Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman mengatakan besaran efisiensi anggaran pada instansinya sebesar 47 persen dari total pagu.
Dia menjelaskan, pagu awal Kementerian UMKM pada tahun 2025 adalah sebesar Rp463 miliar.
“Dipangkas sebanyak Rp242 miliar dan sisa anggarannya kurang lebih Rp220 miliar,” kata Maman Abdurrahman mengutip antara, Rabu (12/2/2025).
Beberapa penyesuaian seperti pengurangan belanja operasional, alokasi anggaran untuk belanja renovasi penataan ruang kerja, hingga evaluasi pelaksanaan program prioritas dan strategis.
Meski mengakui ada tantangan tersendiri, Menteri UMKM mengatakan pihaknya berkomitmen untuk memberikan dukungan kepada pemerintah terkait efisiensi, demi mendorong manfaat yang lebih besar untuk masyarakat.
Load more