LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Bukan Once Mekel, Ternyata Cuma Ari Lasso yang Bisa Mengerti Sosok Ahmad Dhani.
Sumber :
  • Instagram @oncemekelofficial / @ari_lasso

Bukan Once Mekel, Ternyata Cuma Ari Lasso yang Bisa Mengerti Sosok Ahmad Dhani, Katanya...

Publik tengah dihebohkan perseteruan Ahmad Dhani dan Once Mekel menyoal royalti lagu. Ari Lasso ungkap kisah pertemanannya dengan Ahmad Dhani saat SMA. (23/4).

Minggu, 23 April 2023 - 07:58 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Publik tengah dihebohkan perseteruan Ahmad Dhani dan Once Mekel menyoal royalti lagu. Ari Lasso secara blak-blakan mengisahkan pertemanannya dengan Ahmad Dhani sejak sekolah bersama di Surabaya.

Sebelumnya, ramai pemberitaan soal renggangnya hubungan antara Ahmad Dhani dan Once Mekel menyeruak ke publik, ayah dari Al Ghazali itu jadi sorotan terkait larangan keras terhadap Once menyanyikan lagu Dewa 19.

Di mana larangan itu dilontarkan Dhani karena Dewa 19 memiliki serangkaian jadwal tur di berbagai kota setelah lebaran sampai desember 2023.

Mantan suami Maia Estianty ini mengaku tidak ingin ada pihak lain yang membawakan lagu Dewa 19 di saat tur sedang berlangsung.

Baca Juga :


Polemik antara Ahmad Dhani dan Once Mekel. (Julio Trisaputa tvOnenews/ Instagram @ahmaddhaniofficial).

Selain itu, Dhani juga mempersoalkan royalti lagu yang tidak yang pernah diterimanya, terhitung sejak 2010 pasca Once keluar Dewa 19 tapi kerap menyanyikan lagu-lagu ciptaan Ahmad Dhani tersebut.  

Ia menekan LMKN (Lembaga Manajemen Kolektif Nasional) dan WAMI dengan tegas meminta laporan pembayaran royalti dari EO (event organizer), yang tak kunjung diterimanya.

Band DEWA yang mengusung genre pop rock asal Surabaya, awal mulanya dibentuk akronim masing-masing nama personilnya yakni oleh Dhani, Erwin, Wawan dan Andra, pada tahun 1988.  

Kemudian, pada tahun 1990 DEWA merekrut Ari Lasso sebagai vokalis utama dan melahirkan beberapa album termasyhur yakni Self Title (1992), Format Masa Depan (1994), Terbaik Terbaik (1995), Pandawa Lima (1997).

Ari Lasso ungkap kisah masa lalu  bersama Ahmad Dhani

Ari Lasso tampak sedang berbincang santai dengan Ahmad Dhani di kediamannya, kedua sahabat masa sekolah ini menceritakan kisah masa lalunya hingga proses terbentuknya Dewa 19.

Ari Lasso mengaku sering dilindungi oleh Dhani saat bersama menempuh pendidikan di SMAN 2 Surabaya, tempat Maia Estianty juga bersekolah.

"Aku di SMA tuh tengil, tetapi tidak ada satu pun yang berani yang nyolek aku, karena di tangan kananku Dhani, di tangan kiriku Ganon, itu 2 orang yang megang SMA Kompleks, ketua tawuran" tuturnya yang dikutip dari Kanal Youtube Ari Lasso TV, pada Minggu (23/4/2023).

Pelantun lagu "Hampa" ini mengaku bahwa sosok Ahmad Dhani-lah yang memberinya keyakinan untuk berani melawan.

"Dhani ini termasuk orang yang salah satu meyakinkan aku,'So kamu kalo berantem pasti menang,'loh aku nggak pernah berantem Dan, aku nggak pernah berani," tuturnya.

Ari Lasso menyebut bahwa publik tidak banyak yang tahu kebaikan-kebaikan Ahmad Dhani, di tengah banyak kabar miring tentang dirinya.

"Tidak banyak yang tahu Dhani kebaikannya, beneran. Keburukannya ya memang banyak, tapi untuk temen, ini salah satu orang ta cintai dan tapi juga ta paling benci," bebernya.

"Keburukannya nggak banyak, cuma 1 itu aja," respon Dhani.

"Apa?" tanya kembali Ari.

"Ya, ada. masih manusiawi-lah," tutur frontman Dewa 19 tersebut.

 "Yang pasti saya orang tidak terikat harta dan tahta," sambungnya.

Yuke yang hadir juga dalam acara bincang santai tersebut, langsung menyambar dengan menyinggung kelemahan Dhani adalah wanita.

"Tapi wanita," ucap Yuke yang disambut tawa oleh Ahmad Dhani.

"Kelemahanmu itu Dhan, Wanita?," tanya Lasso.

"Ya, kelemahan semua laki-laki-lah," jawab Dhani.

Ahmad Dhani ungkap alasan merekrut Ari Lasso sebagai vokalis Dewa 19


Band legendaris Dewa 19 bersama dua mantan vokalis, Ari Lasso dan Once Mekel. 


Masih rasa penasaran yang tinggi, Ari Lasso menanyakan apa alasan Ahmad Dhani mengajaknya untuk bergabung di Dewa 19.

"Jujur ya, pengen tahu aku," ucap Lasso.

"Satu-satunya vokalis yang aku kenal ya Ari Lasso," respons Ayah Al Ghazali tersebut.

Komposer bertangan dingin yang menghasilkan beberapa lagu hits tanah air ini mengatakan bahwa kala itu Dewa 19 ada perubahan gaya musik dari Fusion ke Pop Rock.

"Kebetulan ada satu grup band yang mempertemukan kita, dulu Ari Lasso penggemar Bonjovi, dulu aku penggemar Uzeb," terang Dhani.

Pimpinan Republik Cinta Manajemen ini menceritakan bahwa kala itu Ari Lasso sukses menyanyikan lagu berjudul Hard To Say I'm Sorry dari Chicago.

Bahkan, imbas setelah kesuksesan dari Ari Lasso menyanyikan tembang tahun 80-an itu, Dhani menyebut bahwa semua Radio di Surabaya menyetel lagu tersebut.

Dewa 19 kala itu masih bernama Down Beat yang duet dengan Ari Lasso.

"Dan sejak itu, gua jadi vokalis Down Beat," ungkap Ari Lasso.

Ahmad Dhani berasalan mengajak Ari Lasso sebagai vokalis utama Dewa 19, karena tidak ada lagi yang lain masuk kriteria pilihannya.

"kamu yakin waktu itu kalau aku bakal meledak?" ucap Lasso.

Dhani mengaku tidak terlalu yakin masa itu Dewa 19 bersama Ari Lasso bisa langsung terkenal dan melahirkan beberapa hits dan album yang laris.

"Tapi kan cita-citamu yang kamu bagikan ke aku, kan tinggi banget waktu itu dari sejak rekaman," ujar Lasso.

Founder Dewa 19 ini mengaku bahwa saat itu berpatokan jika Slank bisa sukses, mengapa Dewa 19 tidak bisa mengikuti jejak dari band yang bermarkas di Potlot tersebut.

"Karena waktu itu kan ngeliatnya Slank sukses, slank sukses masa kita nggak sukses. Ilmu Slank juga nggak tinggi-tinggi amat dari ilmuku," beber Dhani.

"Waktu itu yang jadi acuan, Slank sukses, Kla Project sukses. Nah Dewa 19 dibentuk menggabungkan kedua grup tersebut, Kla Project dan Slan," tutupnya. (ind)

Baca artikel terkini dari tvOnenews.com selengkapnya di Google News, Klik di sini

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Mencuat! Bekingan Tambang Ilegal Solok Selatan, Buat Kapolri Geram hingga Perintahkan Ini

Mencuat! Bekingan Tambang Ilegal Solok Selatan, Buat Kapolri Geram hingga Perintahkan Ini

Usai terungkapnya insiden tewasnya Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, AKP Ulil Ryanto Anshari yang ditembak oleh Kabag Ops Polres Solok Selatan AKP Dadang
Amukan AKP Dadang Iskandar Usai Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan: Saya Makan Kau

Amukan AKP Dadang Iskandar Usai Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan: Saya Makan Kau

Instansi Polri kembali menyulut perhatian publik usai dua anggotanya kbali terlibat aksi saling tembak menembak di lingkungan Polres Solok Selatan, Sumatera Barat.
Polisi Ungkap Peran Erick Donovan, Si

Polisi Ungkap Peran Erick Donovan, Si "Ustaz" Sakti Penghipnosis, Jadi Eksekutor-Pantau Lokasi

Polisi mengungkap peran Ustaz Sakti bersama lika rekannya saat hipnotis korban.
Influencer Muda Ini Siap Berkontribusi Demi Wujudkan Indonesia Emas 2045, Ini Alasannya

Influencer Muda Ini Siap Berkontribusi Demi Wujudkan Indonesia Emas 2045, Ini Alasannya

Influencer darah Sunda-Jawa asal Banten Selatan, Putra Aji Sujati, menginspirasi generasi muda, khususnya di Banten, karena ingin wujudkan Indonesia Emas 2045.
Shalat Tanpa Mukena Memangnya Boleh? Buya Yahya Tegas Bilang Gini, Ternyata Hukumnya dalam Islam itu..

Shalat Tanpa Mukena Memangnya Boleh? Buya Yahya Tegas Bilang Gini, Ternyata Hukumnya dalam Islam itu..

Memangnya boleh perempuan shalat tanpa mukena? Begini kata Buya Yahya. SImak artikel selengkapnya berikut ini!
Jadwal Liga Spanyol Pekan Ke-14: Barcelona dan Real Madrid dalam Ujian Berat

Jadwal Liga Spanyol Pekan Ke-14: Barcelona dan Real Madrid dalam Ujian Berat

Jadwal pekan ke-14 Liga Spanyol akan menyajikan beberapa laga menarik, seperti Barcelona bertemu Celta Vigo serta Real madrid bertemu Leganes.
Trending
Lupakan Kemenangan atas Arab Saudi, Media Belanda Beri Kabar Buruk untuk Timnas Indonesia Jelang Hadapi Australia pada Maret 2025

Lupakan Kemenangan atas Arab Saudi, Media Belanda Beri Kabar Buruk untuk Timnas Indonesia Jelang Hadapi Australia pada Maret 2025

Jelang hadapi Australia di lanjutan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia pada Maret 2025 mendatang, media Belanda sampaikan kabar buruk untuk Timnas Indonesia.
Bung Towel Sebut Jay Idzes Kumpulkan Pemain Tanpa Staf hingga Singgung soal Krisis Kepercayaan

Bung Towel Sebut Jay Idzes Kumpulkan Pemain Tanpa Staf hingga Singgung soal Krisis Kepercayaan

Timnas Indonesia berhasil menaklukan Arab Saudi 2-0 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (19/11/2024). 
Tanpa Shin Tae-yong, Jay Idzes Sampai Bilang Begini di Ruang Ganti Jelang Laga Kontra Arab Saudi, Kapten Timnas Indonesia: Ingat Untuk Siapa Kalian Bermain

Tanpa Shin Tae-yong, Jay Idzes Sampai Bilang Begini di Ruang Ganti Jelang Laga Kontra Arab Saudi, Kapten Timnas Indonesia: Ingat Untuk Siapa Kalian Bermain

Suasana ruang ganti Timnas Indonesia penuh semangat setelah Kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes menyampaikan hal ini meskit tanpa Shin Tae-yong. Jay Idzes bilang
3 Legenda Sepak Bola Dunia Turun Gunung Kunjungi Indonesia Usai Laga Timnas Indonesia Kontra Arab Saudi, FIFA Sampai Beri Arahan Untuk...

3 Legenda Sepak Bola Dunia Turun Gunung Kunjungi Indonesia Usai Laga Timnas Indonesia Kontra Arab Saudi, FIFA Sampai Beri Arahan Untuk...

3 Legenda sepak bola dunia kunjungi Indonesia usai laga Timnas Indonesia kontra Arab Saudi. Dennis Wise dari Chelsea, Eric Abidal dari Barcelona, legenda Italia
Bawa-bawa Asnawi Mangkualam, Coach Justin Tegas Tak Restui Keinginan Rizky Ridho untuk Main di Liga Thailand: Lu Kalau Bisa Jangan...

Bawa-bawa Asnawi Mangkualam, Coach Justin Tegas Tak Restui Keinginan Rizky Ridho untuk Main di Liga Thailand: Lu Kalau Bisa Jangan...

Coach Justin nyatakan ketidaksetujuannya pada Rizky Ridho yang ingin berkarier di Liga Thailand. Singgung performa menurun Asnawi Mangkualam yang melempem.
Anak Kesayangan Jose Mourinho Tunda Tawaran Naturalisasi Timnas Indonesia, Pilih Tunggu Dipanggil Belanda Meski Sulit

Anak Kesayangan Jose Mourinho Tunda Tawaran Naturalisasi Timnas Indonesia, Pilih Tunggu Dipanggil Belanda Meski Sulit

Punya garis darah keturunan Indonesia membuat Jayden Oosterwolde menjadi sorotan untuk bergabung membela Timnas Indonesia
Tak Perlu Dinaturalisasi, 3 Diaspora Ini Layak Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia Buat Piala AFF 2024

Tak Perlu Dinaturalisasi, 3 Diaspora Ini Layak Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia Buat Piala AFF 2024

Tampil di luar negeri dan tak perlu lagi dinaturalisasi, para diaspora ini layak dipanggil Shin Tae-yong untuk perkuat Timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2024.
Selengkapnya
Viral