Jakarta, tvOnenews.com - Muhammadiyah, organisasi Islam terbesar di Indonesia, baru saja mencetak sejarah dengan masuk dalam daftar organisasi keagamaan terkaya di dunia. Berdasarkan data dari Seasia Stats, organisasi ini memiliki total aset mencapai Rp454,24 triliun.
Angka ini menempatkan Muhammadiyah di posisi keempat dalam daftar tersebut, menunjukkan besarnya pengaruh ekonomi yang dimiliki oleh organisasi yang berdiri sejak 1912 ini.
Posisi pertama dalam daftar ini ditempati oleh The Church of Jesus Christ of Latter-Day Saints atau Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir (LDS Church) dari Amerika Serikat.
Menariknya, dalam daftar yang dirilis Seasia Stats, tidak ada angka pasti terkait total kekayaan Vatikan. Meskipun demikian, beberapa sumber mencatat bahwa Gereja Katolik di berbagai negara memiliki kekayaan yang sangat besar.
Misalnya, di Jerman, Gereja Katolik memiliki aset yang diperkirakan berkisar antara Rp767 triliun hingga Rp4.315 triliun. Di Australia dan Prancis, aset Gereja Katolik masing-masing mencapai Rp377,72 triliun dan Rp373,66 triliun.
Jika melihat angka-angka ini, dapat disimpulkan bahwa Vatikan sendiri, sebagai pusat Gereja Katolik dunia, kemungkinan memiliki aset yang lebih besar. Namun, karena sifatnya yang unik sebagai negara sekaligus pusat spiritual umat Katolik, nilai total kekayaan Vatikan sulit dihitung secara pasti.
Load more