Jakarta, tvOnenews.com - Berawal dari kekesalan dari salah satu Founder Fam Estate, Alvin Joner yang kala itu sedang mencari rumah di sekitar BSD dan Gading Serpong. Kekesalan muncul karena setiap video review rumah yang ia cari tidak jelas secara informasi sekaligus kualitas videonya. Dari keresahan itulah kemudian muncul ide untuk mengisi celah tersebut menjadi solusi untuk banyak orang yang ingin mencari properti, terutama Rumah.
“Iya awalnya dari keresahan kita berdua ngeliat bisnis properti kok digitalisasinya agak kurang maksimal, dari pada kesel sendiri kenapa gak kita aja yang ubah streotype itu,” ujar Fahmi.
Alvin akhirnya mengajak partner bisnis di perusahaan sebelumnya, Fahmi yang sama-sama tidak memiliki pengalaman di bidang properti untuk bergabung menjalankan ide bisnisnya itu untuk berada di media properti. Tanpa bekal pengetahuan yang mumpuni di dunia properti mereka berdua memulai dengan membangun social media dari sisi digital marketingnya.
“Pas awal ada wacana mau terjun ke media properti sebenernya agak kaget, tapi karna awal mikirnya untuk media, masih relate lah sama skill kita berdua yang emang di digital marketing,” kata Fahmi ketika wawancara
Juni 2021, memulai langkah kecil dengan datang ke rumah contoh dari beberapa developer di Jabodetabek. Fahmi sebagai persona yang muncul di depan kamera sedangkan Alvin yang menjadi videografer sekaligus editing pada saat itu. Secara konsisten mereka lakukan untuk memenuhi standar bahwa harus posting konten di social media minimal sehari 3 konten.
“Awal-awal tuh, kita bisa ke beberapa rumah seharian buat bikin konten, karna kan mau konsisten sehari posting 3 kali itu,” ujar Fahmi menjelaskan perjuangannya di awal bisnis.
Ternyata setelah kurang lebih 50 konten yang sudah diposting di @Fam.Estate ada salah satu konten yang meledak sehingga views dan engagementnya naik, sampai akhirnya menyentuh angka 100 Ribu followers pertama Fam Estate secara organik. Secara konsisten menjalankan misi untuk bantu temen-temen yang lagi hunting properti hanya lewat media sosial akhirnya di akhir tahun 2021 menyentuh angka followers 300 Ribu.
“Nah inget banget di Agustus tuh ada 1 konten yang akhirnya meledak banget, dan allhamdulillah tembus 100 Ribu dalam 3 bulan. Pokoknya semoga FAM Estate bisa jadi manfaat dan mempermudah siapapun cari Properti,” ujar Fahmi terkait harapannya.(chm)
Load more