Jakarta - Spotify telah menghapus tombol putar acak atau shuffle button dari laman album para musisi. Hal ini dilakukan setelah Adele memberikan komentar bahwa urutan lagu dalam sebuah album menceritakan kisah, sehingga tidak sepatutnya diputar acak.
Adele pun berterima kasih kepada layanan streaming musik tersebut karena telah mendengar keresahannya. Dirinya mencuitkan "Kami tidak membuat album sepenuh hati kepada setiap lagunya bukan tanpa alasan. Karya kami menceritakan sebuah kisah dan harus didengarkan sesuai dengan seharusnya. Terima kasih Spotify seudah mendengarkan"
This was the only request I had in our ever changing industry! We don’t create albums with so much care and thought into our track listing for no reason. Our art tells a story and our stories should be listened to as we intended. Thank you Spotify for listening ?♥️ https://t.co/XWlykhqxAy— Adele (@Adele) November 21, 2021
Sptify pun membalas cuitan Adele "Apapun untukmu".
Shuffle button atau tombol putar acak yang sebelumna tersedia pada laman putar album. Namun, tombol tersebut masih tersedia jika pengguna mengklik setiap lagu yang ada pada album tersebut.(awy)
Load more