Jakarta, tvOnenews.com - Timnas Indonesia akan bertanding dengan Australia pada laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Pertemuan antara Timnas Indonesia dan Australia merupakan laga match ke-tujuh pada grup C, dari total 10 match. Sisanya, skuad asuhan Patrick Kluivert ini akan menghadapai Bahrain, China dan Jepang.
Adapun, laga tersebut akan tersaji di Sydney Football Stadium, Sydney, Australia.
Saat berita ini ditayangkan, beberapa pemain Timnas Indonesia yang berkarir di liga Indonesia sedang berada di perjalanan. Diketahui pemain Timnas Indonesia yang berlaga di liga lokal berangkat dengan moda transportasi udara pada Minggu, (16/3/2025) malam.
Load more