Belum reda emosi netizen pada konten hinaan pekerja honorer, kini Wenny Myzon kembali menjadi sorotan netizen hingga menuai kecaman.
Pasalnya, masa lalu Wenny Myzon yang pernah diusir dari kampungnya terungkap.
Wenny Myzon disebut-sebut diusir dari kampunya sebelum kasusnya mencuat hingga dipecat oleh PT Timah.
Masa lalu Wenny Myzon karena meledek pekerja honorer dan pengguna BPJS Kesehatan itu dibongkar oleh mantan teman bisnisnya.
Melalui akun TikTok Kak Ros Skincare, Wenny Myzon diketahui besar di Perayun, Kundur Utara, Karimun.
Mantan teman bisnis Wenny Myzon itu menceritakan bahwa Wenny pernah diusir dari kampungnya. Tak hanya itu, Wenny juga harus berurusan dengan polisi karena terlibat dalam sebuah kasus.
"Kabarnya dia diusir dari perkampungan itu karena kasus juga sampai ke kantor polisi," tulisnya di TikTok.
Load more