Jakarta, tvOnenews.com – Ayana Moon atau Ayana Jihye Moon merupakan seorang silebritas asal Korea Selatan yang sempat menghebohkan media sosial.
Hal ini lantaran Ayana Moon menjadi salah satu selebgram muslim yang tinggal di Korea Selatan. Diketahui Ayana mendapatkan perhatian karena memutuskan menjadi seorang mualaf.
Lahir pada 28 Desember 1995, Ayana Moon kini telah berusia 27 tahun. Meski demikian diketahui Ayana Moon tertarik terhadap Islam ketika memasuki usia 16 tahun dan ia mengaku hatinya tergerak dengan sendirinya untuk mengenal Islam.
Ketertarikan ini dipicu oleh sang kakek yang kerap bepergian ke negara mayoritas Muslim dan menceritakan pengalamannya pada Ayana Moon.
Karena kisah hijrahnya yang terbilang cukup mengharukan ini, Ayana mendapatkan perhatian khusus dari netizen. Terlebih Ayana berani mengenakan hijab di negara di mana Islam menjadi minoritas, seperti Korea Selatan.
Sayangnya, selama beberapa waktu lalu Ayana sempat diterpa gosip yang kurang mengenakan. Hal ini lantaran tersebar sebuah foto yang menampakan dirinya tidak mengenakan hijab seperti biasanya.
Beredarnya foto tersebut langsung menuai kritik hingga hujatan dari netizen Indonesia.
Ayana Moon terlihat tidak mengenakan hijab ketika berpose bersama sang adik. Unggahan tersebut menunjukkan bahwa seleb asal Korea Selatan ini hanya mengenakan jaket hoodie warna krem dan dilengkapi topi berwarna putih.
Dalam unggahan ini leher Ayana Moon terlihat tidak tertutup, jauh berbeda dengan gaya berpakaian yang biasa ia lakukan. Sementara sang adik yang berfoto bersamanya terlihat memakai baju seragam militer Korea Selatan.
Usai mendapatkan kritik dari netizen, Ayana Moon lantas buka suara melalui unggahan di Instagram Story. Ayana memohon agar para penggemarnya mengerti kondisi ia saat ini.
"Saya mencoba membaca komen-komen dari kalian semua. Tapi, saya juga mencoba paham untuk komen-komen dari kalian di Instagram saya, meskipun itu komen negatif," tulis Ayana Moon mengawali, Rabu (20/7/2022).
"Mungkin nanti ada kesempatan buatku untuk cerita tentang situasi di Korea Selatan saat ini," lanjutnya.
Ayana juga menyebut bahwa kurang tepat untuk membandingkan kondisi sosial di Indonesia yang menjadi negara dengan mayoritas Muslim, dengan Korea Selatan.
"Btw, saya tetap ingin bilang bahwa kurang tepat untuk membandingkan situasi orang asing yang muslim di Korea dengan orang muslim lokal karena memang kondisi yang kami hadapi berbeda. Tidak semua orang bisa paham sepenuhnya situasi yang kami hadapi," ungkap Ayana Moon.
Meskipun dihujani hujatan, tapi Ayana Moon tetap menanggapi sikap netizen dengan dewasa, bahkan terkesan adem ayem. Ia justru mengucapkan terima kasih atas komentar pedas yang diberikan warganet terhadapnya.
Dengan komentar tersebut Ayana Moon mengaku bahwa ia akan terus belajar untuk melakukan sesuatu dengan lebih baik.
"Terima kasih untuk support dan sayang dan bahkan 'komen negatifnya'! Saya akan terus belajar dan melakukan yang terbaik," pungkas artis asal Korea Selatan tersebut.
Load more