" Saya baru pertama kali kesini. Awalnya diberi tahu teman jika senja di lokasi ini cukup indah. Setelah datang dan melihatnya langsung saya cukup terpukau karena dari sini saya bisa melihat metahari tenggelam diantara perbukitan yang diselimuti oleh awan," katanya. Rabu (6/7/2022).
Hal yang sama juga diungkapkan Indah, salah seorang pengunjung lainnya.
" Saya kesini bersama beberapa teman. Tak mau ketinggalan saya dan teman mengabadikan beberapa moment yang mungkin tidak bisa saya dapatkan di tempat lain. Apalagi cuaca sedang bagus," ungkapnya.
Jika anda tertarik untuk menikmati senja di kawasan Cuntel, ada beberapa hal yang harus diperhatikan salah satunya adalah wajib membawa jaket tebal, karena suhu udara di kawasan Cuntel akan cukup dingin usai sinar matahari menghilang. (Abc/Buz)
Load more