tvOnenews.com - Boy group BAE173 sukses menggelar konser penggemar atau fancon di Jakarta hari ini, 1 Juni 2024.
Fancon bertajuk 2024 BAE173 2ND Fan Concert In Jakarta: POLARIS ini dilaksanakan di Balai Sarbini, Jakarta yang dipromotori oleh Dyanda Global Edutainment.
Sayangnya, grup yang debut pada tahun 2020 ini hanya hadir dengan tujuh member tanpa Muzin yang harus absen karena masalah kesehatan.
BAE173 menggelar konser di Jakarta Sabtu (1/6/2024). Sumber: tim tvOnenews
BAE173 membuka konser penggemar mereka dengan penampilan memukau membawakan lagu "Fly" dan "Criminal".
Setelah membawakan lagu pembuka, para member juga menyapa para ELSE Indonesia dan memperkenalkan diri masing-masing.
Menariknya, member BAE173 juga menyiapkan perkenalan dalam bahasa Indonesia.
Hangyul cs mengaku sangat senang karena akhirnya mereka bisa datang ke Indonesia.
BAE173 juga menceritakan pengalaman mereka saat pertama kali datang ke Indonesia.
Para member mengaku jika mereka sangat antusias mencicipi makanan khas Indonesia.
Fancon 2024 BAE173 2ND Fan Concert In Jakarta: POLARIS kemudian terus berlanjut dengan beberapa segmen seru dan menyenangkan, salah satunya Polaris Travel Diary.
Pada segmen tersebut BAE173 membagikan persiapan yang mereka lakukan untuk fancon di Jakarta, hingga merekomendasikan lagu untuk para ELSE.
Konser penggemar BAE173 kembali dilanjutkan dengan penampilan lagu milik BAE173 dan sesi bincang-bincang.
Fancon BAE173 di Jakarta yang berlangsung selama kurang lebih tiga jam tersebut sukses menciptakan pengalaman indah untuk para penggemar yang hadir.
(gwn)
Load more