LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Gejala kanker serviks
Sumber :
  • Freepik

Gejala Awal Kanker Serviks Jarang Disadari, Ternyata Hampir Mirip dengan Kondisi ini

Kanker serviks menjadi salah satu momok mengerikan bagi banyak orang. Jenis kanker ini menjadi yang terbanyak kedua setelah kanker payudara. Umumnya penderita

Selasa, 10 Januari 2023 - 05:20 WIB

Jakarta – Kanker menjadi momok yang sangat menakutkan bagi banyak orang. Apalagi beberapa jenis kanker tidak memunculkan gejala pada stadium awal. Salah satu kanker yang disebut sebagai the silent killer adalah kanker serviks.

Gejala kanker serviks umumnya tidak ditemukan hingga stadiumnya berada pada tahapan yang cukup parah. Namun meski kanker serviks sulit untuk dideteksi pada tahap awal, sebenarnya ada gejala-gejala tertentu yang sudah ditunjukkan.

Diketahui kanker serviks sendiri merupakan kondisi yang terjadi ketika sel kanker tumbuh di leher rahim (serviks). Leher rahim atau serviks sendiri merupakan organ sempit yang terletak di bagian bawah rahim dan terhubung dengan vagina.

Hingga kini belum diketahui secara pasti penyebab dari kanker serviks. Namun umumnya, kanker serviuks disebabkan oleh infeksi HPV (human papiloma virus). Sebelum terlambat, kenali terlebih dahulu 5 gejala kanker serviks yang umumnya jarang disadari.

kanker serviks
Ilustrasi penderita kanker serviks (Freepik)

Baca Juga :

Keputihan yang tidak biasa

Keputihan sebenarnya adalah hal yang wajar terjadi. Namun jika keputihan terjadi disertai dengan bau amis, tekstur yang kental, dan terlihat darah sebaiknya diwaspadai. Pasalnya, hal ini bisa menjadi salah satu gejala dari kanker serviks.

Dilansir dari Hellosehat, umumnya keputihan yang menjadi ciri-ciri kanker serviks memiliki warna yang cenderung merah muda ataupun agak kecokelatan. Hal tersebut terjadi karena ada potongan jaringan atau yang biasa disebut nekrotik, keluar melalui vagina.

Pendarahan tidak normal

Dilansir dari Halodoc, pendarahan ternyata juga menjadi salah satu gejala kanker serviks yang jarang disadari. Karena itu, pastikan untuk lebih waspada jika mengalami pendarahan di luar jadwal menstruasi.

Namun pendarahan yang menjadi gejala kanker serviks sebenarnya juga bisa muncul ketika sedang menstruasi. Biasanya hal ini akan menyebabkan darah menstruasi jadi lebih banyak dari biasanya.

Kelelahan parah

Rasa lelah sebenarnya adalah hal yang wajar ketika seseorang selesai beraktivitas berat. Namun yang jarang disadari sebenarnya kelelahan ini juga menjadi salah satu gejala kanker serviks. Berbeda dengan kelelahan biasa, penderita kanker serviks umumnya mengalami kelelahan parah.

Seseorang yang terkena kanker serviks cenderung akan merasa sangat lelah sepanjang hari meskipun tidak melakukan aktivitas yang berat. Bahkan rasa lelah bisa muncul meskipun sedang tidak berkegiatan.

Berat badan turun tiba-tiba

Sama seperti penyakit kronis lainnya, salah satu gejala kanker serviks yang jarang disadari penurunan berat badan secara tiba-tiba. Dilansir dari Hellosehat, umumnya penurunan berat badan ini terjadi tanpa persiapan atau tidak sedang dalam program diet.

Namun tidak semua penurunan berat badan mengindikasikan adanya kanker serviks dalam tubuh. Karena itu, tidak perlu overthinking jika tidak muncul gejala kanker serviks lainnya.

Selalu merasa mual

Dilansir dari Hellosehat, rasa mual yang tak kunjung hilang ternyata perlu diwaspadai. Pasalnya, hal tersebut bisa menjadi salah gejala kanker serviks yang jarang disadari. Keluhan mual ini umumnya muncul ketika leher rahim membengkak ke arah rongga perut.

Alhasil saluran pencernaan dan lambung menjadi tertekan. Hal tersebut akhirnya memicu refluks asam atau naiknya asam lambung ke tenggorokan. Dalam kondisi ini seseorang akan terus-terusan merasa mual, meskipun sebenarnya hal ini bukan termasuk gejala utama.

Selain 5 gejala tersebut, seseorang yang mengalami kanker serviks umumnya juga merasakan nyeri atau sakit saat buang air kecil. Sama seperti mual, hal ini sebenarnya bukan merupakan gejala utama kanker.

Nyeri saat buang air kecil umumnya baru muncul ketika kanker telah menyebar ke berbagai jaringan sekitar. Tidak hanya nyeri, seseorang yang mengalami kanker serviks juga kemungkinan akan merasakan peningkatan frekuensi buang air kecil.

Namun jangan melakukan self diagnose atau diagnosa sendiri jika merasakan salah satu gejala di atas. Pasalnya, kanker serviks baru bisa dideteksi setelah dilakukan serangkaian upaya pengecekan.

Alih-alih menebak-nebak gejala kanker serviks, lebih baik periksakan diri ke dokter ketika merasakan keanehan pada tubuh. Jangan lupa juga untuk melakukan pap smear secara rutin untuk mendeteksi dini jika ada kanker serviks di tubuh. (Lsn)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Daftar Terobosan dan Gebrakan 15 Hari Pemerintahan Prabowo, Tangkap Puluhan Koruptor hingga Copot Pejabat

Daftar Terobosan dan Gebrakan 15 Hari Pemerintahan Prabowo, Tangkap Puluhan Koruptor hingga Copot Pejabat

Baru 15 hari menjabat, pemerintah Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sudah  membuat banyak terobosan dengan menangkap puluhan koruptor hingga mencopot beberapa jabatan penting di pemerintah. 
Kabar Baik untuk Investor Emas Digital, Bappebti Pastikan Fisik Emas dalam Transaksi Emas DIgital Punya Rasio 1:1,

Kabar Baik untuk Investor Emas Digital, Bappebti Pastikan Fisik Emas dalam Transaksi Emas DIgital Punya Rasio 1:1,

Perdagangan emas fisik secara digital memiliki rasio 1:1.  Artinya, emas atas transaksi digital harus didukung keberadaan emas fisik yang jumlahnya sesuai.
Vietnam Berpeluang Jadi Lawan Timnas Futsal Indonesia di Semifinal ASEAN Championship Futsal Usai Permalukan Brunei Darussalam 14-0

Vietnam Berpeluang Jadi Lawan Timnas Futsal Indonesia di Semifinal ASEAN Championship Futsal Usai Permalukan Brunei Darussalam 14-0

Kemenangan telak Vietnam atas Brunei Darussalam 14-0 pada Selasa (5/11/2024) membuat pertemuan kontra Timnas Futsal Indonesia semakin dekat. 
Selain Kevin Diks, Kasta Teratas Liga Denmark Punya 1 Pemain Keturunan Lain Berdarah Bandung yang Bisa Dilirik Timnas Indonesia

Selain Kevin Diks, Kasta Teratas Liga Denmark Punya 1 Pemain Keturunan Lain Berdarah Bandung yang Bisa Dilirik Timnas Indonesia

Tak cuma Kevin Diks, kompetisi kasta teratas Liga Denmark musim ini juga punya satu pemain keturunan lain yang bisa dinaturalisasi dan perkuat Timnas Indonesia.
Tolong Campurkan Bahan Rahasia ini ke Beras yang akan Anda Masak, Nasi Dijamin jadi Lebih Sehat kata dr Zaidul Akbar, Rasa Nikmat dan Lezat

Tolong Campurkan Bahan Rahasia ini ke Beras yang akan Anda Masak, Nasi Dijamin jadi Lebih Sehat kata dr Zaidul Akbar, Rasa Nikmat dan Lezat

Bahan rahasia yang jika dicampurkan ke beras yang akan dimasak maka akan membuat nasi menjadi lebih sehat dan bergizi kata dr Zaidul Akbar, ternyata...
Aktivis Anti-Korupsi Meyakini Bahwa Mardani Maming Adalah Korban dari Pengadilan yang Tidak Merdeka

Aktivis Anti-Korupsi Meyakini Bahwa Mardani Maming Adalah Korban dari Pengadilan yang Tidak Merdeka

Aktivis dan pegiat antikorupsi Bambang Harymurti mengungkapkan bahwa Mardani H Maming menjadi korban dari proses hukum yang dinilai tidak sepenuhnya independen.
Trending
Shin Tae-yong Dihujani Kabar Baik Secara Beruntun Jelang Laga Timnas Indonesia Lawan Jepang dan Arab Saudi, Apa Saja?

Shin Tae-yong Dihujani Kabar Baik Secara Beruntun Jelang Laga Timnas Indonesia Lawan Jepang dan Arab Saudi, Apa Saja?

Shin Tae-yong dihujani kabar gembira dari Kevin Diks dan Mees Hilgers jelang pertandingan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 kontra Jepang dan Arab Saudi
Berharap Disambut Baik Fans Garuda di SUGBK, Suporter Timnas Jepang: Kami Ingin...

Berharap Disambut Baik Fans Garuda di SUGBK, Suporter Timnas Jepang: Kami Ingin...

Timnas Indonesia akan menjamu Jepang pada laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan kedua tim dijadwalkan saling berhadapan pada Jumat  15 November 2024.
Coach Justin Tegas Sebut Permintaan PSSI Tak Masuk Akal, Minta Timnas Indonesia Ingat Hal Penting Ini dari Skuad Samurai Biru: Pemain Jepang Itu...

Coach Justin Tegas Sebut Permintaan PSSI Tak Masuk Akal, Minta Timnas Indonesia Ingat Hal Penting Ini dari Skuad Samurai Biru: Pemain Jepang Itu...

Coach Justin blak-blakan bilang permintaan PSSI tak masuk akal perihal Timnas Indonesia menang lawan Jepang. Minta berkaca diri dari pemain Samurai Biru yang...
Media Vietnam Sudah Tahu AFC dan FIFA Tak akan Biarkan Striker Ganas Ini Bantu Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026

Media Vietnam Sudah Tahu AFC dan FIFA Tak akan Biarkan Striker Ganas Ini Bantu Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026

Menurut media Vietnam, striker ganas ini tak akan bisa membela Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong untuk lolos ke Piala Dunia 2026 dan AFF 2024, ada apa?
Setelah Kevin Diks, PSSI Langsung Beri Bocoran soal Proses Naturalisasi Calon Striker Timnas Indonesia Selanjutnya: Siapa Dia?

Setelah Kevin Diks, PSSI Langsung Beri Bocoran soal Proses Naturalisasi Calon Striker Timnas Indonesia Selanjutnya: Siapa Dia?

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi angkat bicara terkait proses naturalisasi selanjutnya untuk calon pemain berposisi penyerang Timnas Indonesia.
Shin Tae-yong Akhirnya Putuskan Coret Mees Hilgers dari Timnas Indonesia karena Alami Cedera? Sumardji: Tadi Saya Tanya ke...

Shin Tae-yong Akhirnya Putuskan Coret Mees Hilgers dari Timnas Indonesia karena Alami Cedera? Sumardji: Tadi Saya Tanya ke...

Manajer Timnas Indonesia, Sumardji bicara kemungkinan Mees Hilgers dicoret Shin Tae-yong jelang laga Kualifikasi Piala DUnia 2026 Lwan Jepang dan Arab Saudi.
Top 3 Bola: Striker Brasil Bersedia Dinaturalisasi, Daftar Pemain untuk Piala AFF 2024 Full Liga 1, hingga Jawaban Menohok PSSI kepada DPR

Top 3 Bola: Striker Brasil Bersedia Dinaturalisasi, Daftar Pemain untuk Piala AFF 2024 Full Liga 1, hingga Jawaban Menohok PSSI kepada DPR

Rangkaian tiga berita bola terpopuler di tvOnenews.com sepanjang Senin, 4 November 2024.
Selengkapnya
Viral