Jakarta - Setelah sempat tertunda akibat pandemi yang melanda, Big Bang Jakarta akhir tahun kembali diselenggarakan untuk ke-5 kalinya di tahun 2022.
Kisah sukses Big Bang Festival telah dimulai sejak tahun 2017 sampai akhirnya sempat terhenti selama masa pandemi. Tahun ini, PT. Expo Indonesia Jaya yang dipimpin oleh Novry Hetharia selaku Direktur Operasional, kembali membangkitkan semangat industri perekonomian khususnya di bidang MICE dengan menyelenggarakan Big Bang Jakarta 2022. Antusiasme masyarakat terhadap acara hiburan khususnya di akhir tahun, sangat terlihat di platform sosial media akun Instagram @bigbangfest.id.
Program Cuci Gudang up to 90% akan menawarkan berbagai kategori produk seperti fashion & beauty, elektronik, home appliance, moms & baby, furniture & spring bed serta program thrifting yang sedang digandrungi oleh banyak anak muda.
Program lainnya yang ditunggu-tunggu di dalam Big Bang Jakarta adalah Big Bang Travel Fair yang akan didukung oleh Sriwijaya Air dan Nam Air yang akan menawarkan tiket perjalanan domestik dengan harga special mulai dari Rp350.000.
Panggung utama Big Bang Jakarta 2022 untuk para pecinta musik juga akan diramaikan oleh penampilan musisi-musisi tanah air seperti Denny Caknan, Pamungkas, Hindia, Feel Koplo, Fourtwnty, Ndarboy Genk, .Feast, Kahitna, Tipe-X, Guyon Waton, Fiersa Besari, NDX AKA, Idgitaf dan masih banyak lagi.
Penyelenggaraan Big Bang Jakarta 2022 juga tidak lepas dari penerapan protokol Kesehatan dan kapasitas sesuai arahan Kepolisian, SATGAS Covid-19 dan Kementerian Kesehatan. Tujuannya agar menciptakan rasa aman bagi seluruh pihak baik peserta maupun pengunjung.
Load more