"Udaranya sejuk, segar. Suara gemericik air kedengaran, asyik banget," tambahya.
Setelah berjalan sekitar 20 menit, air terjun mulai terlihat. Lelah, terbayar dengan sajian elok di depan mata. Tiga air terjun terlihat menjadi satu menyerupai tirai air.
Pengelola wisata Curug Jenggala, Purnomo mengatakan bahwa Curug Jenggala adalah sebuah tempuran atau pertemuan dua sungai, yakni Sungai Banjaran dan Sungai Mertelu.
"Ini adalah perpaduan sungai satu dan yang lain. Jadi, seakan berjajar dan menyambung menjadi satu air terjunnya, padahal dua sungai," terang Purnomo.
Curug Jenggala memiliki ketinggian 15 meter denganan aliran tiga air terjun yang terbentuk secara alami.
Untuk menikmati semua keindahan itu, pengunjung tak harus merogoh kocek terlalu dalam, cukup Rp10 ribu per orang. (sjo/ard)
Load more