Jakarta, tvOnenews.com - Ketua Dewan Ekonomi Nasional (DEN) Luhut Binsar Pandjaitan memberikan tanggapan pedas soal rangkaian aksi “Indonesia Gelap”.
Indonesia Gelap menjadi serangkaian aksi unjuk rasa di sejumlah kota dalam beberapa hari terakhir, sebagai kritik publik terhadap kebijakan pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.
“Kalau ada yang bilang Indonesia gelap, yang gelap kau, bukan Indonesia,” kata Luhut dalam acara The Economic Insights 2025 di Jakarta, Rabu (19/2/2025).
Luhut menegaskan bahwa masyarakat seharusnya bangga menjadi orang Indonesia.
Dia juga menyampaikan, Indonesia terus berkembang dengan baik sampai sejauh ini.
“Ada orang bilang di sini lapangan kerja kurang. Di mana yang lapangan kerja kurang? Di Amerika juga bermasalah, di mana saja bermasalah,” ungkap Luhut.
Menurut eks Menko Marves RI tersebut, publik terlalu berfokus pada kekurangan negara dan mengabaikan kelebihan yang ada.
Load more