tvOnenews.com - dr Zaidul Akbar membagikan rempah-rempah yang memiliki manfaat dan sangat bagus untuk memperlancar peredaran darah dan ternyata rempah tersebut sangat sering ditemui.
Dalam sebuah tayangan video yang diunggah oleh kanal Youtube Bisikan.com, dr Zaidul Akbar membagikan sejumlah rempah-rempah yang ternyata memiliki manfaat untuk memperlancar peredaran darah.
Dikatakan kalau pengobatan zaman sekarang tidak mengenal jenis makanan, terapi nutrisi atau diet-diet untuk menjadi substitusi dalam urusan pengobatan.
dr Zaidul Akbar mengatakan agar darah tidak mengental caranya sangatlah mudah, dimana kita janganlah memasukan makanan yang bisa membuat darah menjadi kental seperti lemak, gula, dan tepung.
"Supaya darah tidak kental, maka jangan masukin makanan yang bikin lemak contoh yang bikin lemak tadi seperti gula, tepung kan gitu kan supaya darahnya cair dan lancar" kata dr. Zaidul Akbar.
Salah satu caranya dengan mengganti makanan-makanan yang mengandung bahan dasar tersebut dengan makanan yang lebih sehat seperti sayur, buah, serta perbanyak berpuasa. Artinya Anda bisa memperbaiki itu dengan mengganti pola makan.
"Dalam dunia pengobatan zaman sekarang, harus diakui tidak mengenal makanan atau terapi nutrisi atau diet-diet untuk menjadi substitusi dalam urusan pengobatan," kata dr Zaidul Akbar.
Padahal, menurut dr. Zaidul Akbar menjelaskan kalau salah satu pengencer darah yang paling baik di bumi adalah rempah-rempah yang sering sekali kita gunakan dan mudah ditemui.
Dimana dr. Zaidul Akbar mengatakan kalau salah satu pengencer darah yang paling baik di bumi adalah semua jenis bawang-bawangan.
"Padahal kalau kita lihat contoh kita bicara tentang pengencer darah, salah satu pengencer darah yang paling baik yang ada di bumi Allah SWT ini adalah semua jenis bawang-bawangan," terang dr. Zaidul Akbar.
Menurut dr. Zaidul Akbar, semua jenis bawang-bawangan mulai dari bawang merah, bawang putih, bombay sampai dengan habbatussauda memiliki manfaat sebagai pengencer darah.
"Mulai dari bawang merah, putih, bombay itu pengencer darah. Bahkan habbatussauda juga pengencer darah. Jadi itu kita jadikan makanan makan akan sangat bermanfaat untuk kesehatan." lanjut dr. Zaidul Akbar. (akg)
Load more