Jakarta, tvOnenews.com - Fujianti Utami Putri atau yang biasa disapa Fuji, kini menjadi perbincangan karena diisukan memiliki hubungan dengan kapten Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam.
Tak hanya pertemuannya di Jepang saat menghadiri pernikahan Pratama Arhan dan Azizah Salsha, baru-baru ini Fuji kepergok tengah melakukan makan malam dengan Asnawi Mangkualam.
Keduanya bahkan dikabarkan sedang menjalin hubungan kedekatan. Apalagi saat ini mereka diketahui sama-sama tidak memiliki pasangan.
Lantas bagaimana tanggapan Haji Faisal mengenai kedekatan anak bungsunya dengan pesepak bola itu.
Dilansir dari YouTube Seleb Oncam News, Haji Faisal mengatakan bahwa hubungan mereka hanya sebatas kenal dan tidak ada hubungan spesial.
"Saya sudah melihat dari YouTube dan bahkan saya sudah menanyakan langsung ke anak saya," ujar Haji Faisal, yang dikutip dari YouTube Seleb Oncam News, pada Selasa (12/9/2023)
"Itu belum apa-apa, hanya berkenalan, tidak ada yang spesial, kebetulan dia waktu itu jalan-jalan ke Jepang, suami temannya punya teman, itu aja," sambungnya.
Load more