Kolesterol tinggi adalah salah satu penyakit umum yang bisa dialami siapa saja.
Kolesterol tinggi sendiri merupakan kondisi di mana kolesterol dalam darah telah melebihi batas.
Sayangnya, kolesterol tinggi terkadang tidak menunjukkan gejala tertentu.
Melansir dari viva.co.id, walaupun tidak ada gelaja pasti, tapi salah satu gejala kolesterol tinggi yang bisa dikenali adalah Xanthelasma.
Xanthelasma diketahui biasanya muncul di sekitar mata atau hidung, mereka terbuat dari endapan kolesterol.
“Pada beberapa orang, ini adalah tanda bahwa Anda memiliki kolesterol tinggi,” ujar Dokter Daveluy, dokter dari Wayne State University School of Medicine di Dearborn, Michigan dilansir dari Express via viva.co.id.
American Academy of Opthalmology mengatakan bahwa Xanthelasma tidak bisa bilang dengan sendirinya.
“Mereka cenderung tetap dalam ukuran yang sama atau tumbuh lebih besar,” ujar mereka.
Namun yang jelas Anda dapat menurunkan kolesterol dengan mengubah gaya hidup. NHS mengatakan bahwa mengurangi makanan berlemak menjadi salah satu cara untuk menurunkan kolesterol. Terutama makanan yang mengandung lemak jenuh.
Anda mungkin bisa mencoba untuk mengonsumsi nasi merah, roti, kacang-kacangan, buah-buahan, atau sayur-sayuran. Jangan lupa pula untuk rutin berolahraga. (bel)
Load more