tvOnenews.com - Dalam hubungan suami istri, salah satu masalah yang kerap muncul adalah persoalan di atas ranjang.
Beragam cara pun sudah dicoba untuk mengembalikan gairah hubungan suami istr.
Namun jangan sembarangan menggunakan obat-obatan karena bisa menimbulkan efek samping yang berbahaya.
Oleh karenanya, lebih baik menggunakan cara-cara yang aman dan herbal untuk meningkatkan kembali gairah hubungan suami istri.
Seperti dilansir tvOnenews.com dari kanal YouTube dr Zaidul Akbar, berikut penjelasan tentang cara untuk meningkatkan gairah suami tanpa obat berbahaya.
dr Zaidul Akbar menerangkan pengalamannya diberitahu oleh jemaahnya tentang cara untuk meningkatkan gairah hubungan suami istri.
Karena tidak sedikit pasangan suami istri yang terkendala pada gairah suami dalam hubungan ranjang.
Atau mungkin suami kesulitan untuk mempertahankan durasi hubungan intim.
Untuk mengatasi kondisi tersebut, biasanya para laki-laki memilih untuk mengonsumsi obat-obatan tertentu.
Padahal, ada efek samping yang cukup berbahaya dari penggunaan obat kuat tersebut.
Atau memang kondisi laki-laki tersebut tidak cocok untuk menggunakan obat-obatan tertentu.
Misalnya, menderita hipertensi atau tekanan darah tinggi.
Lantas apa yang bisa dilakukan untuk meningkatkan gairah dalam hubungan suami istri tanpa penggunaan obat-obatan?
dr Zaidul Akbar mengungkapkan bahwa sebenarnya, obat kuat yang paling manjur bagi laki-laki adalah menerapkan pola hidup yang sehat.
"Dan obat kuat laki-laki itu adalah hidup sehat," ungkap dr Zaidul Akbar.
Menurut dr Zaidul Akbar, tidak sedikit permasalahan seksual seorang laki-laki itu sebenarnya disebabkan oleh gaya hidupnya sendiri.
Misalnya, pola makan yang tidak dijaga, hingga kebiasaan hidup yang buruk sehingga memicu penyakit-penyakit tertentu yang berdampak pada kualitas hubungan suami istri.
Diabetes, hipertensi, menjadi contoh kondisi-kondisi kesehatan yang bisa berpengaruh dalam hubungan suami istri, terutama pada laki-laki.
Oleh karena itu, dr Zaidul Akbar menganjurkan untuk mulai sekarang menjaga pola hidup agar hubungan suami istri menjadi lebih harmonis.
Perbanyak asupan makanan sehat, olahraga, hingga jauhi pola hidup yang tidak sehat demi keharmonisan rumah tangga.
(far)
Dapatkan berita menarik lainnya dari tvOnenews.com di Google News, Klik di Sini
Load more