ADVERTISEMENT

LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Ilustrasi Obesitas
Sumber :
  • (shutterstock)

Kemenkes Sebut Obesitas Jadi Masalah Global, Diperkirakan 1 Miliar Orang Pada Tahun 2030

Diperkirakan satu dari lima perempuan dan satu dari tujuh laki-laki hidup dengan obesitas. Jumlah itu setara dengan lebih dari 1 miliar orang di seluruh dunia
Senin, 10 Juli 2023 - 04:00 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Obesitas merupakan masalah global yang berdampak pada dua miliar penduduk dunia dan mengancam kesehatan masyarakat termasuk di Indonesia.

"Prevalensi obesitas global lebih tinggi pada perempuan dibanding laki-laki dan jumlah terbesar orang dengan obesitas berada di negara berkembang," kata Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Tidak Menular Kemenkes Eva Susanti dikonfirmasi di Jakarta, Ahad (9/7/2023).

Kemenkes melaporkan, Indonesia sebagai negara berkembang menyumbang laju kasus obesitas dunia sebesar 21,8 persen pada 2018 atau melonjak dari 10 tahun sebelumnya yang hanya 10,5 persen.

Selain memberikan dampak peningkatan penyakit tidak menular, lanjutnya, obesitas juga berdampak pada kerugian ekonomi akibat biaya perawatan penyakit komorbid atau penyerta obesitas, seperti diabetes melitus, jantung, kanker, hipertensi, dan penyakit metabolik maupun nonmetabolik lainnya.

Menurut dia, obesitas berkontribusi pada penyebab kematian akibat penyakit kardiovaskular sebesar 5,87 persen dari total kematian, penyakit diabetes dan ginjal 1,84 persen dari total kematian.

"Edukasi kepada masyarakat sangat diperlukan untuk mengingatkan kepada mereka tentang dampak dan bahaya obesitas serta pentingnya upaya pencegahan dan pengendaliannya," kata Eva. 

Kemenkes melakukan upaya serius untuk menahan laju prevalensi obesitas di Indonesia tetap sebesar 21,8 persen hingga akhir tahun 2024.  Upaya yang dilakukan fokus pada pencegahan faktor risiko dan sosial determinan yang sudah dikondisikan mulai dari gemuk (overweight) hingga obesitas.

Upaya-upaya tersebut meliputi penerbitan Instruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2017 tentang Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas), Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 30 Tahun 2013 tentang pencantuman informasi kandungan gula, garam, dan lemak, serta pesan kesehatan untuk pangan olahan dan pangan siap saji.

Selain itu Kemenkes juga menggelar program penanggulangan obesitas di puskesmas dan klinik, Gerakan Lawan Obesitas (Gentas) dan pengembangan penanggulangan obesitas pada anak sekolah.

"Obesitas dapat dicegah, namun dibutuhkan partisipasi dan pemberdayaan masyarakat sebagai faktor kunci, karena kesehatan adalah tanggung jawab setiap individu dan didukung oleh kebijakan pemerintah," katanya.

Upaya lainnya, mendorong kemandirian masyarakat untuk hidup sehat dengan mengatur pola makan serta rajin aktivitas fisik. Selain itu implementasi penerapan kebijakan Kawasan Tanpa Rokok (KTR) dan deteksi dini penyakit.

"Obesitas seringkali tidak diiringi dengan tanda dan gejala penyakit, sehingga dengan cek berkala maka penyakit akan dapat diidentifikasi sejak dini. Dan berobatlah ketika obesitas sudah memerlukan tindakan medis," ujar Eva.

Pada 2030, kata Eva, diperkirakan satu dari lima perempuan dan satu dari tujuh laki-laki akan hidup dengan obesitas. Jumlah itu setara dengan lebih dari 1 miliar orang di seluruh dunia. (ant/mii)

Temukan semua yang Anda butuhkan berkaitan ramadhan! Jadwal puasa, artikel, video, serta hadis & ayat harian

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Momen Lebaran di Yogyakarta, Ramalan Cuaca BMKG: Hujan Ringan hingga Disertai Petir Hampir Merata di Titik-titik Ini

Momen Lebaran di Yogyakarta, Ramalan Cuaca BMKG: Hujan Ringan hingga Disertai Petir Hampir Merata di Titik-titik Ini

Inilah rangkuman ramalan cuaca hari ini di Yogyakarta, Senin (31/3/2025) atau di momen Lebaran 2025 menurut Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG)
Sudah Tak Tahan Lagi, Thom Haye Akhirnya Bongkar Permintaan Rizky Ridho kepada Patrick Kluivert saat Laga Timnas Indonesia vs Bahrain: Dia...

Sudah Tak Tahan Lagi, Thom Haye Akhirnya Bongkar Permintaan Rizky Ridho kepada Patrick Kluivert saat Laga Timnas Indonesia vs Bahrain: Dia...

Thom Haye akhirnya menceritakan permintaan Rizky Ridho kepada Patrick Kluivert saat laga Timnas Indonesia vs Bahrain. Tak disangka ternyata...
5 Rekomendasi Film Seru Ini Bisa Ditonton di Netflix saat Libur Lebaran 2025, Salah Satunya Film Bila Esok Ibu Tiada

5 Rekomendasi Film Seru Ini Bisa Ditonton di Netflix saat Libur Lebaran 2025, Salah Satunya Film Bila Esok Ibu Tiada

Inilah 5 rekomendasi film seru yang bisa ditonton di layanan Netflix saat libur Lebaran. 
Masih Ingat Mike Tyson? Legenda Tinju Kelas Berat yang Kini Dikabarkan Buka Jaringan Bisnis di Indonesia

Masih Ingat Mike Tyson? Legenda Tinju Kelas Berat yang Kini Dikabarkan Buka Jaringan Bisnis di Indonesia

Menilik kabar terbaru Mike Tyson selaku legenda tinju kelas berat yang dilaporkan bakal buka jaringan bisnis di Indonesia.
5 Kata-Kata Indah Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriyah, Cocok Dikirimkan pada Orang Terkasih

5 Kata-Kata Indah Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriyah, Cocok Dikirimkan pada Orang Terkasih

Berikut contoh 5 kata-kata indah ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriyah yang bisa dibagikan kepada orang-orang terkasih.
Gagal atau Masih Adaptasi? Ini 4 Pemain Naturalisasi yang Belum Memenuhi Ekspektasi meski Punya CV Mentereng di Eropa

Gagal atau Masih Adaptasi? Ini 4 Pemain Naturalisasi yang Belum Memenuhi Ekspektasi meski Punya CV Mentereng di Eropa

Sebanyak empat pemain Timnas Indonesia ini belum memenuhi ekspektasi banyak pencinta sepak bola Tanah Air, siapa saja?

Trending

30 Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 2025 Terbaru untuk Keluarga, Sahabat, dan Teman Kerja yang Bermakna

30 Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 2025 Terbaru untuk Keluarga, Sahabat, dan Teman Kerja yang Bermakna

Klik di sini bahan rekomendasi 30 ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 2025 yang begitu syahdu dan bermakna khusus untuk keluarga, sahabat, dan teman kerja!
50 Kata-kata Ucapan Idul Fitri 2025 Penuh Doa, Harapan, dan Kebahagiaan Cocok untuk Status Media Sosial!

50 Kata-kata Ucapan Idul Fitri 2025 Penuh Doa, Harapan, dan Kebahagiaan Cocok untuk Status Media Sosial!

Berikut 50 ucapan Idul Fitri 2025. Dari kata-kata Selamat Hari Raya Idul Fitri 2025 dengan doa, harapan, kebahagiaan, bisa menjadi bahan status media sosial.
Reaksi Tak Terduga Fans Garuda Lihat Mees Hilgers Tampil Starter saat FC Twente Hadapi Heracles

Reaksi Tak Terduga Fans Garuda Lihat Mees Hilgers Tampil Starter saat FC Twente Hadapi Heracles

Sayangnya, kehadiran Mees Hilgers tak banyak memberikan dampak untuk FC Twente di laga tersebut. Pasukan Joseph Oosting justru kalah tipis 1-2 pada laga tandang mereka kali ini.
Tak Diduga Media Belanda Puji Pemain Muslim Timnas Indonesia ini, Katanya Pantas Jadi ...

Tak Diduga Media Belanda Puji Pemain Muslim Timnas Indonesia ini, Katanya Pantas Jadi ...

Dalam penilaian Media tersebut, Pemain ini dipuji karena kepiawaiannya mampu menahan lini pertahanan Timnas Indonesia.
Rating Mees Hilgers usai Twente Dibenamkan Heracles, Bek Timnas Indonesia Jadi yang Terburuk di Lini Pertahanan

Rating Mees Hilgers usai Twente Dibenamkan Heracles, Bek Timnas Indonesia Jadi yang Terburuk di Lini Pertahanan

Bek Timnas Indonesia, Mees Hilgers mendapat rating paling buruk di lini pertahanan Twente saat kalah dari Heracles.
Nyaris Dinaturalisasi ke Timnas Indonesia, Gelandang Andalan Timnas Belanda Jadi Incaran Barcelona

Nyaris Dinaturalisasi ke Timnas Indonesia, Gelandang Andalan Timnas Belanda Jadi Incaran Barcelona

Laporan dari Fichajes menyebutkan bahwa Deco yang menjabat sebagai Direktur Olahraga Barcelona telah mulai mengeksplorasi kemungkinan transfer ini. 
Teks Khutbah Idul Fitri 2025 Singkat: Kembali ke Maksiat setelah Ramadhan Tanda Puasa Sia-sia

Teks Khutbah Idul Fitri 2025 Singkat: Kembali ke Maksiat setelah Ramadhan Tanda Puasa Sia-sia

Teks khutbah Idul Fitri 2025 ini menjadi bahan materi ceramah setelah shalat Id pada Senin, 31 Maret 2025 bertajuk perbuatan maksiat setelah puasa Ramadhan.
Selengkapnya

Viral