Namun, muncul masalah baru. Singapura ingin mengimpor ayam hidup dari Indonesia, sedangkan peternak Indonesia biasa mengekspor ayam potong ke luar negeri. Ini menjadi kendala tersendiri.
“Singapura ingin mengimpor ayam hidup untuk menjaga rumah potong hewan domestik mereka tetap beroperasi,” jelas Dawami.
Indonesia juga harus bergerak cepat karena sebelumnya Malaysia baru saja mencabut kembali larangan ekspornya pada ayam premium jenis tertentu minggu lalu.
“Mudah-mudahan dalam dua minggu kedepan sudah ada realisasi, kalau harus menunggu berbulan-bulan kita akan kehilangan momentum,” ucap Damawi. (mg5/ebs)
Load more