LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Ilustrasi - menonton sepak bola
Sumber :
  • Freepik

Rekomendasi 5 Camilan Nikmat untuk Nonton Semifinal Piala Dunia 2022

Piala Dunia 2022 Qatar telah memasuki babak semifinal. Argentina akan berhadapan dengan Kroasia pada Rabu (14/12/2022) pukul 02.00 WIB. Sementara juara bertahan

Selasa, 13 Desember 2022 - 19:09 WIB

Gaya Hidup, tvOnenews.com - Piala Dunia 2022 Qatar telah memasuki babak semifinal. Argentina akan berhadapan dengan Kroasia pada Rabu (14/12/2022) pukul 02.00 WIB. Sementara juara bertahan Prancis akan bertemu tim pencetak sejarah baru Maroko, Kamis (15/12/2022) pukul 02.00 WIB.

Setelah semifinal akan ada perebutan juara ketiga pada Sabtu (17/12/2022) pukul 22.00 WIB. Kemudian dilanjutkan dengan babak yang paling dinanti, yakni final pada Minggu (18/12/2022) pukul 22.00 WIB.

Laga semifinal Piala Dunia 2022 diprediksi bakal menyedot lebih banyak penonton pasca lolosnya Maroko. Para pecinta sepak bola tentu tidak sabar menyaksikan peforma mereka di babak penentu itu.

Maka dari itu berikut tvOnenews.com sajikan rekomendasi 5 camilan nikmat untuk nonton semifinal Piala Dunia 2022:

1. Kacang kulit

Baca Juga :

Entah siapa yang memulai, kacang kulit selalu menjadi camilan wajib untuk menonton sepak bola. Terlebih pada pertandingan malam, kacang kulit selalu bisa menjadi teman yang pas bagi para pecinta sepak bola untuk membela klub kesayangannya.

Sensasi ketagihan yang ditimbulkan membuat para pecinta bola seakan ingin terus menerus mengupas kulit kacang. Rasa gurih nan nikmat yang dihasilkan membuat kacang kulit tepat untuk dikombinasikan dengan minuman manis maupun bersoda.

2. Keripik kentang

Selain kacang kulit, menonton sepak bola juga akan lebih nikmat jika ditemani keripik kentang. Biasanya para pecinta bola akan rela membeli keripik kentang dengan kemasan besar agar bisa dinikmati sepanjang 45x2 menit.

Ada banyak pilihan rasa keripik kentang yang dapat Anda pilih mulai dari sapi panggang, rumput laut, keju, ayam barbeque, dan lain-lain. Menjilati sisa-sisa bumbu pada jari menjadi ritual nikmat tersendiri bagi para pecinta bola saat camilan mereka habis.

Berbagai merek keripik kentang dapat dengan mudah dijumpai di swalayan, minimarket, atau toko-toko terdekat.

3. Keripik singkong atau ubi

Masih satu jenis dengan camilan nomor dua, keripik singkong atau ubi juga bisa menjadi pilihan yang tepat bagi para pecinta sepak bola untuk menghabiskan waktu mereka di depan televisi.

Berbeda dengan keripik kentang yang hanya cocok disajikan dengan dominasi rasa asin, keripik singkong atau ubi bisa dinikmati dengan rasa manis. Ini akan membuat lidah Anda merasakan sensasi lain dari camilan, yang tentunya bisa membantu mata tetap melek sepanjang pertandingan.

Menariknya, olahan keripik singkong atau ubi yang dijajakan di minimarket kebanyakan diproduksi oleh tangan-tangan produsen lokal alias home made. Artinya dengan membeli keripik singkong atau ubi, Anda sudah membantu usaha-usaha mikro dan kecil semakin tumbuh.

4. Keripik Tortilla

Berbicara tentang camilan, minimarket di Indonesia juga menyajikan berbagai produk olahan luar negeri. Salah satunya yang paling laris diborong para pecinta sepak bola adalah keripik tortilla.

Keripik tortilla terbuat dari bahan utama berupa jagung yang dipotong berbentuk segitiga kemudian digoreng atau dipanggang. Di negara asalnya Meksiko, keripik tortilla dibumbui dengan garam dapur.

Namun semenjak diproduksi secara massal dan komersial di Los Angeles pada akhir 1940an, keripik tortilla dibumbui dengan beragam rasa. Anda bisa membeli keripik tortilla dengan harga mulai Rp12.000 untuk berat 160 gram.

5. Kacang Pilus

(Foto: Blibli.com)

Kembali pada olahan kacang yang selalu bisa diandalkan sebagai camilan, kacang pilus juga tak kalah nikmatnya dengan kacang kulit. Selimut putih atau pilus yang membungkus kacang, membuat Anda tak perlu repot-repot membuka kulit kacang.

Selain itu ukuran kacang yang ada di dalam pilus terbilang lebih seragam, sehingga para pecinta sepak bola tak akan dibuat kecewa ketika sudah bersusah payah membuka kulit kacang lalu mendapatkan ukuran kecil atau bahkan kosong.

Kacang pilus sendiri terbuat dari Pati tapioka, minyak nabati, gula, bawang putih, garam, penguat rasa, dan lain-lain. Ada banyak produsen makanan ringan di Indonesia yang memproduksi camilan jenis ini, masing-masing menawarkan harga dan ukuran yang bervariatif.

Itu tadi rekomendasi 5 camilan nikmat untuk nonton semifinal Piala Dunia 2022. Jangan lupa juga untuk membeli minuman dingin baik itu yang bersoda maupun non soda. Nikmati keseruannya dan dukung tim favoritmu, semoga lolos hingga ke babak final.

 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Hasil Liga 1 2024-2025: Gol Tunggal Ciro Alves Bawa Persib Menang 1-0 Atas Borneo FC

Hasil Liga 1 2024-2025: Gol Tunggal Ciro Alves Bawa Persib Menang 1-0 Atas Borneo FC

Persib Bandung berhasil mengalahkan Borneo FC dengan skor 1-0 pada laga pekan ke-11 Liga 1 2024-2025 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat (22/11/2024) malam WIB.
Jika Terpilih, Pramono Janji Kaji Larangan Penggunaan Plastik di Jakarta

Jika Terpilih, Pramono Janji Kaji Larangan Penggunaan Plastik di Jakarta

Pramono Anung mengungkapkan jika terpilih di Pilkada Jakarta 2024, ia akan mengkaji larangan penggunaan sampah plastik untuk mengurangi sampah di Jakarta.
Dukung Pendidikan untuk Wujudkan Indonesia Emas! ILUNI FEUI 1989 Beri Bantuan ke Alusi Tao Toba

Dukung Pendidikan untuk Wujudkan Indonesia Emas! ILUNI FEUI 1989 Beri Bantuan ke Alusi Tao Toba

Ikatan Alumni Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia (ILUNI FEUI) angkatan 1989 kembali menunjukkan kepeduliannya dengan menggelar bakti sosial
6th IOAC 2024 Diikuti 899 Peserta, Pemanasan Atlet Berangkat ke Thailand

6th IOAC 2024 Diikuti 899 Peserta, Pemanasan Atlet Berangkat ke Thailand

Kejuaraan Nasional Renang Antar Klub atau 6th Indonesia Open Aquatic Championship (IOAC) 2024 berlangsung di Stadion Akuatik Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat.
Aktivis Eksponen Cipayung Sumut Titipkan Gagasan Sumut Berkelanjutan untuk Pasangan Bobby-Surya

Aktivis Eksponen Cipayung Sumut Titipkan Gagasan Sumut Berkelanjutan untuk Pasangan Bobby-Surya

Acara Dialog Titip Gagasan ini langsung dihadiri oleh Calon Wakil Gubernur No Urut 1, yaitu Surya, B.Sc dan dipandu oleh Gito M Pardede dari Eksponen Korwil GMKI Wilayah 1 Sumut - Aceh.
Indonesia Optimis dengan Industri Mobil dalam Negeri, Agus Gumiwang: Seharusnya Tidak Sulit

Indonesia Optimis dengan Industri Mobil dalam Negeri, Agus Gumiwang: Seharusnya Tidak Sulit

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang menilai memproduksi mobil Indonesia tidak sulit karena industri otomotif nasional sudah memiliki kemampuan.
Trending
Lupakan Kemenangan atas Arab Saudi, Media Belanda Beri Kabar Buruk untuk Timnas Indonesia Jelang Hadapi Australia pada Maret 2025

Lupakan Kemenangan atas Arab Saudi, Media Belanda Beri Kabar Buruk untuk Timnas Indonesia Jelang Hadapi Australia pada Maret 2025

Jelang hadapi Australia di lanjutan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia pada Maret 2025 mendatang, media Belanda sampaikan kabar buruk untuk Timnas Indonesia.
Bung Towel Sebut Jay Idzes Kumpulkan Pemain Tanpa Staf hingga Singgung soal Krisis Kepercayaan

Bung Towel Sebut Jay Idzes Kumpulkan Pemain Tanpa Staf hingga Singgung soal Krisis Kepercayaan

Timnas Indonesia berhasil menaklukan Arab Saudi 2-0 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (19/11/2024). 
Tanpa Shin Tae-yong, Jay Idzes Sampai Bilang Begini di Ruang Ganti Jelang Laga Kontra Arab Saudi, Kapten Timnas Indonesia: Ingat Untuk Siapa Kalian Bermain

Tanpa Shin Tae-yong, Jay Idzes Sampai Bilang Begini di Ruang Ganti Jelang Laga Kontra Arab Saudi, Kapten Timnas Indonesia: Ingat Untuk Siapa Kalian Bermain

Suasana ruang ganti Timnas Indonesia penuh semangat setelah Kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes menyampaikan hal ini meskit tanpa Shin Tae-yong. Jay Idzes bilang
3 Legenda Sepak Bola Dunia Turun Gunung Kunjungi Indonesia Usai Laga Timnas Indonesia Kontra Arab Saudi, FIFA Sampai Beri Arahan Untuk...

3 Legenda Sepak Bola Dunia Turun Gunung Kunjungi Indonesia Usai Laga Timnas Indonesia Kontra Arab Saudi, FIFA Sampai Beri Arahan Untuk...

3 Legenda sepak bola dunia kunjungi Indonesia usai laga Timnas Indonesia kontra Arab Saudi. Dennis Wise dari Chelsea, Eric Abidal dari Barcelona, legenda Italia
Tak Perlu Dinaturalisasi, 3 Diaspora Ini Layak Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia Buat Piala AFF 2024

Tak Perlu Dinaturalisasi, 3 Diaspora Ini Layak Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia Buat Piala AFF 2024

Tampil di luar negeri dan tak perlu lagi dinaturalisasi, para diaspora ini layak dipanggil Shin Tae-yong untuk perkuat Timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2024.
Bawa-bawa Asnawi Mangkualam, Coach Justin Tegas Tak Restui Keinginan Rizky Ridho untuk Main di Liga Thailand: Lu Kalau Bisa Jangan...

Bawa-bawa Asnawi Mangkualam, Coach Justin Tegas Tak Restui Keinginan Rizky Ridho untuk Main di Liga Thailand: Lu Kalau Bisa Jangan...

Coach Justin nyatakan ketidaksetujuannya pada Rizky Ridho yang ingin berkarier di Liga Thailand. Singgung performa menurun Asnawi Mangkualam yang melempem.
Anak Kesayangan Jose Mourinho Tunda Tawaran Naturalisasi Timnas Indonesia, Pilih Tunggu Dipanggil Belanda Meski Sulit

Anak Kesayangan Jose Mourinho Tunda Tawaran Naturalisasi Timnas Indonesia, Pilih Tunggu Dipanggil Belanda Meski Sulit

Punya garis darah keturunan Indonesia membuat Jayden Oosterwolde menjadi sorotan untuk bergabung membela Timnas Indonesia
Selengkapnya
Viral