Benarkah daging kambing mampu meningkatkan libido atau gairah seksual pria?
Sebelumnya, dr Amaze Grace Sira mengingatkan bahwa daging kambing juga diyakini mampu meningkatkan kadar kolesterol.
Sehingga perlu berhati-hati dalam mengonsumsi daging kambing agar tidak berlebihan.
dr Amaze Grace Sira kemudian mengungkapkan bahwa di dalam daging kambing terdapat kandungan protein yang tinggi dan berguna dalam produksi energi tubuh.
"Protein ini berfungsi sebagai zat pembangun yang menghasilkan energi tubuh, sehingga bisa melakukan aktivitas apa saja termasuk aktivitas seksual," ungkap dr Amaze Grace Sira.
Daging kambing juga mengandung zinc yang bahkan bisa sampai memenuhi 34 persen kebutuhan harian tubuh.
"Selain protein, daging kambing juga memiliki kandungan zinc yang bisa memenuhi 34 persen kebutuhan harian tubuh," jelas dr Amaze Grace Sira.
Load more