LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Logo Pertamina
Sumber :
  • ANTARA

RUPS Pertamina, Sekjen Kementerian ESDM Rida Mulyana Duduki Posisi Komisaris 

Pemerintah Indonesia melalui Kementerian BUMN melakukan perubahan susunan komisaris dan direksi PT Pertamina (Persero) melalui rapat umum pemegang saham atau RUPS yang dilakukan hari ini.

Senin, 19 September 2022 - 18:08 WIB

Jakarta - Pemerintah Indonesia melalui Kementerian BUMN melakukan perubahan susunan komisaris dan direksi PT Pertamina (Persero) melalui rapat umum pemegang saham atau RUPS yang dilakukan hari ini.
 
Dalam RUPS itu Sekretaris Jenderal Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Rida Mulyana ditetapkan sebagai salah satu komisaris Pertamina menggantikan Ego Syahrial yang sebelumnya juga menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Kementerian ESDM, namun kini ia telah pensiun.
 
"Sebagai salah satu kewenangan pemegang saham, RUPS telah menetapkan susunan komisaris dan direksi baru Pertamina," kata Sekretaris Perusahaan Pertamina Brahmantya Poerwadi dalam keterangan di Jakarta, Senin.
 
Selain menetapkan Rida Mulyana sebagai komisaris, RUPS itu juga menetapkan Erry Widiastono sebagai Direktur Logistik dan Infrastruktur dan Atep Salyadi Dariah Saputra sebagai Direktur Strategi, Portofolio, dan Pengembangan Usaha (SPPU) Pertamina.
 
Susunan komisaris dan direksi baru Pertamina tersebut tertuang dalam Salinan Keputusan Menteri BUMN Nomor SK-198/MBU/09/2022 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Anggota-Anggota Dewan Komisaris Perusahaan Perseroan PT Pertamina dan Nomor SK-199/MBU/09/2022 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Anggota-Anggota Direksi Perusahaan Perseroan PT Pertamina yang ditandatangani pada 19 September 2022.
 
Dalam Surat Keputusan tersebut, pemegang saham juga memberhentikan dengan hormat Ego Syahrial dari jabatan Komisaris Pertamina, Mulyono dari jabatan Direktur Logistik dan Infrastruktur, serta Iman Rachman dari jabatan Direktur SPPU Pertamina.
 
“Pertamina mengucapkan terima kasih kepada Ego Syahrial, Mulyono dan Iman Rachman atas dedikasinya untuk Indonesia dan kontribusinya dalam pengelolaan bisnis Pertamina di tengah tantangan pandemi COVID-19,” kata Brahmantya.

Brahmantya menjelaskan sosok Rida Mulyana sangat lekat sebagai pimpinan Kementerian ESDM, karena sebelum menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Kementerian ESDM, ia juga pernah menjabat sebagai Direktur Jenderal Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi serta Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Kementerian ESDM.
 
Selanjutnya sosok Erry Widiastono sudah dikenal di lingkungan grup Pertamina karena sebelumnya ia menjabat sebagai Direktur Utama Pertamina International Shipping (PIS) pada 13 Juni 2020. Erry juga pernah menduduki posisi sebagai Senior Vice President for Shipping Pertamina.
 
Adapun Atep Salyadi Dariah Saputra sempat menduduki berbagai posisi strategis perusahaan, diantaranya Direktur Utama Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) sebagai lembaga pemeringkat perusahaan dan instrumen pasar modal yang terpercaya di Indonesia. (ant/ito)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Komisi III Kunker ke Polda Sumut, Ahmad Sahroni: Komit Berantas Judi

Komisi III Kunker ke Polda Sumut, Ahmad Sahroni: Komit Berantas Judi

Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI melaksanakan kunjungan kerja (kunker) spesifik di Mapolda Sumatera Utara (Sumut)
Viral, Detik-detik Mencekam Seorang Polisi Ditembak saat Gagalkan Curanmor di Cengkareng

Viral, Detik-detik Mencekam Seorang Polisi Ditembak saat Gagalkan Curanmor di Cengkareng

Baru-baru ini warga Cengkareng dikejutkan soal kabar detik-detik mencekam seorang polisi ditembak saat gagalkan aksi curanmor di Cengkareng,
Ikuti Pesan Prabowo, Menag Nasaruddin Umar Bakal Batasi Perjalanan Dinas Luar Negeri

Ikuti Pesan Prabowo, Menag Nasaruddin Umar Bakal Batasi Perjalanan Dinas Luar Negeri

Menag Nasaruddin Umar tegaskan sebagai pemimpin di kementeriannya, ia membatasi perjalanan dinas bagi seluruh jajarannya termasuk juga perjalanan ke luar negeri
Polisi Tangkap DPO Bandar Judi Online yang Libatkan Pegawai Komdigi, Ini Perannya!

Polisi Tangkap DPO Bandar Judi Online yang Libatkan Pegawai Komdigi, Ini Perannya!

Polisi kembali menangkap seorang pria berinisial HE yang sebelumnya masuk dalam daftar pencarian orang (DPO) kasus judi online melibatkan pegawai Komdigi.
Kadin Sambut Baik Investasi Besar dari China, Diharapkan Perkuat Ekonomi Nasional

Kadin Sambut Baik Investasi Besar dari China, Diharapkan Perkuat Ekonomi Nasional

Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia mengungkapkan bahwa pihaknya menyambut baik investasi besar dari China yang diharapkan bisa perkuat ekonomi nasional
Jawaban Kakak Justin Hubner soal Peluang Sang Adik Dapat Kartu Kuning di Laga Timnas Indonesia Vs Jepang: Semoga Tidak

Jawaban Kakak Justin Hubner soal Peluang Sang Adik Dapat Kartu Kuning di Laga Timnas Indonesia Vs Jepang: Semoga Tidak

Kakak Justin Hubner, Dani Hubner secara blak-blakan bicara soal peluang adiknya bakal kembali diganjar kartu kuning dalam laga Timnas Indonesia kontra Jepang.
Trending
Peringkatnya Dilangkahi China di Klasemen Grup C, Mimpi Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026 Bisa Langsung Terkubur jika...

Peringkatnya Dilangkahi China di Klasemen Grup C, Mimpi Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026 Bisa Langsung Terkubur jika...

Timnas Indonesia jadi juru kunci klasemen Grup C dan sudah dilangkahi China yang berada di posisi keempat. Skuad Garuda tak bisa lolos Piala Dunia 2026 jika...
Profil Tim Geypens yang Resmi Jalani Proses Naturalisasi untuk Timnas Indonesia, Ternyata Adik Mees Hilgers di FC Twente

Profil Tim Geypens yang Resmi Jalani Proses Naturalisasi untuk Timnas Indonesia, Ternyata Adik Mees Hilgers di FC Twente

Intip profil Tim Geypens pemain keturunan yang resmi menjalani proses naturalisasi untuk bergabung dengan Timnas Indonesia. Ternyata jebolan akademi FC Twente.
Singgung Timnas Indonesia, Pelatih Bahrain Naik Darah saat Ditanya Wartawan Seusai Timnya Kalah dari China: Saya Tekankan Sekali Lagi...

Singgung Timnas Indonesia, Pelatih Bahrain Naik Darah saat Ditanya Wartawan Seusai Timnya Kalah dari China: Saya Tekankan Sekali Lagi...

Pelatih Bahrain Dragan Talajic usai timnya dikalahkan China di Kualifikasi Piala Dunia. Ia justru menyenggol Timnas Indonesia atas hasil yang diraih skuadnya.
Reaksi Ahmed Al Kaf usai Kembali Pimpin Laga yang Dimenangkan Tim Timur Tengah, Wasit Oman yang Rugikan Timnas Indonesia Itu Bangga Bukan Main

Reaksi Ahmed Al Kaf usai Kembali Pimpin Laga yang Dimenangkan Tim Timur Tengah, Wasit Oman yang Rugikan Timnas Indonesia Itu Bangga Bukan Main

Wasit asal Oman, Ahmed Al Kaf memberikan reaksi setelah kembali dipercaya AFC untuk memimpin pertandingan antara negara Timur Tengah yakni Uni Emirat Arab (UEA) melawan Kirgistan.
Kiper Jepang Kecewa Berat Usai Jajal Lapangan Stadion GBK Jelang Laga Kontra Timnas Indonesia, Pamer Pengalamannya di Eropa

Kiper Jepang Kecewa Berat Usai Jajal Lapangan Stadion GBK Jelang Laga Kontra Timnas Indonesia, Pamer Pengalamannya di Eropa

Kiper Jepang, Zion Suzuki mengungkapkan kekecewaannya usai menjajal lapangan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta jelang laga lawan Timnas Indonesia.
Kisah Mualaf Vendry Mofu, Mantan Pemain Timnas Indonesia Putuskan Masuk Islam Demi Dapatkan ini di Semen Padang

Kisah Mualaf Vendry Mofu, Mantan Pemain Timnas Indonesia Putuskan Masuk Islam Demi Dapatkan ini di Semen Padang

Mantan pemain Timnas Indonesia, Vendry Mofu mempunyai kisah perjalanan mualaf sejak kariernya semakin melesat di Semen Padang. Ia memeluk agama Islam pada 2010.
Media Belanda Tak Habis Pikir, Bisa-bisanya Mees Hilgers Minta Maaf karena Belum Bisa Gabung Timnas Indonesia, Padahal Kalau di Eropa...

Media Belanda Tak Habis Pikir, Bisa-bisanya Mees Hilgers Minta Maaf karena Belum Bisa Gabung Timnas Indonesia, Padahal Kalau di Eropa...

Menurut media Belanda, di Eropa mungkin tidak pernah ada pemain meminta maaf tak bisa bela negara karena cedera seperti Mees Hilgers dengan Timnas Indonesia.
Selengkapnya
Viral