Penyajian otak- otak sate bandeng juga dikemas unik menggunakan buah tebu sebagai tangkai layaknya sate, sehingga memanjakan lidah penikmatnya, karena tidak perlu khawatir tertusuk duri bandeng.
Sementara itu, Danang Dwi Lukita, Chef sekaligus penggagas kuliner otak- otak sate bandeng menyatakan, sengaja mempertahankan cita rasa kearifan lokal pada inovasi kulinernya, karena untuk memperkaya khasanah kuliner nusantara.
"Kuliner tradisional ini akan memanjakan lidah penikmatnya, karena memadukan ikan bandeng dengan udang segar yang menjadi ikon kota santri Gresik,"jelasnya.
Nah, bagi anda yang tertarik dan penasaran ingin menikmati hidangan tradisional otak- otak sate bandeng, bisa berkunjung ke ajang Archipelago Food Festival 2021, disalah satu hotel di kawasan GKB Gresik, karena belum tersedia di pusat kuliner Gresik. (Habib/rey)
Load more