LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Ilustrasi injeksi Neucleofill
Sumber :
  • (ANTARA/Shutterstock/Aleksander Rybalko)

Nucleofill Generasi Terbaru dari DNA salmon Mampu Kencangkan Wajah

DNA Salmon saat ini sedang diganderungi lantaran dapat mengencangkan kulit wajah, namun seiring dengan perkembangan teknologi kini hadir generasi terbaru yang disebut dengan Nucleofill dari Interbat Aesthetics

Senin, 6 Desember 2021 - 18:04 WIB

Jakarta - DNA Salmon saat ini sedang diganderungi lantaran dapat mengencangkan kulit wajah, namun seiring dengan perkembangan teknologi kini hadir generasi terbaru yang disebut dengan Nucleofill dari Interbat Aesthetics.

DNA salmon menjadi perbincangan setelah Krisdayanti mengatakan soal perawatan kulit seharga Rp1 miliar. Di dalam ikan salmon sendiri terdapat DNA yang menyerupai pembentuk sintesis DNA manusia, yaitu adenine, guanine, thymine, dan cytosine.

Dari berbagai jenis sumber, Ikan salmon lah yang komposisi nya paling mirip dengan DNA manusia.

Dokter estetik dari klinik Interbat Aesthetics, dr. Junivan Lindra, M.Biomed (AAM) menjelaskan nucleofill adalah injeksi DNA salmon generasi baru asal Italia (Promoitalia), yang isinya berupa polynucleotide (PN).

"Salah satu fungsinya yaitu memberikan efek moisturizing, membuat kulit lebih lembab dan sehat juga sebagai frew radical scavenger atau anti radikal bebas," ujar dr. Junivan dalam keterangan resminya dikutip pada Senin.

Lebih lanjut dr. Junivan mengatakan PN memiliki berbagai keunggulan dibandingkan DNA salmon generasi lama polydeoxyribonucleotide (PDRN). PN disebut lebih murni, high molecular, long polymer, dan memiliki efek biostimulasi.

Konsentrasinya pun lebih tinggi (20-25 mg/ml), jauh lebih tinggi dibandingkan PDRN yang rata-rata hanya 0,5 mg/ml. Selain itu, ini juga memiliki lifting effect dan bio-restructuring effect yang tidak ada di produk salmon yang lain.

"Sebelum tren DNA salmon, sudah ada skinbooster seperti hyaluronic acid (HA). Ini fungsinya sebagai nutrisi, sedangkan DNA salmon berfungsi untuk repair," ujar dr. Junivan.

Ketika disuntikkan ke bawah kulit, PN akan mengaktifkan reseptor di sana serta memperbaiki sel-sel pembentuk kolagen. Benang-benang kolagen teraktivasi, lalu terjadilah efek tarik menarik.

"Ini disebut gym effect, yang menghasilkan efek lifting dan tightening," kata dr. Junivan.

Sementara itu, dokter estetik Interbat Aesthetics, dr. Priskila Ariana, M.Biomed (AAM) mengungkapkan keunggulan lain dari Nucleofill yaitu teknik penyuntikannya yang unik.

Nucleofill hanya disuntikkan di lima titik
pada tiap sisi wajah. Jauh lebih sedikit dibandingkan produk DNA salmon lain, yang disuntikkan di 100 titik wajah.

"Kelima titik ini adalah titik ligamen yang menyangga wajah. Diharapkan ketika DNA salmon disuntikkan, ligamen akan membaik sehingga kulit menjadi lebih kencang," ujar dr. Priskila.

Titik-titik yang disuntikkan juga relatif aman dari pembuluh darah atau saraf. Kelima titik tersebut pun langsung menyebar ke seluruh wajah.

Kelima titik itu terdiri dari 2 cm di bawah mata, 1 cm dari cuping hidung, 1 cm keluar telinga, 1½ cm dari sudut rahang, dan dekat sudut bibir.

Proses penyuntikan ini pun terasa lebih nyaman dan singkat, hanya sekitar 10 menit. Risiko infeksi lebih sedikit, nyeri lebih minimal, dan bisa langsung beraktivitas karena tidak terjadi bentol-bentol pasca penyuntikan.

"Selain itu kadar pH Nucleofill berkisar 6,8 – 7,5 sehingga tidak terlalu nyeri saat disuntikkan karena sama dengan pH kulit," kata dr. Priskila.

Nucleofill cocok untuk mengatasi masalah pasca jerawat, warna kulit tidak merata, iritasi dan kemerahan.

DNA salmon dari Nucleotide juga bermanfaat untuk mengatasi masalah aging seperti kulit kasar, kulit mati, kulit sensitif, dan dull skin.

"DNA salmon generasi terbaru memililiki bio-restructuring dan lifting effect. Sekali suntik pun sudah kelihatan," ujar dr. Priskila.

Rekomendasi penyuntikan dilakukan sebanyak empat kali, tiap dua minggu sekali. Setelah empat kali, disarankan satu kali booster setelah enam bulan dari penyuntikan terakhir.

DNA salmon juga aman dikombinasi dengan modalitas treatment lain seperti botoks, filler, laser, dan lain-lain. (ant/mii)
 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Tak Tertangkap Kamera TV, Aksi Megawati Hangestri saat Lakukan Hal ini Terekam, Sampai Bikin Banyak Orang.....

Tak Tertangkap Kamera TV, Aksi Megawati Hangestri saat Lakukan Hal ini Terekam, Sampai Bikin Banyak Orang.....

Bintang voli Indonesia, Megawati Hangestri menjadi aktor penting dibalik keberhasilan klub Daejeon Red Sparks mengukir sejarah baru di V league musim ini .
Komentar Berkelas Pelatih Persija Jakarta saat Lihat Persib Bandung dan Persebaya Surabaya Kompak Tumbang di Partai Kandang

Komentar Berkelas Pelatih Persija Jakarta saat Lihat Persib Bandung dan Persebaya Surabaya Kompak Tumbang di Partai Kandang

Pelatih Persija Jakarta, Carlos Pena, memberikan komentar berkelas saat ditanya perihal kekalahan Persib dan Persebaya yang kompak tumbang dalam partai kandang.
Bisa Jadi Tandem Ole Romeny, Bomber Keturunan Berlabel Timnas Belgia Ini Patut Dilirik Patrick Kluivert untuk Pertajam Timnas Indonesia

Bisa Jadi Tandem Ole Romeny, Bomber Keturunan Berlabel Timnas Belgia Ini Patut Dilirik Patrick Kluivert untuk Pertajam Timnas Indonesia

Bomber keturunan berlabel Timnas Belgia ini patut dilirik Patrick Kluivert untuk mempertajam lini depan Timnas Indonesia sebagai tandem Ole Romeny.
Startup Indonesia Berjaya! Borong 9 Penghargaan Bergengsi ASEAN Digital Awards 2025 di Bangkok,  Ini Daftarnya!

Startup Indonesia Berjaya! Borong 9 Penghargaan Bergengsi ASEAN Digital Awards 2025 di Bangkok, Ini Daftarnya!

Menkomdigi Meutya Hafid menyampaikan apresiasi setelah 9 startup Indonesia berhasil memborong penghargaan di ASEAN Digital Awards 2025 yang digelar di Thailand.
Ternyata Jumlah Rakaat Terbaik Shalat Tahajud Sesuai Sunnah Rasulullah SAW Segini, Gus Baha Sebut Ciri-ciri...

Ternyata Jumlah Rakaat Terbaik Shalat Tahajud Sesuai Sunnah Rasulullah SAW Segini, Gus Baha Sebut Ciri-ciri...

Pendakwah Gus Baha menjelaskan jumlah rakaat dan waktu terbaik pelaksanaan shalat Tahajud dari sunnah Rasulullah SAW agar meraih keutamaan jadi golongan ini.
Carlos Pena Pastikan 3 Penggawa Persija Jakarta Absen saat Berhadapan Kontra Persita Tangerang, Dua di Antaranya Dipanggil Timnas Indonesia

Carlos Pena Pastikan 3 Penggawa Persija Jakarta Absen saat Berhadapan Kontra Persita Tangerang, Dua di Antaranya Dipanggil Timnas Indonesia

Persija Jakarta rencananya bakal menjamu Persita Tangerang di Jakarta Internasional Stadium (JIS) pada Minggu (19/1/2025) malam WIB.
Trending
Ramalan Denny Darko Terbukti Benar? Setelah Cerai dari Ruben Onsu, Sarwendah Justru Tak Akan Tahan dengan Urusan Ini, Katanya...

Ramalan Denny Darko Terbukti Benar? Setelah Cerai dari Ruben Onsu, Sarwendah Justru Tak Akan Tahan dengan Urusan Ini, Katanya...

Ramalan Denny Darko terbukti benar? Setelah cerai dari Ruben Onsu, Sarwendah justru tak akan tahan dengan urusan yang satu ini. Apa? Katanya...
Komentar Berkelas Nova Arianto usai Timnas Indonesia U-17 Bantai Klubnya Coach Justin 13-0

Komentar Berkelas Nova Arianto usai Timnas Indonesia U-17 Bantai Klubnya Coach Justin 13-0

Nova Arianto menyampaikan komentar berkelas usai Timnas Indonesia U-17 asuhannya sukses membantai klubnya Coach Justin dalam laga uji coba, Jumat (17/1/2025).
Tak Tahan Lagi, Mees Hilgers Akhirnya Bicara Jujur soal Level Timnas Indonesia, Blak-blakan Sebut Skuad Garuda itu Sebenarnya...

Tak Tahan Lagi, Mees Hilgers Akhirnya Bicara Jujur soal Level Timnas Indonesia, Blak-blakan Sebut Skuad Garuda itu Sebenarnya...

Pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Mees Hilgers, belum lama ini mengungkapkan pandangannya tentang level Skuad Garuda. Kata bek FC Twente itu sebenarnya...
Bukan Lagi dari Belanda? Erick Thohir Akhirnya Jujur Kalau Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Selanjutnya Kini Berasal dari...

Bukan Lagi dari Belanda? Erick Thohir Akhirnya Jujur Kalau Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Selanjutnya Kini Berasal dari...

Peluang Mitchel Bakker gabung ke Timnas Indonesia semakin menipis, perkataan Erick Thohir soal naturalisasi pemain selain dari Belanda kembali muncul ke publik.
Tak Mau Tutup-tutupi, Marselino Ferdinan Akhirnya Buka suara soal Taktik Shin Tae–yong: Itu Bikin Timnas Indonesia Menang

Tak Mau Tutup-tutupi, Marselino Ferdinan Akhirnya Buka suara soal Taktik Shin Tae–yong: Itu Bikin Timnas Indonesia Menang

Pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan, buka suara soal taktik Shin Tae-yong setelah pertandingan melawan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Jordi Amat Curhat ke Media Spanyol, Singgung Jadi Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Ternyata Selama Ini Dia...

Jordi Amat Curhat ke Media Spanyol, Singgung Jadi Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Ternyata Selama Ini Dia...

Curahan hati Jordi Amat ke media Spanyol, singgung soal dirinya yang jadi pemain naturalisasi Timnas Indonesia, ternyata selama ini dia...
Kisah Pilu Osima Yukari, Pramugari Cantik Korban Kebakaran Glodok Plaza Datangi Ulang Tahun Teman Sebelum Dilaporkan Hilang

Kisah Pilu Osima Yukari, Pramugari Cantik Korban Kebakaran Glodok Plaza Datangi Ulang Tahun Teman Sebelum Dilaporkan Hilang

Kisah pilu datang dari Osima Yukari (30), salah seorang korban yang dilaporkan hilang dalam kebakaran Glodok Plaza, Rabu (15/1/2025), disebut menghadiri acara ulang tahun temannya sebelum tragedi kebakaran. Namun, tak diketahui di mana Osima Yukari menghadiri acara ulang tahun tersebut.
Selengkapnya
Viral