Sehingga tak heran jika cilok ini justru sehat tidak seperti cilok lainnya.
"Dia pakai ubi apa gitu, isinya juga sehat rempah-rempah jadi InsyaAllah sehat," jelas dr Zaidul Akbar.
Selain cilok, dr Zaidul Akbar juga menyebutkan bahwa bakwan pun bisa dibuat dari bahan-bahan yang menyehatkan.
Caranya adalah dengan mengganti tepung terigu biasa menjadi tepung non gluten.
"Bikin bala-bala atau bakwan yang sehat bisa enggak, tepungnya cari tepung yang non gluten, kan banyak sekarang, Indonesia berlimpah produk gituan," kata dr Zaidul Akbar.
Juga penggunaan sayur pastikan pakai sayur organik untuk bakwan tadi.
"Kemudian sayurnya cari sayur organik, atau mungkin non organik direndam dulu cuka apel atau baking soda lalu dibikin dalam satu cetakan," jelas dr Zaidul Akbar.
Load more