Ia menekankan bahwa memperbaiki kebiasaan sehari-hari, terutama dalam hal pola makan dan waktu istirahat, adalah kunci utama dalam menurunkan kolesterol.
Salah satu perubahan gaya hidup yang disarankan oleh dr. Zaidul Akbar adalah memastikan tubuh mendapatkan waktu tidur yang cukup.
"Salah satu cara terbaik untuk memperbaiki metabolisme kita, di dunia sains saat ini pun dikatakan tidurnya 8 jam dalam 1 hari," jelasnya.
dr Zaidul Akbar bagikan tips luluhkan kolesterol tanpa obat. Source: YouTube dr Zaidul Akbar
Waktu tidur yang cukup memungkinkan tubuh untuk memperbaiki dirinya sendiri melalui mekanisme growth hormone yang membantu proses perbaikan dan regenerasi sel-sel tubuh.
Selain tidur yang cukup, dr. Zaidul Akbar juga menyoroti pentingnya pola makan yang sehat dan seimbang. Ia mencontohkan bagaimana kebiasaan makan makanan yang tinggi karbohidrat dan lemak, seperti nasi uduk, bisa menjadi beban bagi tubuh.
"Dari berasnya saja sudah kehilangan banyak nutrisi hingga akhirnya hanya tersisa karbohidrat. Kemudian ditambah santan yang sudah melalui beragam pengolahan, belum lagi ditambah lauk-lauk lain yang tidak sehat," katanya.
Load more