Jakarta, tvOnenews.com - Viral di Media Sosial WNI yang mendapatkan uang Rp50 juta hanya karena melahirkan di Jepang. Tak hanya uang, sejumlah fasilitas lainya pun didapatkan.
"Iseng lahiran di luar negeri. Malah Auto kaya soalnya dikasih uang lahiran Rp50 juta," tulisnya dalam unggahan di akun pribadinya.
Dilansir akun TikTok @mauvy.id, Selasa 30 Agustus 2023, dalam unggahanya ia menceritakan bagaimana ia memutuskan untuk melahirkan di Jepang, karena terobsesi dengan uang Rp50 juta rupiah.
"Hamil 8 bulan gas berangkat ke Jepang. Kata Dokter sudah harus hati-hati takut kontraksi selama take off/ landing. Tapi tetap nekat berangkat," tulis keterangan dalam akun tersebut.
Tak hanya mendapatkan sejumlah uang dari pemerintah jepang, saat melahirkan di negeri matahari terbit tersebut. Bahkan, WNI ini pun mendaptkan sejumlah fasilitas lainya.
"Sampe sini malah dikasih kupon subsidi kontrol kehamilan seharga Rp500 ribubuat 12x. Padahal lahiraan sebentar lagi," tulisnya dalam uanggahan di akun pribadinya.
Selain itu, pasangan WNI ini juga mendapatkan kupon vaksin gratis yang harganya terbilang cukup mahal yaitu 1 sampai 2 juta.
Dalam ungguhanya pun, WNI tersebut memaparkan bahwa dirinya bingung uangnya untuk apa lagi, saking sering mendapatkan bantuan dari pemerintah Jepang.
Load more