Ia juga menambahkan bahwa dirinya sangat senang, selain bisa membuat grup dance cover, sekarang juga bisa berkesempatan menonton langsung penampilan idolanya.
Sementara personil BABYMETAL Surabaya lain mengungkapkan kerinduannya yang terbayar, setelah sebelumnya pada 2020 Band beraliran metal tersebut batal menggelar konser di Indonesia akibat pandemi Covid-19.
“Seneng banget, apalagi tahun 2020 sempat ditunda karena covid. Jadi ini yang paling (saya) tunggu-tunggu. Dan kami datang kesini bertiga,” kata Tata, anggota BABYMETAL Surabaya yang berperan sebagai Su-Metal.
“Senang akhirnya bisa nonton langsung BABYMETAL bersama-sama, setelah selama ini hanya ngefans dan mengcover dance-nya dari 2018.” pungkas Ai.
Babymetal sapa penggemar dengan bahasa Indonesia
Di akhir penampilan, para personil BABYMETAL menyapa para fansnya yang hadir di ICE BSD dalam bahasa Indonesia.
Mereka juga mengungkapkan rasa terima kasih dan perasaan senangnya atas antusiasme penonton yang turut mensukseskan konser tersebut.
Load more