Jakarta, tvOnenews.com - Aktor The Heavenly Idol, Kim Mingue baru saja menggelar fanmeeting pertamanya di Indonesia tepatnya di The Kasanlanka Hall Sabtu (17/6/2023).
Acara yang bertajuk 'Smile with Kim Mingue 1st Fanmeet in Jakarta' ini dipromotori oleh Blend Company.
Dalam fanmeeting semalam, Kim Mingue banyak melakukan interaksi dengan fans Indonesia berupa games, salah satunya mengenakan batik.
Fans yang beruntung melalui undian berkesempatan memakaikan batik kepada aktor kelahiran 1994 itu.
Reaksi fans lain yang melihat pun seketika membuat ruangan fanmeeting penuh teriakan iri.
Setelah dipakaikan batik oleh fans, Kim Mingue tak langsung melepaskannya. Ia terus menggunakannya sambil mencicipi makanan Indonesia seperti kue putu, pempek dan martabak.
Kim Mingue mengaku terkejut mengetahui fakta bahwa baju batik yang digunakan merupakan hasil gambar dengan tangan.
"Aaah ini digambar. Bagus sekali," ucapnya.
Datang perdana ke Indonesia, Kim Mingue juga mengaku tak sabar untuk mencicipi nasi goreng dan mie goreng. Ia mengaku sering mencoba nasi goreng di Korea namun kali ini ingin mencicipi langsung khas Indonesia.
"Untuk makanan aku suka nasi goreng dan mie goreng. Aku di Korea sudah coba makan nasi goreng tapi mau coba yang asli Indonesia," lanjutnya.
Dalam acara fanmeeting yang digelar semalam, Kim Mingue membeberkan kesibukannya jika sedang istirahat.
Ia mengaku tak melakukan banyak hal untuk mengisi waktu libur syutingnya.
"Setelah drama terakhir selesai, aku beristirahat dengan cara berolahraga," ucap lawan main Seol In Ah ini.
"Seharu-hari kalau tidak syuting aku olahraga atau main game," sambungnya.
Pada acara fanmeeting, Kim Mingue dibuat terharu dengan fan project yang diberikan oleh fans Indonesia.
Ia bahkan tak kuasa menahan tangisnya di atas panggung saat memberikan kata-kata perpisahan.
Sebelumnya ingin berterima kasih kepada semuanya yang sudah meluangkan waktu untuk bisa hadir disini. Semangat kalian yang besar itu menjadi motivasi bagi saya untuk terus berakting," ungkap Mingue.
"Saya akan bekerja keras, berusaha keras. Supaya bisa membalaskan cinta-cinta dari kalian semua dengan project-project berikutnya yang lebih bervariatif. Terima kasih lagi, semoga yang disini telah membuat memori yang liat biasa hari ini," sambungnya.
Load more