Ternyata justru jeroan itu menurut dr Zaidul Akbar merupakan sumber nutrisi penting bagi tubuh.
"Memang ada datanya," ujar dr Zaidul Akbar.
"Lah kita justru yang alami-alami itu kita enggak makan justru malah ngambil multivitamin yang sintetik, padahal kita makannya juga enggak berlebihan dan asal bener cara pengolahannya, itu aja poinnya," sambungnya.
Oleh karenanya, boleh saja jika ingin makan jeroan karena memang mengandung nutrisi yang baik, asalkan tidak berlebihan.
Serta tidak diolah dengan cara pengolahan yang tak sehat, sehingga jangan sampai mengolah jeroan dengan santan ataupun minyak.
"Jadi makan jantung boleh, makan ginjal makan aja, asal jangan berlebihan," ungkap dr Zaidul Akbar.
Load more