LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Mobil-mobil ini akan berhenti diproduksi pada 2022
Sumber :
  • antara

Ini Dia Mobil-Mobil yang Tutup Usia di 2022

Sejumlah mobil yang dipasarkan secara global, terutama di pasar Amerika Serikat dan Eropa, akan "tutup usia" atau tidak akan diproduksi pada tahun 2022.

Selasa, 28 Desember 2021 - 19:56 WIB

Jakarta, - Sejumlah mobil yang dipasarkan secara global, terutama di pasar Amerika Serikat dan Eropa, akan "tutup usia" atau tidak akan diproduksi pada tahun 2022.

Pabrikan menyatakan terpaksa menghentikan produksi mobil-mobil tersebut karena perubahan tren menuju era mobil listrik. Ada juga pabrikan menyatakan bahwa model tersebut sudah tidak begitu diminati, sehingga mengalihkan produksinya ke segmen yang lebih baru, misalnya SUV.

Kendati demikian, sejumlah mobil yang berhenti diproduksi tetap disediakan oleh pabrikan tapi dengan status "edisi khusus" yang tentunya memiliki harga lebih mahal ketimbang varian biasa. Berikut ulasannya:

Hyundai Veloster

Pabrikan mobil Korea Selatan, Hyundai, mengentikan produksi Veloster 2.0, 2.0 Premium, R-Spec, Turbo dan Ultimate Model mulai tahun 2022. Hyundai hanya meninggalkan Veloster N "High Performance" yang masih bisa dibeli konsumen pada tahun depan.

Hyundai menyatakan tidak sepenuhnya menutup keran produksi Veloster, melainkan masih mengevaluasi permintaan konsumen sehingga mereka tetap menyisakan satu model untuk dijual.

VW Passat ​​​​​​​

Volkswagen berhenti menjual VW Passat mulai tahun 2022. Mobil terakhir dari salah satu lini sedan VW itu akan diproduksi terakhir kalinya di pabrik Tennessee AS dengan nama "Passat Limited Edition".

Passat edisi khusus itu akan dijual sebanyak 1973 unit, menandai tahun kelahiran sedan ukuran menengah asal Jerman tersebut.

VW secara terang-terangan menyatakan bahwa mereka harus menghentikan kiprah Passat agar lebih fokus pada penjualan model listrik VW ID.4 crossovers.

Toyota Avalon

​​​​​​​
Toyota akan menghentikan produksi sedan mewah Avalon mulai Agustus 2022, menurut warta Automotive News. Mundurnya Avalon menambah daftar sedan mewah yang sudah tutup usia sejak tahun lalu, antara lain Chevroet Impala, Hyundai Azera, Kia Cadenza, dan Ford Taurus.

Toyota awalnya masih percaya diri dengan penjualan sedan, hal itu dibuktikan dengan peluncuran Avalon facelift pada 2020.

Honda Clarity
​​​​​​​

Honda mengumumkan penghentian penjualan Clarity yang pertama kali dikenalkan pada Tokyo Motor Show 2015. Laman Nikkei menyebutkan bahwa mobil ramah lingkungan seharga Rp1 miliar itu terpaksa dihentikan penjualannnya karena rendahnya permintaan.

BMW i3
 
Salah satu penghentikan produksi yang mengejutkan adalah ketika BMW menyetop penjualan BMW i3. Mobil listrik pertama asal Bavaria itu diluncurkan pada 2013 dan menjadi pelopor sub-merek BMW i.

Kendati demikian, BMW menghentikan i3 karena mobil mungil itu telah membuka jalan untuk hadirnya mobil baru di segmen yang sama yakni i4 Gran Coupe dan crossover iX pada tahun depan.

Jeep Grand Cherokee SRT
​​​​​​​

Setelah membubarkan divisi Street and Racing Technology (SRT) pada awal tahun ini, Stellantis sebagai induk perusahaan Jeep terpaksa menghentikan penjualan Jeep Grand Cherokee SRT.

Jeep Grand Cherokee dengan emblem SRT akan digantikan model Trackhawk bermesin V8 supercharged.

VW Golf
 
VW Golf yang akan dihentikan produksinya merupakan varian standar, setelah mobil itu menjadi salah satu pelopor kendaraan hatchback sejak tahun 1970. VW akan tetap menyediakan Golf, namun dalam versi khusus yakni Golf GTI dan Golf R.

Sedangkan VW Golf varian standar penjualannya dihentikan karena rendahnya penjualan setelah mobil itu memasuki generasi kedelapan.

Mazda CX-3

​​​​​​​
Mazda akan menghapus crossover terkecil Mazda CX-3 dari lineup (jajaran produknya) setelah model terakhir 2021. Bagi pemerhati otomotif, hal itu tidaklah mengejutkan karena Mazda pada dasarnya telah mengganti model lama itu dengan CX-30 yang lebih baru.

Mazda menghentikan penjualan CX-3 karena penjualan yang menurun, sekaligus mengoptimalkan CX-30 yang menawarkan tenaga lebih besar dan ruang kabin yang lebih lapang.

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Galian Ilegal Penyebab Polisi Tembak Polisi di Sumbar Ditutup Garis Polisi, Sosok Bos Terungkap?

Galian Ilegal Penyebab Polisi Tembak Polisi di Sumbar Ditutup Garis Polisi, Sosok Bos Terungkap?

Kejadian polisi tembak polisi itu terjadi pada Jumat (22/11/2024). Kasat Reskrim Polres Solok Selatan AKP Ulil Ryanto tewas oleh Kabag Ops AKP Dadang Iskandar.
Demi Gulung Timnas Indonesia, Australia Berpotensi Ketambahan Satu Pemain Serbabisa bak Pelari 100 Meter yang Ganas Ini

Demi Gulung Timnas Indonesia, Australia Berpotensi Ketambahan Satu Pemain Serbabisa bak Pelari 100 Meter yang Ganas Ini

Timnas Australia berpotensi ketambahan satu pemain serbabisa bak pelari 100 meter yang ganas, yakni Jordan Courtney-Perkins jelang melawan Timnas Indonesia.
Dugaan Praktik Politik Uang Kembali Ditemukan di Sleman saat Masa Tenang Pilkada 2024

Dugaan Praktik Politik Uang Kembali Ditemukan di Sleman saat Masa Tenang Pilkada 2024

Dugaan praktik politik uang kembali ditemukan saat masa tenang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sleman 2024.
Tom Lembong Ditetapkan Tersangka, Kejagung Bakal Periksa Mendag Lain Secara Bertahap

Tom Lembong Ditetapkan Tersangka, Kejagung Bakal Periksa Mendag Lain Secara Bertahap

Tom Lembong mengajukan gugatan praperadilan setelah ditetapkan sebagai tersangka oleh Kejagung dalam kasus dugaan korupsi impor gula di Kemendag pada 2015-2016.
Pilkada Sudah di Depan Mata, Ini Pesan Ustaz Adi Hidayat untuk Calon Pemimpin: Mau Dibawa Kemana? Surga Apa Neraka?

Pilkada Sudah di Depan Mata, Ini Pesan Ustaz Adi Hidayat untuk Calon Pemimpin: Mau Dibawa Kemana? Surga Apa Neraka?

Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak sudah tepat di depan mata. Sebaiknya, calon pemimpin ingatlah pesan mendalam dari Ustaz Adi Hidayat (UAH) ini.
Penampilan Penyanyi Sal Priadi, Fabio Asher Hingga Fourtwnty Mampu Hipnotis Masyarakat Kaltim

Penampilan Penyanyi Sal Priadi, Fabio Asher Hingga Fourtwnty Mampu Hipnotis Masyarakat Kaltim

Penampilan penyanyi Sal Priadi, Fabio Asher, dan Fourtwnty menghipnotis masyarakat, yang berlangsung di Lapangan Pantai Kilang Mandiri, Balikpapan, Kaltim.
Trending
Jurnalis Korea Selatan Akui Terkejut Ketika Meliput Pertandingan Timnas Indonesia, Tagar STY Out Sekejap Berubah Jadi Pujian

Jurnalis Korea Selatan Akui Terkejut Ketika Meliput Pertandingan Timnas Indonesia, Tagar STY Out Sekejap Berubah Jadi Pujian

Memperkenalkan diri sebagai Football Bohemian, Kim Tae-seok menceritakan atmosfer Stadion Gelora Bung Karno saat Timnas Indonesia menjamu Jepang dan Arab Saudi.
Profil Alwin Jabarti Kiemas, Jadi Tersangka Judi Online Komdigi Keponakan Megawati Ini Punya Karier yang Mentereng

Profil Alwin Jabarti Kiemas, Jadi Tersangka Judi Online Komdigi Keponakan Megawati Ini Punya Karier yang Mentereng

Kasus judi online di lingkungan Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) kini seret keponakan Megawati Soekarnoputri, Alwin Jabarti Kiemas. Ini profilnya!
Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Ungkit Kemenangan atas Timnas Indonesia: Sebenarnya, Kami Sangat Menderita karena...

Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Ungkit Kemenangan atas Timnas Indonesia: Sebenarnya, Kami Sangat Menderita karena...

Walaupun sudah berlalu dua minggu lepas, pelatih Jepang Hajime Moriyasu tiba-tiba mengungkit kemenangan atas Timnas Indonesia di Jakarta kepada media setempat.
Reaksi Media Vietnam Dengar Asnawi Mangkualam Sebut Timnas Indonesia Kini Lebih Mudah Kalahkan Golden Star karena Banyak Pemain Naturalisasi 

Reaksi Media Vietnam Dengar Asnawi Mangkualam Sebut Timnas Indonesia Kini Lebih Mudah Kalahkan Golden Star karena Banyak Pemain Naturalisasi 

Media Vietnam memberikan reaksi usai mendengar Asnawi Mangkualam menyebut Timnas Indonesia kini lebih mudah mengalahkan Golden Star karena diperkuat banyak pemain naturalisasi.
Mulai Sekarang Shalat Dhuha Baca Surah Ini agar Rezeki Mengalir Deras dan Keinginan Cepat Tercapai Kata Ustaz Adi Hidayat

Mulai Sekarang Shalat Dhuha Baca Surah Ini agar Rezeki Mengalir Deras dan Keinginan Cepat Tercapai Kata Ustaz Adi Hidayat

Mulai sekarang shalat dhuha baca surah ini agar rezeki mengalir deras dan keinginan cepat tercapai kata Ustaz Adi Hidayat, bukan surah Ad-Dhuha, ternyata...
Suara Hati Pelatih Red Sparks soal Kunjungannya ke Indonesia, Akhirnya Jujur Bilang Kalau Saat Itu Dia Sangat...

Suara Hati Pelatih Red Sparks soal Kunjungannya ke Indonesia, Akhirnya Jujur Bilang Kalau Saat Itu Dia Sangat...

Pelatih Red Sparks, Ko Hee-jin, akhirnya menceritakan momen saat dirinya dan tim menyambangi Indonesia setelah berakhirnya kompetisi Liga Voli Korea musim lalu.
Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

PDIP buka suara berita soal keponakan Megawati Soekarnoputri, yakni Alwin Jabarti Kiemas yang ditetapkan sebagai tersangka kasus judi online. Begini katanya..
Selengkapnya
Viral