Saat anda akan tidur atau tengah tertidur, pernahkah kalian merasa seperti terjatuh dari ketinggian atau terpeleset hingga kalian terbangun, apalagi saat anda tertidur di kantor, di bus, di kelas atau ditempat umum? Jadi malu bukan?. Namun tak perlu malu, hampir setiap orang pernah merasakan hal tersebut.
Tapi tahu kah kalian jika fenomena itu ada istilah dan penyebabnya? Seberapa berbahayanya kah orang yang sering mengalami hal tersebut? Nah berikut beberapa penjelasan fenomena tersebut yang dirangkum dari berbagai sumber.
Mengutip Sleep Foundation OneCare Media Company, kondisi tersebut dinamakan Hypnic Jerk yaitu kontraksi otot yang datang secara tiba-tiba dan tidak disengaja yang dialami oleh seseorang yang sedang tertidur. Bahkan terkadang Hypnic Jerk ini bisa membuat orang terbangun dari tidurnya.
Sentakan Hypnic adalah jenis gerakan otot tak sadar yang disebut mioklonus dan bentuk umum dari mioklonus adalah cegukan.
Dalam beberapa kasus orang yang mengalami Hypnic Jerk ini merasakan mimpi dan halusinasi terjatuh, terpeleset atau tersandung. Bahkan beberapa orang juga mengalami seperti mendengar sebuah dentuman dan melihat lampu menyilaukan.
Apa dampak dan bahayanya jika orang mengalami kondisi Hypnic Jerk??
Load more