Medan, Sumatera Utara – Jarang sekali makanan khas lebaran Iduladha yang tidak menggiurkan selera. Pasalnya, makanan dan minuman yang disajikan sangat jarang disajikan di hari biasa.
Bahkan, makanan yang kerap sekali disajikan merupakan menu-menu andalan atau makanan-makanan khas daerah yang begitu lezat. Seperti ketupat, opor ayam, ayam goreng, empal daging, sate ayam, lontong sayur, semur daging, dedeng sapi, dan rendang daging.
Namun ketahuilah, menu makanan tersebut bisa membuat berat badan menjadi naik. Dilansir dari halodoc.com, ada tiga (3) cara menjaga berat badan saat lebaran Iduladha 1443 Hijriah (H).
1. Mengetahui Jumlah Kalori pada Makanan
Nah, yang paling pertama untuk diketahui menjaga berat badan ketika lebaran Iduladha 1443 H. Anda jangan mengkomsumsi makanan yang banyak mengandung kalori. Kemudian, anda juga harus mengetahui jumlah kalori pada makanan khas lebaran tersebut, agar berat badan anda tidak mengalami kenaikan.
Berikut jenis makanan dengan angka kalori dan lemak yang perlu anda perhatikan sehingga berat badan anda setelah lebaran Iduladha 1443 H tidak mengalami kenaikan dan tidak makan terlalu berlebihan .
Selain menjaga asupan makanan, ada beberapa cara lain yang bisa anda lakukan, seperti melakukan olahraga.
2. Olahraga
Melakukan olahraga juga bisa menjaga berat badan anda saat lebaran Iduladha. Apabila, anda sudah terlalu banyak mengonsumsi makanan khas lebaran. Anda harus dipastikan melakukan olahraga secara teratur. Lakukan olahraga ringan, seperti berjalan kaki atau bersepeda.
3. Perbanyak Air Putih
Cara perbanyak minum air putih ini juga ampuh untuk menjaga berat badan saat lebaran Iduladha. Maka, tetaplah mengosumsi air putih sebanyak delapan gelas setiap hari atau sesuai kebutuhan tubuh. Air putih akan membantu menekan rasa lapar.
Nah, itulah 3 cara yang bisa dilakukan untuk menjaga berat badan saat hari Lebaran Iduladha 1443 H. Jadi, anda tida perlu takut dengan berat badan yang akan bertambah, asalkan dapat mengosumsi makanan yang anda sukai tidak berlebihan. Selamat lebaran Iduladha 1443 H. (Aag)
Load more