LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Ilustrasi
Sumber :
  • (Pexels)

Catat! Ini Siasat Agar Anak Semangat Saat Belajar

Keberhasilan anak tidak terlepas dari dukungan orang tua dalam membimbing dan mendampingi selama proses belajar, terlebih yang tengah menginjak bangku sekolah dasar

Senin, 24 Januari 2022 - 14:49 WIB

Jakarta - Keberhasilan anak tidak terlepas dari dukungan orang tua yang senantiasa membimbing dan mendampingi selama proses belajar. Dengan kemampuan mengendalikan diri yang belum optimal, ada kalanya rasa enggan dan jenuh dalam belajar menguasai si kecil dan proses belajar pun jadi terhambat.

Hal ini dapat disebabkan karena beberapa faktor, seperti gaya belajar yang tidak sesuai, lingkungan yang tidak mendukung, atau pembelajaran yang tidak sesuai dengan minat dan bakatnya. Untuk itu, orang tua mengemban peranan penting untuk mendampingi dan memotivasi anak, terlebih yang tengah menginjak bangku sekolah dasar, agar semangat belajar si kecil dapat terus tumbuh dan proses pembelajaran berjalan semakin efektif.

Simak empat kiat cerdas untuk tingkatkan semangat belajar anak dengan membangun rutinitas sehat, dikutip dari siaran resmi Sekolahmu, Senin.

Tentukan agenda belajar yang tepat

Langkah pertama untuk membangun kebiasaan belajar yang konsisten adalah dengan menentukan waktu belajar yang tepat. Rencanakan agenda keseharian anak dengan porsi yang sesuai dengan kemampuan anak dan orang tua. Sebelum menentukan agenda belajar, carilah waktu yang tepat bagi si kecil agar proses belajar bisa berjalan semakin efektif. Tidak perlu terlalu lama, belajar efektif bisa dilakukan dalam waktu 1-2 jam per hari yang mencakup pengulangan materi, mengerjakan PR, atau membaca materi yang akan dibahas keesokan harinya di sekolah.

Berikan metode pembelajaran yang mengasyikkan

Tidak semua anak menikmati metode pembelajaran yang sama. Maka dari itu, orang tua perlu tahu metode belajar mana yang paling sesuai dengan si kecil agar kegiatan belajar di rumah semakin menyenangkan. Banyak metode pembelajaran yang dapat dicoba untuk mengetahui metode mana yang paling cocok untuk anak, seperti dengan diskusi, eksperimen, demonstrasi, ceramah, debat, peta konsep, pembelajaran daring, hingga blended learning. Blended learning adalah sebuah metode pembelajaran yang tergolong baru, yaitu dengan cara menggabungkan strategi pembelajaran tatap muka dan pembelajaran jarak jauh atau daring.

Berikan waktu istirahat yang cukup dan berkualitas

Baca Juga :

Tidak hanya orang dewasa, anak-anak juga butuh waktu istirahat yang cukup dan berkualitas. Bagaimanapun juga, kita harus ingat bahwa si kecil sudah menghabiskan banyak waktu dan energinya untuk belajar. Kekurangan istirahat bisa membuat anak hilang konsentrasi dan bahkan mengalami gangguan kesehatan. Sehingga, istirahat sangat penting dalam proses tumbuh kembang anak, tidak terkecuali ketika sedang belajar. Dengan istirahat yang cukup, si kecil akan kembali bersemangat untuk menjalani aktivitasnya, termasuk belajar.

Berikan apresiasi atas pencapaian target belajar

Berikanlah anak apresiasi dalam bentuk pujian atau hadiah tiap kali ia berhasil melalui proses belajar sesuai tujuan belajar. Apresiasi ini merupakan sebuah bentuk penghargaan atas usaha yang telah dikerahkan oleh anak dalam belajar. Apabila si kecil merasa dihargai atas usahanya, tentu ia akan semakin semangat belajar. Dengan begitu, anak akan termotivasi untuk memberikan hasil yang terbaik. Sebagai kiat tambahan, berikanlah hadiah yang dapat mendukung proses pembelajaran anak seperti buku, permainan edukatif, hingga perlengkapan seni rupa seperti cat lukis, krayon, atau pensil warna, untuk mendukung kreativitas anak. (ant/mii)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Warga Kota Pangkalpinang Mulai Padati TPS

Warga Kota Pangkalpinang Mulai Padati TPS

Warga Kota Pangkalpinang, Kepulauan Babel mulai memadati TPS untuk menggunakan hak suara memilih Calon Gubernur dan Wali Kota Pilkada serentak 2024 pada Rabu pagi.
Pastikan Kelancaran Nataru, Jasa Raharja dan Korlantas Polri Gelar Survei Kesiapan Pengamanan di Jalan Tol hingga Pelabuhan Merak

Pastikan Kelancaran Nataru, Jasa Raharja dan Korlantas Polri Gelar Survei Kesiapan Pengamanan di Jalan Tol hingga Pelabuhan Merak

Direktur Utama Jasa Raharja, Rivan A. Purwantono, bersama Kakorlantas Polri Irjen Pol. Aan Suhanan, melakukan survei jalur Tol Jakarta-Merak hingga Pelabuhan Merak untuk mengecek kesiapan Operasi Lilin 2024. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Senin (25/11/2024).
Nyoblos di TPS Nomor 003, Bahlil: Ridwan Kamil dan Suswono Akan Menang di Pilkada Jakarta

Nyoblos di TPS Nomor 003, Bahlil: Ridwan Kamil dan Suswono Akan Menang di Pilkada Jakarta

Calon Gubernur Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil mendatangi TPS nomor 003 yang terletak di Jalan Duren Tiga Barat, Jakarta, yang berlangsung Rabu (27/11/2024).
Siap-siap! Buku Kategori Ini Bakal Kena PPN

Siap-siap! Buku Kategori Ini Bakal Kena PPN

Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) mengatakan, buku kategori tertentu akan dikenakan pajak pertambahan nilai (PPN)
Komnas HAM Terus Pantau Kasus Polisi Tembak Siswa SMK di Semarang

Komnas HAM Terus Pantau Kasus Polisi Tembak Siswa SMK di Semarang

Komnas HAM tidak menutup kemungkinan akan turun tangan jika ditemukan ada pelanggaran HAM dalam kasus penembakan siswa SMK Negeri 4 Semarang, Jawa Tengah, yang tewas ditembak polisi.
Usai Sebut Timnas Indonesia Bisa Kalahkan Vietnam, Asnawi Mangkualam Disebut Media Vietnam Masih Kalah dari...

Usai Sebut Timnas Indonesia Bisa Kalahkan Vietnam, Asnawi Mangkualam Disebut Media Vietnam Masih Kalah dari...

Media Vietnam sebut pemain Timnas Indonesia ini bahkan kalahkan Asnawi Mangkualam. Asnawi sebut Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong bisa kalahkan Vietnam.
Trending
Bahrain Mulai Gelisah? Timnas Indonesia Siapkan Rencana Kejutan di Leg 2 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Skuad Garuda Bakal...

Bahrain Mulai Gelisah? Timnas Indonesia Siapkan Rencana Kejutan di Leg 2 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Skuad Garuda Bakal...

Timnas Indonesia akan menyiapkan rencana kejutan untuk Bahrain menjelang leg 2 Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Jakarta, Indonesia, ternyata skuad Garuda...
Timnas Indonesia Semakin Diakui Dunia Internasional, Akun Instagram Marselino Ferdinan di-Follow Legenda Manchester United Rio Ferdinand

Timnas Indonesia Semakin Diakui Dunia Internasional, Akun Instagram Marselino Ferdinan di-Follow Legenda Manchester United Rio Ferdinand

Akun Instagram resmi pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan di-follow legenda Manchester United (MU), Rio Ferdinand.
Awalnya Dilarang FIFA dan Hampir Gagal Bela Timnas Indonesia, Kini Jadi Andalan Shin Tae-yong, Dia...

Awalnya Dilarang FIFA dan Hampir Gagal Bela Timnas Indonesia, Kini Jadi Andalan Shin Tae-yong, Dia...

Siapa sangka tadinya pemain naturalisasi ini hampir gagal bela Timnas Indonesia karena dilarang FIFA, tapi kini jadi andalan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia.
Tujuh Urutan Kebiasaan Rasulullah SAW Saat Bangun Tidur, Ternyata Kata Ustaz Adi Hidayat Doa yang ke…

Tujuh Urutan Kebiasaan Rasulullah SAW Saat Bangun Tidur, Ternyata Kata Ustaz Adi Hidayat Doa yang ke…

Ustaz Adi Hidayat (UAH) menjelaskan tujuh urutan kebiasaan Rasulullah SAW saat bangun tidur. Salah satunya adalah membaca 10 ayat terakhir Surat Ali Imran.
Ini Respons Netizen Malaysia Usai Difahamkan Timnas Indonesia Putri, Singgung Pemain Keturunan di Piala AFF 2024

Ini Respons Netizen Malaysia Usai Difahamkan Timnas Indonesia Putri, Singgung Pemain Keturunan di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia Putri menang 1-0 atas Malaysia di Stadion Nasional Laos Baru, Vientiane, Selasa (26/11/2024). 
Shalat Dhuha Lebih Afdhol di Waktu Ini buat Utang Lunas dan Rezeki Mengalir Deras, Kata Ustaz Adi Hidayat Mudah Dilakukan

Shalat Dhuha Lebih Afdhol di Waktu Ini buat Utang Lunas dan Rezeki Mengalir Deras, Kata Ustaz Adi Hidayat Mudah Dilakukan

Sehingga dhuha bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Mulai dari ingin punya rezeki yang mengalir deras hingga selesai masalah utang dan pahala senilai umrah dan ..
Penyerang yang Bisa Dinaturalisasi Timnas Indonesia Ini Mendadak Dapat Pengakuan Selangit hingga Dimiripkan dengan Legenda Belanda

Penyerang yang Bisa Dinaturalisasi Timnas Indonesia Ini Mendadak Dapat Pengakuan Selangit hingga Dimiripkan dengan Legenda Belanda

Penyerang potensial keturunan yang bisa dinaturalisasi Timnas Indonesia mendapat pujian selangit dari eks pemain Belanda dan disebut mirip legenda Arjen Robben.
Selengkapnya
Viral