Jakarta, tvOnenews.com - Tinggal menghitung hari, HWANG MIN HYUN akan menggelar mini konser pertamanya di Jakarta, Indonesia.
Promotor Mecimapro membagikan beberapa ketentuan yang harus dipatuhi, terutama tentang tas bawaan yang sesuai dengan peraturan.
Mengetahui, aktor sekaligus idol Korea Selatan itu akan menggelarkan konser yang bertajuk 2023 HWANG MIN HYUN MINI CONCERT
Promotor Mecimapro pada laman instagramnya membagikan ketentuan tas bawaan antara lain:
1. Tas yang diperbolehkan untuk dibawa ke area adalah tas yang terbuat dari bahan PVC atau bahan transparan lainnya.
2. Dilarang membawa tas punggung dan tas lain selain tas PVC atau tas berbahan transparan.
3. Tas berukuran besar (oversized) tidak diperbolehkan masuk ke area acara.
4. Jika Anda membawa tas yang tidak sesuai dengan ketentuan yang disebutkan di atas, tim sekuriti berhak untuk tidak mengizinkan Anda memasuki area acara.
5. Penonton hanya diperbolehkan membawa satu tas dan Official Light Stick beserta tasnya. Jika Anda membawa tas lebih dari ketentuan ini, wajib untuk dititipkan di tempat penitipan barang.
Selain tentang peraturan tas, ada beberapa hal yang harus diperhatikan:
1. Mohon perhatikan barang bawaan Anda. Pihak penyelenggara tidak bertanggung jawab atas segala barang yang hilang dan/ atau rusak.
2. Mohon menjaga ketertiban dan mengikuti peraturan yang berlaku.
3. Mohon saling menjaga kenyamanan satu sama lain secara acara berlangsung.
4. Kami mohon kerja sama Anda untuk mengikuti seluruh pemeriksaan keamanan sebelum memasuki area acara.
5. Mohon menjaga tiket Anda. Pihak penyelenggara tidak bertanggung jawab atas tiket yang hilang yang mengakibatkan Anda tidak dapat memasuki area acara.
6. Kami menyarankan untuk menggunakan masker saat acara berlangsung.
7. Mohon hanya angkat banner Anda setinggi pandangan mata Anda. Pastikan banner tidak menghalangi pandangan orang lain disekitar Anda. (mg1/ree)
Load more