Dehidrasi
Kurang cairan atau dehidrasi bisa menyebabkan jantung berdebar-debar setelah bangun. Harvard Medical School mencatat jika seseorang mengalami dehidrasi, salah satu gejalanya yaitu aliran darah dan detak jantung semakin meningkat.
Hal tersebut disebabkan oleh tekanan darah yang meningkat karena tubuh kekurangan cairan. Kemudian kadar elektrolit di dalam tubuh juga rendah. Maka seseorang akan mengalami jantung berdebar.
Mengkonsumsi alkohol sebelum tidur
Jika anda bangun dengan jantung berdebar kencang setelah minum alkohol, kemungkinan Anda sudah minum terlalu banyak.
Minum alkohol meningkatkan detak jantung. Semakin banyak anda minum, semakin cepat jantung anda berdetak. Sebuah studi baru-baru ini mengkonfirmasi bahwa pesta minuman keras dan penggunaan alkohol berat jangka panjang dikaitkan dengan berbagai jenis aritmia jantung, terutama sinus takikardia.
Takikardia adalah kondisi jantung yang berdetak melebihi 100 kali per menit. Takikardia dapat terjadi sebagai respons dari kondisi normal, penyakit, atau gangguan irama jantung (aritmia).
Normalnya, jantung berdetak 60–100 kali per menit. Jika detak jantung lebih dari 100 kali per menit, kondisi itu disebut takikardia.
Selain itu, anda mungkin juga akan memiliki gejala lain, seperti sakit kepala, nyeri otot, mual, dan pusing. Gejala-gejala ini akan hilang saat mabuk Anda mereda.
Konsumsi gula
Gula yang dikonsumsi setiap orang diserap ke dalam aliran darah setelah melewati usus kecil. Mengkonsumsi terlalu banyak gula dapat menyebabkan lonjakan gula darah. Keadaan ini menandakan pankreas melepaskan insulin dan mengubahnya menjadi energi.
Load more