LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Fans kenakan ksotum Pisang di Konser Taeyeon
Sumber :
  • Tim tvOne

Tampil 'All Out' Kenakan Kostum Pisang, Fans Ini Berhasil Mencuri Perhatian Taeyeon di konser The Odd of Love in Jakarta

Penyanyi solo yang juga leader dari Girl Group SNSD, Kim Taeyeon sukses menggelar konser tunggal perdananya di Indonesia bertajuk 'The Odd of Love in Jakarta'.

Minggu, 23 Juli 2023 - 16:57 WIB

tvOnenews.com - Penyanyi solo yang juga leader dari Girl Group SNSD, Kim Taeyeon sukses menggelar konser tunggal perdananya di Indonesia bertajuk 'Taeyeon Concerts - The Odd of Love in Jakarta'.

Dipormotori oleh Dyandra Global Edutainment, konser tunggal perdana Taeyeon sendiri berlangsung di ICE BSD, Tangerang, Banten pada Sabtu 22 Juli 2023.

Antusiasme dari para SONE (sebutan untuk para penggemar SNSD) sudah terlihat sejak pagi hari dimana mereka sudah memadati kawasan ICE BSD untuk menyaksikan idolanya tampil secara langsung.

Baca Juga :

Sejumlah fans bahkan tampil 'All Out' atau maksimal demi menyaksikan penampilan dari Taeyeon di konser The Odd of Love in Jakarta.

Pada konser kali ini banyak sekali fans yang tampil dengan dandanan baju serba merah muda yang menjadi warna khas dari girl group SNSD.

Bukan hanya itu, bahkan sejumlah penggemar tampil maksimal dengan mengenakan dress berwarna merah muda hingga kostum pisang

Semua itu mereka lakukan demi menarik perhatian dari Taeyeon, seperti yang diungkapkan oleh Naufal.

Penggemar SNSD asal Jakarta ini mengaku kalau dirinya sengaja tampil all out menyambut konser perdana leader SNSD tersebut dengan mengenakan kostum pisang.

"Karena ini kan emang konser tunggal Taeyeon pertama di Indonesia, jadi pengen tampil All Out aja soalnya kan bias juga," ungkap Naufal saat diwawancarai.

Ia mengatakan sengaja mengenakan kostum pisang demi menarik perhatian dari Taeyeon dimana ia mengatakan kalau pisang menjadi salah satu buah kesukaan dari Kim Taeyeon.

"Jadi Taeyeon itu dia suka banget makan pisang, jadi dari beberapa negara sebelumnya dia selalu nyicipin pisang di setiap negara yang dikunjungi. Ini sih biar ternotice aja sama dia," sambungnya.

Tak disangka apa yang dilakukan oleh Naufal pun berhasil mencuri perhatian dari Taeyeon yang menyapanya dari atas panggung.

Bahkan pada kesempatan tersebut, Taeyeon sempat menanyakan kepada Naufal apakah dirinya kepanasan menggunakan kostum pisang tersebut.

Bukan cuma itu, Taeyeon juga memberikan 'Love Sign' kepada Naufal dari atas panggung sambil tersenyum melihatnya mengenakan kostum pisang.

"Waduh gata mba, kalau misalnya bisa salim sama Taeyeon saya salim, kalo bisa saya rubuhin itu pager saya rubuhin, excited banget," ungkapnya.

Konser The Odd of Love in Jakarta dihadiri Fans Mancanegara

Satu hal yang menarik dari konser tunggal perdana dari Taeyeon di Indonesia ini juga adalah kehadiran dari para penggemar mancanegara yang rela terbang ratusan Km untuk menyaksikan idolanya.

Beberapa diantaranya adalah Linni dan juga Pin yang berasal dari negara tetangga Indonesia yakni Vietnam.

Keduanya rela terbang jauh-jauh dari Vietnam untuk bisa datang menyaksikan penampilan Taeyeon di Jakarta.

Linni yang datang dengan mengenakan dress seperti princess berwarna pink mengatakan kalau mereka datang sejak tiga hari sebelum konser dari Vietnam dan sangat bersemangat menyaksikan konser The Odd of Love in Jakarta.

"I know SNSD from my sister and I'm so excited, I'm come to Jakarta 3 days ago just for watching Taeyeon. (Saya tau SNSD dari kakak saya, dan saya sangat bersemangat hari ini. Saya sudah datang ke Jakarta sejak 3 hari yang lalu untuk menyaksikan konser Taeyeon)" kata Linni.

Linni juga mengaku kalau dirinya sangat puas dan takjub dengan penampilan dari Taeyeon di konser tunggalnya itu.

Linni mengaku kalau dirinya sengaja mengenakan kostum seperti Princess untuk menarik perhatian dari Taeyeon.

Sementara itu Pin yang datang bersama Linni, mengatakan kalau dirinya sengaja mengenakan kostum pisang karena Taeyeon sangat menyukai pisang.

"It's because Taeyeon like the banana. I'm buy the costume online. (Karena Taeyeon menyukai pisang. Saya membeli ini secara online," kata Pin.

Dimulai pukul 14.00 WIB konser dibuka dengan membawakan salah satu lagu hit dari album ketiganya 'INVU' Taeyeon keluar dengan elegan mengenakan gaun serba hitam yang langsung diikuti sorak sorai para penonton yang hadir.

Taeyeon pun melanjutkan penampilannya dengan memberikan sejumlah lagu yang berasal dari album ketiganya itu mulai dari 'Some Nights', 'Set Myself On Fire', 'Cold As Hell', 'Siren' hingga 'Heart'.

Taeyeon pun kembali melanjutkan penampilannya dengan membawakan sejumlah hitsnya seperti 'Weekend', 'You Better Not', 'To the Moon', 'My Tragedy', Four Seasons,'Timeless' dan 'Drawing Our Moments'.

Konser 'The Odd of Love in Jakarta' ditutup dengan penampilan Taeyeon yang membawakan lagu berjudul 'Ending Credits diiringi dengan lautan pelangi dari para penonton yang menyalakan layar hp mereka sebagai persembahan lainnya untuk Taeyeon.

Secara Total Taeyeon membawakan 26 lagu hitsnya di konser bertajuk 'Taeyeon Concerts - The Odd of Love in Jakarta' kali ini. (akg)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Pasutri di Kudus Ditemukan Meninggal Dunia Dalam Rumah yang Terkunci

Pasutri di Kudus Ditemukan Meninggal Dunia Dalam Rumah yang Terkunci

Warga desa Ternadi, Kecamatan Dawe, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, digemparkan dengan peristiwa sepasang suami istri ditemukan meninggal dunia di rumahnya, Senin siang (23/12/24).
Burung Memang Bikin Candu, Ustaz Khalid Basalamah Ingatkan Jangan Sekali-kali Lakukan ini: Mending Pelihara...

Burung Memang Bikin Candu, Ustaz Khalid Basalamah Ingatkan Jangan Sekali-kali Lakukan ini: Mending Pelihara...

Pendakwah Ustaz Khalid Basalamah menyampaikan pembahasan burung agar manusia tidak melakukan hal ini guna menghindari penyiksaan terhadap hewan di dalam rumah.
Mensos Targetkan 50 Ribu Keluarga di Jateng Lulus Progam Keluarga Harapan

Mensos Targetkan 50 Ribu Keluarga di Jateng Lulus Progam Keluarga Harapan

Menteri Sosial Saifullah Yusuf (Gus Ipul) menargetkan 50 ribu keluarga di Jawa Tengah lulus dari Program Keluarga Harapan (PKH) dan beralih ke program pemberdayaan.
Fraksi Partai NasDem Kritisi Proses Penetapan Dekot Terpilih oleh DPRD Jakarta

Fraksi Partai NasDem Kritisi Proses Penetapan Dekot Terpilih oleh DPRD Jakarta

Anggota DPRD Daerah Khusus Jakarta (DKJ) Fraksi Partai NasDem, Ongen Sangaji mengkritisi proses penetapan Dewan Kota (Dekor) terpilih periode 2024-2029.
Filipina Kubur Mimpi Skuad Garuda di Piala AFF, Timnas Indonesia Disebut Memang Tak Pantas ke Semifinal

Filipina Kubur Mimpi Skuad Garuda di Piala AFF, Timnas Indonesia Disebut Memang Tak Pantas ke Semifinal

Filipina mengubur mimpi skuad Garuda muda yang ingin lolos ke semifinal Piala AFF 2024 ke-11 kalinya. Timnas Indonesia disebut memang tak layak ke semifinal.
Viral Video Lawas Gisel Pakai Baju Terbuka saat Bertamu ke Rumah Jessica Iskandar Padahal Ada Suami Jedar, Netizen: Kayak Pakai...

Viral Video Lawas Gisel Pakai Baju Terbuka saat Bertamu ke Rumah Jessica Iskandar Padahal Ada Suami Jedar, Netizen: Kayak Pakai...

Viral video lawas Gisel pakai baju terbuka saat bertamu ke rumah Jessica Iskandar, padahal ada suami Jedar. Netizen: kayak pakai...
Trending
Timnas Indonesia Terima Kabar Baik Jelang Lawan Australia dan Bahrain, Striker Naturalisasi yang Sempat Dilarang FIFA Ini Tegaskan Siap Perkuat Garuda  

Timnas Indonesia Terima Kabar Baik Jelang Lawan Australia dan Bahrain, Striker Naturalisasi yang Sempat Dilarang FIFA Ini Tegaskan Siap Perkuat Garuda  

Timnas Indonesia menerima kabar baik jelang menghadapi Australia dan Bahrain dalam lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Grup C.
Orang Dalam PSSI Ungkap Info A1, Striker Muda ini Bakal Gabung Timnas Indonesia Setelah Ole Romeny, Tak Disangka Ternyata...

Orang Dalam PSSI Ungkap Info A1, Striker Muda ini Bakal Gabung Timnas Indonesia Setelah Ole Romeny, Tak Disangka Ternyata...

Orang dalam PSSI ini mengungkap info A1 soal striker muda yang dikabarkan akan segera bergabung dengan Timnas Indonesia setelah Ole Romeny, siapakah dia?
Kabar Buruk untuk Timnas Indonesia, Erick Thohir Akui Kesulitan soal Proses Naturalisasi Dua Pemain Ini

Kabar Buruk untuk Timnas Indonesia, Erick Thohir Akui Kesulitan soal Proses Naturalisasi Dua Pemain Ini

Timnas Indonesia harus menerima kabar buruk dari Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, lantaran proses naturalisasi dua pemain diperkirakan akan telat karena satu hal.
Top 3 Sport: Jadwal Red Sparks, Klasemen Terbaru V-League 2024/2025, Megawati Hangestri Dinobatkan sebagai MVP

Top 3 Sport: Jadwal Red Sparks, Klasemen Terbaru V-League 2024/2025, Megawati Hangestri Dinobatkan sebagai MVP

Inilah tiga berita sport terpopuler di tvOnenews.com pada Minggu (22/12/2024). Kabar seputar Megawati Hangestri bersama Red Sparks di liga voli Korea diminati.
Padahal Sudah Ditunggu Suriname Usai Tak Lagi Dipanggil Belanda, Bintang Liga Inggris Ini Justru Mau Gabung Timnas Indonesia, sampai...

Padahal Sudah Ditunggu Suriname Usai Tak Lagi Dipanggil Belanda, Bintang Liga Inggris Ini Justru Mau Gabung Timnas Indonesia, sampai...

Padahal sudah ditunggu Suriname usai tak lagi dipanggil Belanda, bintang Liga Inggris ini justru mau gabung Timnas Indonesia, sampai hubungi...
Erick Thohir sudah Punya Keputusan Bulat Lakukan Ini kepada Shin Tae-yong usai Timnas Indonesia Tersingkir dari Piala AFF 2024, Apa Itu?

Erick Thohir sudah Punya Keputusan Bulat Lakukan Ini kepada Shin Tae-yong usai Timnas Indonesia Tersingkir dari Piala AFF 2024, Apa Itu?

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, sudah mengantongi keputusan bulat soal Shin Tae-yong usai kegagalan mengantarkan Timnas Indonesia ke semifinal Piala AFF 2024.
Reflek Curi Gol Kemenangan Persib, Tyronne del Pino Minta Maaf ke Ciro Alves

Reflek Curi Gol Kemenangan Persib, Tyronne del Pino Minta Maaf ke Ciro Alves

Persib Bandung sukses menjaga tren positif dengan meraih lima kemenangan beruntun di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Minggu (22/12/2024),
Selengkapnya
Viral