LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
5 Manfaat Membacakaan Dongeng Pada Anak
Sumber :
  • Unsplash

5 Manfaat Membacakaan Dongeng Pada Anak

Bercerita atau mendongeng banyak disarankan para ahli parenting sebagai salah satu sarana asuh orang tua.

Minggu, 28 November 2021 - 17:21 WIB

Jakarta - Bercerita atau mendongeng banyak disarankan para ahli parenting sebagai salah satu sarana asuh orang tua. Mendongeng memainkan peran penting dalam perkembangan anak, entah itu menceritakan pengalaman kecil orang tua, atau menceritakan dongeng-dongeng tradisional.

Aktivitas membacakan dongeng sebelum tidur kepada anak membuat orang tua menjadi semakin dekat dengan anak. Orang tua dapat mulai menceritakan dongen kepada anak sejak lahir, bahkan saat masih dalam kandungan.

Berikut ini manfaat membacakan dongeng bagi tumbuh kembang anak:

1. Membantu anak berimajinasi
Imajinasi sangat penting bagi berkembangnya daya pikir anak. Imajinasi dapat membantu anak dalam berpikir kreatif dalam penyelesaian masalah yang dihadapi. Imajinasi juga akan membantu anak untuk lebih terampil berkomunikasi dengan orang lain. 

Baca Juga :

Mendongen juga akan membantu anak mengeksplorasi lingkungan sekitarnya. Ketika mendengarkan dongeng, anak akan terangsang untuk menggambarkan situasi apa yang ia dengar dan akan mencocokan dengan memori yang dirinya punya. 

2. Memperbanyak kosakata
Manfaat membacakan dongeng juga salah satunya yaitu menambah kosakata pada anak. Jika orang tua terbiasa mendongeng, kosakata atau kalimat dalam dongeng secara perlahan akan dipahami oleh anak sehingga pemahaman kosakatanya bertambah. Hal itu berdampak pada kemampuan bahasa dan kelancaran bicara pada anak.
 
3. Mendorong kemampuan mendengarkan lebih baik
Anak-anak cenderung sulit untuk dapat memperhatikan suatu hal dalam waktu yang lama. Banyak anak yang merasa sulit berkonsentrasi pada sesuatu untuk waktu lama atau mudah bosan.
 
Namun, membacakan dongeng kepada anak dapat membantu meningkatkan keterampilan mendengarkan mereka. Mereka akan menjadi lebih perhatian dan belajar bagaimana meningkatkan fokus mereka pada topik tertentu.
 
4. Sarana menanamkan etika 
Melalui karakter yang ada pada dongeng, anak-anak dapat belajar nilai-nilai moral dan etika seperti kejujuran, rendah hati, sabar, tidak mudah putus asa, empati, berani, dan tolong-menolong. 
 
Namun, tentu orang tua perlu hati-hati dalam memilih dongeng bagi anak. Para ahli menyarankan agar orang tua memilih dongeng dengan karakter yang memegang teguh nilai moral baik dari awal sebagai pengenalan kepada anak.
 
5. Menjalin kedekatan dan ikatan dengan anak
 Mendongeng bersama anaka dapat menjadi salah satu agenda rutin agar orang tua dan anak memiliki waktu bersama. Kegiatan ini menjadi tanda bagi anak bahwa orang tua sayang dan perhatian kepada mereka.
 
Selain itu, mendongeng juga akan menjadi salah satu pengalaman yang paling diingat oleh anak ketika mereka dewasa.(awy)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Arti Guru Bagi Menag Nasaruddin Umar: Obor dalam Kegelapan

Arti Guru Bagi Menag Nasaruddin Umar: Obor dalam Kegelapan

Jelang Hari Guru Nasional 2024 yang diperingati setiap tanggal 25 November, Menag RI Nasaruddin Umar menyampaikan bahwa guru ibarat obor dalam kegelapan.
Lirik Lagu 'Skrr' - Haon feat. Giselle aespa, Kolaborasi Dua Rapper Muda Beda Genre

Lirik Lagu 'Skrr' - Haon feat. Giselle aespa, Kolaborasi Dua Rapper Muda Beda Genre

Pada 20 November 2024, Haon merilis single kolaborasinya dengan Giselle aespa bertajuk "Skrr". Lagu itu punya sentuhan berbeda dari karya-karya Haon sebelumnya.
Mills Jadi Apparel Resmi Klub Ragnar Oratmangoen

Mills Jadi Apparel Resmi Klub Ragnar Oratmangoen

Mills bekerja sama dengan F.C.V Dender, klub Ragnar Oratmangoen.
AFC Bicara soal Peta Persaingan Ketat Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia yang Berjaya usai Gilas Arab Saudi akan...

AFC Bicara soal Peta Persaingan Ketat Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia yang Berjaya usai Gilas Arab Saudi akan...

Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) bicara soal peta persaingan ketat Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran ketiga yang diisi oleh Timnas Indonesia.
Liga 1: Reaksi Paul Munster usai Persebaya Epic Comeback Lawan Persija, Akui Gol Bajul Ijo Hadir Lewat Kerja Keras

Liga 1: Reaksi Paul Munster usai Persebaya Epic Comeback Lawan Persija, Akui Gol Bajul Ijo Hadir Lewat Kerja Keras

Pelatih Persebaya, Paul Munster beri respons setelah anak asuhnya sukses raih poin penuh dengan mengalahkan Persija di Liga 1 2024-2024, Jumat (22/11/2024).
6th IOAC 2024 Diharapkan Jadi Cikal Bakal Akuatik Indonesia Menuju Prestasi Dunia

6th IOAC 2024 Diharapkan Jadi Cikal Bakal Akuatik Indonesia Menuju Prestasi Dunia

Kejuaraan Nasional Renang Antar Klub atau 6th Indonesia Open Aquatic Championship (IOAC) 2024 diikuti oleh 899 peserta dari ratusan klub di Indonesia.
Trending
Lupakan Kemenangan atas Arab Saudi, Media Belanda Beri Kabar Buruk untuk Timnas Indonesia Jelang Hadapi Australia pada Maret 2025

Lupakan Kemenangan atas Arab Saudi, Media Belanda Beri Kabar Buruk untuk Timnas Indonesia Jelang Hadapi Australia pada Maret 2025

Jelang hadapi Australia di lanjutan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia pada Maret 2025 mendatang, media Belanda sampaikan kabar buruk untuk Timnas Indonesia.
Bung Towel Sebut Jay Idzes Kumpulkan Pemain Tanpa Staf hingga Singgung soal Krisis Kepercayaan

Bung Towel Sebut Jay Idzes Kumpulkan Pemain Tanpa Staf hingga Singgung soal Krisis Kepercayaan

Timnas Indonesia berhasil menaklukan Arab Saudi 2-0 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (19/11/2024). 
Tanpa Shin Tae-yong, Jay Idzes Sampai Bilang Begini di Ruang Ganti Jelang Laga Kontra Arab Saudi, Kapten Timnas Indonesia: Ingat Untuk Siapa Kalian Bermain

Tanpa Shin Tae-yong, Jay Idzes Sampai Bilang Begini di Ruang Ganti Jelang Laga Kontra Arab Saudi, Kapten Timnas Indonesia: Ingat Untuk Siapa Kalian Bermain

Suasana ruang ganti Timnas Indonesia penuh semangat setelah Kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes menyampaikan hal ini meskit tanpa Shin Tae-yong. Jay Idzes bilang
3 Legenda Sepak Bola Dunia Turun Gunung Kunjungi Indonesia Usai Laga Timnas Indonesia Kontra Arab Saudi, FIFA Sampai Beri Arahan Untuk...

3 Legenda Sepak Bola Dunia Turun Gunung Kunjungi Indonesia Usai Laga Timnas Indonesia Kontra Arab Saudi, FIFA Sampai Beri Arahan Untuk...

3 Legenda sepak bola dunia kunjungi Indonesia usai laga Timnas Indonesia kontra Arab Saudi. Dennis Wise dari Chelsea, Eric Abidal dari Barcelona, legenda Italia
Bawa-bawa Asnawi Mangkualam, Coach Justin Tegas Tak Restui Keinginan Rizky Ridho untuk Main di Liga Thailand: Lu Kalau Bisa Jangan...

Bawa-bawa Asnawi Mangkualam, Coach Justin Tegas Tak Restui Keinginan Rizky Ridho untuk Main di Liga Thailand: Lu Kalau Bisa Jangan...

Coach Justin nyatakan ketidaksetujuannya pada Rizky Ridho yang ingin berkarier di Liga Thailand. Singgung performa menurun Asnawi Mangkualam yang melempem.
Tak Perlu Dinaturalisasi, 3 Diaspora Ini Layak Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia Buat Piala AFF 2024

Tak Perlu Dinaturalisasi, 3 Diaspora Ini Layak Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia Buat Piala AFF 2024

Tampil di luar negeri dan tak perlu lagi dinaturalisasi, para diaspora ini layak dipanggil Shin Tae-yong untuk perkuat Timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2024.
Anak Kesayangan Jose Mourinho Tunda Tawaran Naturalisasi Timnas Indonesia, Pilih Tunggu Dipanggil Belanda Meski Sulit

Anak Kesayangan Jose Mourinho Tunda Tawaran Naturalisasi Timnas Indonesia, Pilih Tunggu Dipanggil Belanda Meski Sulit

Punya garis darah keturunan Indonesia membuat Jayden Oosterwolde menjadi sorotan untuk bergabung membela Timnas Indonesia
Selengkapnya
Viral