tvOnenews.com - Shalat fardhu merupakan ibadah wajib bagi umat Islam yang pelaksanaannya lima kali dalam sehari. Dan ternyata, shalat juga memiliki efek baik bagi kesehatan untuk tubuh.
Gerakan-gerakan dalam sholat terbukti dapat membantu melancarkan aliran darah dalam tubuh, sehingga dapat melancarkan metabolisme tubuh.
Menurut dr Zaidul Akbar, ada sebuah minuman yang dianjurkan untuk diminum sebelum shalat.
dr. Zaidul Akbar ungkap minuman yang diminum sebelum shalat. Sumber: YouTube dr. Zaidul Akbar Official
Jika minum cairan tersebut sebelum shalat, maka manfaat shalat menjadi semakin luar biasa bagi kesehatan.
Dokter Zaidul Akbar menganjurkan untuk meminum minuman tersebut setiap akan shalat, dari shalat subuh hingga isya.
Minuman apa yang dimaksud? Simak penjelasan dr Zaidul Akbar berikut ini.
dr Zaidul Akbar menyebut, jika seseorang mengikuti pola-pola sederhana yang diajarkan Rasulullah SAW dan mengikuti ritme shalat, maka akan mudah mendapat kesehatan.
"Saya pernah sampaikan, bahwa sebenarnya kalau kita mengikuti pola-pola sederhana dan mengikuti ritmenya shalat, gampang sebenarnya," ujar dr Zaidul Akbar, dikutip dari tayangan YouTube Zaidul Akbar Official.
Salah satu pola sederhana yang dimaksud dr Zaidul Akbar adalah minum air putih setiap akan melaksanakan ibadah shalat.
Lebih lanjut, dr Zaidul Akbar menjelaskan bahwa waktu shalat berhubungan dengan metabolisme tubuh dan perubahan suhu di bumi. Oleh karena itu, baik untuk mengisi tubuh dengan air.
"Karena waktu shalat itu berhubungan dengan metabolisme di badan dan perubahan suhu di bumi. Shalat lima waktu itu perubahan suhu bumi. Maka yang selain itu merupakan waktu terbaik untuk memberikan yang hidup kepada badan kita berupa air," ujarnya.
Adapun minum air putih yang dianjurkan adalah satu gelas setiap akan shalat lima waktu atau sekitar 300 ml.
"Nanti coba dilatih, waktu mau shalat minum air satu gelas. Shalat subuh satu gelas, dzuhur satu gelas, ashar satu gelas, maghrib satu gelas, isya satu gelas. Ya mungkin sekitar 300 ml sudah cukup," kata dr Zaidul Akbar.
Minum air saat akan shalat bisa memperbaiki tubuh, serta dapat meningkatkan kesehatan tubuh.
"Apa yang terjadi? Tubuh akan diperbaiki dan ditambah dengan apa yang saya sampaikan tadi," tutup dr Zaidul Akbar.
(Gwn)
Load more