Jakarta, tvonenews.com - Sejumlah perubahan dalam perjalanan dan jadwal kereta api telah ditetapk dalam Grafik Perjalanan Kereta Api atau Gapeka 2025. Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kementerian Perhubungan (Kemenhub) optimistis perjalanan kereta api lebih efisien.
Direktur Jenderal Perkeretaapian Kemenhub Risal Wasal mengatakan bahwa pihaknya telah menetapkan Gapeka 2025 pada jaringan jalur kereta api nasional di Jawa dan Sumatera yang akan diberlakukan per tanggal 1 Februari 2025.
Dia menyampaikan, Gapeka 2025 memiliki beberapa penyesuaian dan pengembangan dalam rangka meningkatkan pelayanan angkutan kereta api kepada pengguna jasa. Salah satunya adalah tentang kecepatan perjalanan kereta yang ditingkatkan.
"Berbeda dengan Gapeka 2023, pada Gapeka 2025 waktu perjalanan kereta api akan semakin singkat berkat peningkatan kecepatan di 1.076 perjalanan kereta api dengan peningkatan berkisar 5 - 30 km/jam," kata Risal dalam keterangan di Jakarta, Minggu (26/1/2025).
Selain peningkatan kecepatan, Gapeka 2025 juga mencakup penambahan berbagai rute baru untuk mengakomodir kebutuhan masyarakat. Hal ini merupakan komitmen nyata dari Pemerintah untuk menyediakan pelayanan publik yang lebih nyaman dan efisien serta meningkatkan daya saing kereta api sebagai moda transportasi utama di Indonesia.
Selain itu, optimalisasi sarana kereta api perkotaan juga menjadi fokus utama dalam penyesuaian Gapeka 2025, salah satunya KRL Jabodetabek.
Load more