Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Ketenagakerjaan Yassierli membeberkan tantangan dunia kerja untuk tahun 2025 yang jadi prioritas penanganan Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker).
Sebagai tantangan terberat, ia menyebut pengembangan kualitas individu menjadi salah satunya.
Menurut Yassierli, peningkatan kualitas tenaga kerja merupakan kunci dalam menciptakan tenaga kerja yang memiliki daya saing di era digital.
"Tantangan yang sekarang dihadapi oleh tenaga kerja Indonesia adalah tingkat pendidikan pekerja serta kurangnya keterampilan digital," ujar Yassierli, Minggu (26/1/2025).
Dia menyoroti rendahnya indeks modal manusia dan keterampilan digital tenaga kerja Indonesia dibandingkan negara-negara ASEAN lainnya.
Load more