LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Kesaksian soal Aa Gym saat bertemu Freddy Budiman di mimpi.
Sumber :
  • Kolase tvOnenews.com

Kesaksian Aa Gym Bertemu Freddy Budiman dalam Mimpi, Akui Lihat Wajah Si Gembong Narkoba 'Bercahaya', Ternyata Pertanda..

Pendakwah kondang KH Abdullah Gymnastiar alias Aa Gym mengungkapkan mimpi yang tidak dapat dilupakannya tentang bertemu sosok gembong narkoba, Freddy Budiman.

Senin, 3 Juli 2023 - 10:52 WIB

tvOnenews.com - Pendakwah kondang KH Abdullah Gymnastiar alias Aa Gym mengungkapkan mimpi yang tidak dapat dilupakannya yakni saat bertemu sosok sang gembong narkoba kelas kakap, Freddy Budiman.

Diketahui, Freddy Budiman merupakan salah satu terpidana vonis mati di Indonesia yang telah dieksekusi di Lembaga Pemasyarakatan (LP) Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah pada 29 Juli 2016.  

Freddy Budiman mendapatkan vonis mati atas kepemilikan 1,4 juta pil ekstasi yang diselundupkan dari China pada Mei 2012. Namun sebelum tertangkap atas kasus ini Freddy Budiman diketahui pernah berkali-kali terjerat dalam peredaran kasus narkoba

Aa Gym mimpi bertemu Freddy Budiman


Pendakwah Aa Gym, Pimpinan Pondok Pesantren Daarut Tauhid. (Antara)

Baca Juga :

Aa Gym menceritakan tentang mimpinya bertemu Freddy Budiman, yang sebelum menjelang eksekusi mati telah memilih jalan hijrah dan merubah penampilannya, yakni dari mengenakan gamis dan memanjangkan janggutnya.

Kala itu, Aa Gym menceritakan tentang ucapan yang dilontarkan oleh Freddy Budiman tentang praktek peredaran narkoba di Indonesia.

Pendakwah kawakan ini mengaku bermimpi saat sedang melakukan iktikaf di Masjid.

"Saudara, saya cerita sedikit boleh? Pada jumat malam lalu sesudah acara ini, tidur di masjid sini. Malam-malam mimpi panjang, mimpi jalan-jalan sama Freddy Budiman," tuturnya.

"Mimpi jalan-jalan liat sholat, saya rasakan dalam mimpi itu enak seperti teman, wajahnya tuh senyum saja saya lihat, di keningnya ada tanda hitam," lanjutnya yang dikutip dari Youtube Santai Sejenak.

Pendiri Pondok Pesantren Daarut Tauhiid ini mengaku bahwa terbangun sekitar jam 3 pagi.

"Kenapa mimpi orang ini? langsung browsing di internet,'oh ternyata tengah malam itulah dilakukan hukuman matinya. Di sana dihukum mati pindah ke mimpi saya" jelasnya.

'Allah yang mengatur mimpi, gak tahu ada hikmahnya, tapi sejujurnya hati saya ada rasa sayang tuh sesudah mimpi itu," tambahnya.


Perubahan penampilan terpidana hukuman mati kasus narkoba, Freddy Budiman. (Kolase tvOnenews/Antara)

Lebih lanjut, Aa Gym merespons tentang perubahan penampilan dari Freddy Budiman dan jalannya memilih taubat.

"Kalau Aa banding-bandingkan foto-fotonya, jaman sebelumnya kan bandar narkoba kelas berat lah di Cipinang tetap dan di Nusakambangan sebelum cerita tobat itu sampai, benar-benar biangnya narkoba," ujarnya.

"Tapi di penghujung hayatnya saya lihat fotonya tuh, lebih nyaman dilihat, Wallahu A'lam. Tapi saya tidak menyesal mimpi bertemu Freddy Budiman di saat ditembak mati," tuturnya.

"Ya saya tidak tahu hikmahnya apa, tapi yang jelas saya berharap beliau khusnul khatimah," ungkapnya.

Terakhir Aa Gym mendoakan Freddy Budiman agar dilapangkan kuburnya dan mengutip dari surah Al-A'raf ayat 34.

وَلِكُلِّ اُمَّةٍ اَجَلٌۚ فَاِذَا جَاۤءَ اَجَلُهُمْ لَا يَسْتَأْخِرُوْنَ سَاعَةً وَّلَا يَسْتَقْدِمُوْنَ

Terjemahan:

Dan setiap umat mempunyai ajal (batas waktu). Apabila ajalnya tiba, mereka tidak dapat meminta penundaan atau percepatan sesaat pun.

"Jadi saya sering ingat dan ingin mendoakan Freddy Budiman dikuburnya lapang, ada rasa sedih juga, yang sekarang sengsara adalah yang Allah mungkin buka, siapa yang selama ini nge-back up di belakang," tuturnya.

Sekilas kasus Freddy Budiman

Kilas balik soal Freddy Budiman yang merupakan seorang bandar narkoba terbesar yang ada di Indonesia. Bahkan, memiliki jaringan kelas internasional peredarannya. 

Freddy Budiman divonis mati pada juli 2013 atas kasus kepemilikan 1,4 juta pil ekstasi yang diselundupkan dari China pada setahun sebelumnya yakni pada Mei tahun 2012 silam.  

Kemudian, untuk eksekusi mati Freddy Budiman baru dilaksanakan pada juli tahun 2016 oleh regu tembak Nusakambangan di Lapas Nusakambangan. Freddy menunggu 3 tahun hingga akhirnya dieksekusi mati.  

Freddy Budiman yang dikenal sebagai bandar narkoba kelas kakap di akhir menjelang kematiannya memilih  hijrah. Dalam beberapa kesempatan tampak Freddy mengubah penampilannya, yang dulunya memiliki rambut jambul pirang. 

Namun, menjelang eksekusi mati dirinya lebih sering memakai kopiah, gamis putih panjang dan memanjangkan jenggotnya.

Freddy dieksekusi mati lepas 11 hari setelah ulang tahun ke-39, Freddy Budiman lahir pada 18 Juli 1977 di Surabaya.

Ia sebelumnya mengajukan permohonan Peninjauan Kembali (PK) namun ditolak oleh Mahkamah Agung. (ind)

Baca artikel terkini dari tvOnenews.com selengkapnya di Google News,

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Ustaz Adi Hidayat Beri Peringatan pada Orang yang Hobi Menunda Shalat,  Jangan lagi Dianggap Sepele karena Bahaya sedang ...

Ustaz Adi Hidayat Beri Peringatan pada Orang yang Hobi Menunda Shalat, Jangan lagi Dianggap Sepele karena Bahaya sedang ...

Ustaz Adi Hidayat pun menerangkan agar tidak diteruskan. Apalagi dikala waktu sibuk, seperti kerja atau sekolah dan bepergian sering melupakan shalat. Simak..
Masih Ingat Phyadeth Rotha? Gadis Cantik Asal Kamboja yang Pernah ‘Digoda’ Marselino Ferdinan di SEA Games 2022, Begini Kabarnya Sekarang

Masih Ingat Phyadeth Rotha? Gadis Cantik Asal Kamboja yang Pernah ‘Digoda’ Marselino Ferdinan di SEA Games 2022, Begini Kabarnya Sekarang

Kabar terbaru Phyadeth Rotha, gadis cantik asal Kamboja yang pernah 'digoda' pemain andalan Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan di SEA Games 2022 lalu.
Pelaku Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan Asyik Melenggang Tanpa Borgol dan Merokok saat Diamankan Bikin DPR Geram

Pelaku Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan Asyik Melenggang Tanpa Borgol dan Merokok saat Diamankan Bikin DPR Geram

Dia pun mempertanyakan standar yang diterapkan anggota Propam ketika mengamankan polisi yang bermasalah.
Polda Kaltara Ungkap 20 Kasus TPPO Selama Sebulan, Modus Gaji Tinggi Hingga Gunakan Paspor Ziarah

Polda Kaltara Ungkap 20 Kasus TPPO Selama Sebulan, Modus Gaji Tinggi Hingga Gunakan Paspor Ziarah

Polda Kalimantan Utara menjadi salah satu Polda jajaran yang berhasil mengungkap kasus tindak pidana perdagangan orang (TPPO) terbesar dalam kurun waktu sebulan.
4 Alasan Kuat Timnas Indonesia Bisa Juara Piala AFF 2024, Nomor 2 Bikin Malaysia hingga Vietnam Ketar-ketir

4 Alasan Kuat Timnas Indonesia Bisa Juara Piala AFF 2024, Nomor 2 Bikin Malaysia hingga Vietnam Ketar-ketir

4 alasan kuat ini membuat Timnas Indonesia memiliki peluang besar untuk menjadi juara Piala AFF 2024, yang akan dimulai pada Desember mendatang.
Wamenpora Soal Atlet Berprestasi: Harus Diperhatikan Pemerintah

Wamenpora Soal Atlet Berprestasi: Harus Diperhatikan Pemerintah

Wakil Menteri Pemuda dan Olahraga (Wamenpora) RI, Taufik Hidayat meminta pemerintah bekerja sama dengan stakeholder untuk memperhatikan atlet berprestadi di Indonesia.
Trending
Utang Langsung Lunas dan Rezeki Seketika Lancar, Baca Surat ini 21 Kali Pengganti Shalat Dhuha Kata Ustaz Maulana

Utang Langsung Lunas dan Rezeki Seketika Lancar, Baca Surat ini 21 Kali Pengganti Shalat Dhuha Kata Ustaz Maulana

Ustaz Maulana menganjurkan saat punya utang menggunung dan rezeki masih seret bisa rutin membaca surat dalam Al Quran selain rajin mengerjakan shalat Dhuha.
Amukan AKP Dadang Iskandar Usai Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan: Saya Makan Kau

Amukan AKP Dadang Iskandar Usai Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan: Saya Makan Kau

Instansi Polri kembali menyulut perhatian publik usai dua anggotanya kbali terlibat aksi saling tembak menembak di lingkungan Polres Solok Selatan, Sumatera Barat.
Shin Tae-yong Ultimatum Marselino Ferdinan di Pertandingan Timnas Indonesia Vs Arab Saudi, Eks Pemain Persebaya Itu sampai Mohon-mohon

Shin Tae-yong Ultimatum Marselino Ferdinan di Pertandingan Timnas Indonesia Vs Arab Saudi, Eks Pemain Persebaya Itu sampai Mohon-mohon

Shin Tae-yong sempat mengultimatum Marselino Ferdinan pada jeda babak pertama pertandingan Timnas Indonesia melawan Arab Saudi di Stadion GBK, Selasa (19/11).
Masih Ingat Phyadeth Rotha? Gadis Cantik Asal Kamboja yang Pernah ‘Digoda’ Marselino Ferdinan di SEA Games 2022, Begini Kabarnya Sekarang

Masih Ingat Phyadeth Rotha? Gadis Cantik Asal Kamboja yang Pernah ‘Digoda’ Marselino Ferdinan di SEA Games 2022, Begini Kabarnya Sekarang

Kabar terbaru Phyadeth Rotha, gadis cantik asal Kamboja yang pernah 'digoda' pemain andalan Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan di SEA Games 2022 lalu.
4 Alasan Kuat Timnas Indonesia Bisa Juara Piala AFF 2024, Nomor 2 Bikin Malaysia hingga Vietnam Ketar-ketir

4 Alasan Kuat Timnas Indonesia Bisa Juara Piala AFF 2024, Nomor 2 Bikin Malaysia hingga Vietnam Ketar-ketir

4 alasan kuat ini membuat Timnas Indonesia memiliki peluang besar untuk menjadi juara Piala AFF 2024, yang akan dimulai pada Desember mendatang.
Mencuat! Bekingan Tambang Ilegal Solok Selatan, Buat Kapolri Geram hingga Perintahkan Ini

Mencuat! Bekingan Tambang Ilegal Solok Selatan, Buat Kapolri Geram hingga Perintahkan Ini

Usai terungkapnya insiden tewasnya Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, AKP Ulil Ryanto Anshari yang ditembak oleh Kabag Ops Polres Solok Selatan AKP Dadang
Ustaz Adi Hidayat Ungkap Cara Rezeki Mengalir Deras dan Karir Meroket, Bukan Hanya Bekerja tapi Tambah Amalan Sunnah Ini

Ustaz Adi Hidayat Ungkap Cara Rezeki Mengalir Deras dan Karir Meroket, Bukan Hanya Bekerja tapi Tambah Amalan Sunnah Ini

Amalan sunnah itu adalah shalat tahajud. Mungkin memulai sesuatu yang baik seperti shalat malam (tahajud) tak mudah, tapi ada baiknya dibiasakan mulai sekarang.
Selengkapnya
Viral