LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Penjual Sate Uritan di Jalan Gajah Mada, Semarang
Sumber :
  • Tim tvOne - Teguh Joko Sutrisno

Menggiurkan! Kuliner Sate Uritan Jalan Gajah Mada Kota Semarang Ini Bikin Nagih

Jalan Gajah Mada, Semarang merupakan salah satu lokasi kuliner legendaris dengan menu utama sate. Dan yang paling populer dan banyak dicari adalah sate uritan.

Kamis, 9 Desember 2021 - 14:31 WIB

Semarang, Jawa Tengah - Wisata malam sambil kuliner, kini menjadi salah satu alternatif masyarakat di Kota Semarang. Tempat-tempat yang dulu gelap telah ditata hingga menjadi tempat yang cocok untuk jalan-jalan asyik di malam hari. Tidak hanya hari libur, di hari biasa masyarakat juga banyak yang menikmati suasana malam Kota Semarang. Tempat wisata pun kini juga buka sampai malam hari. Seperti kawasan Kota Lama yang buka hingga dini hari. Pada jam tertentu pengelola membatasi jumlah pengunjung dengan cara mengurangi penerangan jalan.

Nah, di dekat Kota Lama ini, ada satu tempat kuliner yang cocok untuk menikmati suasana malam dengan menu kuliner yang menggiurkan. Yaitu di ujung perempatan jalan Gajah Mada, sekitar 500 meter sebelum Kota Lama. Jalan Gajah Mada, Semarang merupakan salah satu lokasi kuliner legendaris dengan menu utama sate. Dan yang paling banyak dicari oleh para pecinta kuliner adalah sate uritan

Uritan adalah salah satu bagian dari ayam, yaitu organ reproduksinya. Ada telur muda (kuning telur saja) beserta tempat untuk telur ayam ketika akan bertelur, bentuknya mirip usus namun lebih besar dan tebal. Orang Jawa menyebutnya uritan.

Para pedagang menata sate uritan tersebut sedemikian rupa sehingga terlihat menggoda dan menggugah selera. Telur muda yang berwarna oranye itu, ditusuk bersama dengan bagian ayam lainnya.

Karena uritan itu termasuk jeroan, sehingga teksturnya lebih alot. Maka sebelum dipanggang, uritan lebih dulu direbus agar empuk. Setelah ditusuk dengan tusuk sate, lalu dipajang di tempat yang berupa pikulan tradisional. 

Baca Juga :

Di warung sate kawasan jalan Gajah Mada Semarang ini, semua bagian ayam diracik menjadi sate. Dari daging, kulit, ampela, usus, brutu, dan tentu saja uritan.

Salah satu pedagang sate yang akrab disapa Hasan Putra mengungkapkan, warung sate di jalan Gajah Mada bermula dari pedagang sate keliling yang sering istirahat dan berhenti di jalan tersebut. Kemudian masyarakat banyak yang beli sate, sehingga lama kelamaan, Hasan Putra membuka lapak sate di jalan Gajah Mada. Seiring berjalannya waktu, banyak penjual sate lain yang berjualan hingga berderet seperti sekarang.

"Sejak tahun 1955. Dulu masih satu dua saja, lalu banyak yang ikut berjualan sate sampai berderet. Sekarang sebagian ada yang pindah lokasi ke dekat Jalan Depok, masih satu kawasan juga," jelas penerus sate ayam Haji Hasan tersebut.

Kembali ke sate uritan. Karena sudah direbus, maka pemanggangannya tidak perlu lama. Pedagang mencampur sate uritan ini dengan bumbu kacang dan kecap. Dibolak - balik hingga telur mudanya merekah. Orang Semarang sering menyebutnya dengan istilah "mlekok".

"Kalau sudah mlekok gini kan bumbunya meresap, jadi gurihnya sangat terasa," jelas Hasan Putra.

Sate uritan bisa disantap bersama lontong atau nasi. Tapi, kebanyakan pembeli lebih suka memakan langsung tanpa nasi maupun lontong. Sate uritan dijual per tusuk seharga lima ribu rupiah.

"Gurih ini, Mas. Bumbu kacangnya meresap, telurnya mantab, dan bagian saluran telur yang biasanya alot, ini juga empuk," ungkap Aji, warga Semarang penggemar sate uritan.

Nah, bagi anda pecinta sate khususnya uritan tidak ada salahnya untuk mencicipi sate uritan legendaris jalan Gajah Mada ini. Yang perlu dicatat adalah deretan warung sate di Jalan Gajah Mada, Semarang ini buka dari sore hingga malam. (Teguh Joko Sutrisno/dan)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Vietnam Resmi Diperkuat Striker Naturalisasi Asal Brasil, Shin Tae-yong Tak Mau Kalah Panggil David da Silva untuk Timnas Indonesia?

Vietnam Resmi Diperkuat Striker Naturalisasi Asal Brasil, Shin Tae-yong Tak Mau Kalah Panggil David da Silva untuk Timnas Indonesia?

Timnas Vietnam resmi bakal diperkuat striker naturalisasi asal Brasil, Rafaelson Bezerra Fernandes jelang menghadapi Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong di Piala AFF 2024.
Ada Kabar Baik! Bukan Hanya Rezeki tapi Bisa Lunas Jika Usaha Ditambah Amalan Ini, Kata Syekh Ali Jaber Terapkan Sehari-hari

Ada Kabar Baik! Bukan Hanya Rezeki tapi Bisa Lunas Jika Usaha Ditambah Amalan Ini, Kata Syekh Ali Jaber Terapkan Sehari-hari

Ulama Indonesia, Syekh Ali Jaber mengatakan beragam amalan baik itu, bisa zikir, doa, shalawat hingga sedekah, dll. Amalan baik yang mampu memudahkan rezeki...
Sumpah Nikita Mirzani Terkabul Soal Kasus Persetubuhan dan Praktik Aborsi Sang Anak, Polisi Kejar Vadel Badjideh

Sumpah Nikita Mirzani Terkabul Soal Kasus Persetubuhan dan Praktik Aborsi Sang Anak, Polisi Kejar Vadel Badjideh

Artis sensasional Nikita Mirzani kembali menyita perhatian publik usai melaporkan Vadel Badjideh kekasih dari anaknya soal persetubuhan dan praktik aborsi.
Ruben Onsu Geram soal Anak Kena Bully, Segera Tindak Tegas, Ingatkan Pesan Buya Yahya Peran Orang Tua dalam Islam Seharusnya....

Ruben Onsu Geram soal Anak Kena Bully, Segera Tindak Tegas, Ingatkan Pesan Buya Yahya Peran Orang Tua dalam Islam Seharusnya....

Kasus bully akhir-akhir ini marak terjadi pada anak, hal ini jadi sorotan Buya Yahya. Bila berkaca dari kasus pasangan Ruben Onsu dan Sarwendah, putrinya..
Dituding Nikita Mirzani Hamili hingga Paksa Lolly Aborsi Dua Kali, Vadel Badjideh Tak Gentar Begini Pengakuannya...

Dituding Nikita Mirzani Hamili hingga Paksa Lolly Aborsi Dua Kali, Vadel Badjideh Tak Gentar Begini Pengakuannya...

Vadel Badjideh akhirnya buka suara soal tudingan Nikita Mirzani terkait dugaan persetubuhan hingga aborsi terhadap Lolly. Ini pengakuan Vadel Badjideh katanya..
Gubernur Olly Dondokambey Ziarah ke Taman Makam Pahlawan Kalibata Jelang HUT ke-60 Provinsi Sulut

Gubernur Olly Dondokambey Ziarah ke Taman Makam Pahlawan Kalibata Jelang HUT ke-60 Provinsi Sulut

Jelang HUT ke-60 Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), Gubernur Olly Dondokambey melakukan ziarah ke makam para pahlawan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan, Jumat (20/9).
Trending
Miris! Fakta Baru Kasus Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan, Polisi Dapati Indra Septiarman Perkosa Korban Saat...

Miris! Fakta Baru Kasus Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan, Polisi Dapati Indra Septiarman Perkosa Korban Saat...

Kasus pemerkosaan disertai pembunuhan terhadap gadis penjual gorengan bernama Nia Kurnia Sari di Padang Pariaman terus menyita perhatian publik.
Respons Yeom Ki-hun usai Hokky Caraka Cetak Brace untuk PSS Sleman, Tangan Kanan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia Itu Langsung Berikan…

Respons Yeom Ki-hun usai Hokky Caraka Cetak Brace untuk PSS Sleman, Tangan Kanan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia Itu Langsung Berikan…

Pelatih penyerang Timnas Indonesia, Yeom Ki-hun langsung memberikan respons usai Hokky Caraka mencetak dua gol dalam kemenangan PSS Sleman atas Arema di Liga 1.
Media Belanda Heran Banyak Pemain yang Rela Lepas Passport Demi Bela Timnas Indonesia, Kenapa Tidak Menunggu Panggilan 'Timnas Pusat'?

Media Belanda Heran Banyak Pemain yang Rela Lepas Passport Demi Bela Timnas Indonesia, Kenapa Tidak Menunggu Panggilan 'Timnas Pusat'?

Media Belanda heran banyak pemain yang rela lepas passport demi bela Timnas Indonesia: Kenapa tidak menunggu panggilan 'Timnas Pusat'?
Tujuh Hari Berlayar, Dua Turis Asal Australia Terdampar di Pantai Glagah Kulon Progo

Tujuh Hari Berlayar, Dua Turis Asal Australia Terdampar di Pantai Glagah Kulon Progo

Dua Warga Negara Asing (WNA) terdampar di Pantai Glagah, Kabupaten Kulon Progo, Jumat (20/9/2024) sekira pukul 17.30 WIB.
Shin Tae-yong Full Senyum Jelang Laga Lawan Bahrain dan China, Keputusan Merekrut Sosok Baru di Timnas Indonesia Langsung Buat Lawan Ketar-ketir

Shin Tae-yong Full Senyum Jelang Laga Lawan Bahrain dan China, Keputusan Merekrut Sosok Baru di Timnas Indonesia Langsung Buat Lawan Ketar-ketir

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, lagi full senyum jelang pertandingan di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia melawan Bahrain dan China
Dituding Nikita Mirzani Hamili hingga Paksa Lolly Aborsi Dua Kali, Vadel Badjideh Tak Gentar Begini Pengakuannya...

Dituding Nikita Mirzani Hamili hingga Paksa Lolly Aborsi Dua Kali, Vadel Badjideh Tak Gentar Begini Pengakuannya...

Vadel Badjideh akhirnya buka suara soal tudingan Nikita Mirzani terkait dugaan persetubuhan hingga aborsi terhadap Lolly. Ini pengakuan Vadel Badjideh katanya..
Tetangga Apartemen Bongkar Tabiat Lolly Usai Dijemput Paksa Nikita Mirzani: Biasanya Tenang Tetiba Ada Drama

Tetangga Apartemen Bongkar Tabiat Lolly Usai Dijemput Paksa Nikita Mirzani: Biasanya Tenang Tetiba Ada Drama

Seorang penghuni apartemen yang sama tempat Laura Meizani atau Lolly tinggal menceritakan detik-detik penjemputan paksa oleh Nikita Mirzani.
Selengkapnya