Jakarta - Penyakit diabetes memang menjadi umum dialami oleh kebanyakan orang Indonesia. Namun bila diabaikan, diabetes dapat memicu risiko penyakit lain dan akan berakibat komplikasi ke beberapa organ tubuh.
Penyakit diabetes sangat identik dengan konsumsi gula yang berlebihan. Padahal diabetes disebabkan oleh suatu kondisi dimana tubuh berhenti memproduksi cukup insulin atau tidak dapat menggunakan insulin yang tersedia.
Ilustrasi Diabetes. (Ist)
Diabetes menjadi kondisi kesehatan yang mempengaruhi fungsi tubuh dalam jangka panjang.
Seharusnya tubuh mengubah makanan menjadi energi yang penting untuk melakukan aktivitas rutin sehari-hari.
Namun, penyakit Diabetes dapat diketahui gejalanya. Kepala Puskesmas Kelurahan Tugu Utara 3 Kecamatan Koja Jakarta dr. Endang Sulistyani mengingatkan terdapat tiga gejala klinis yang spesifik yang harus diwaspadai masyarakat, terutama bagi orang-orang dengan faktor risiko tinggi.
Load more