LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Habib Bahar bin Smith, Rhoma Irama
Sumber :
  • YouTube

Berapi-api, Habib Bahar bin Smith Singgung Ucapan Rhoma Irama soal Keturunan Rasulullah SAW: Jaga Kau Punya Mulut!

Habib Bahar bin Smith nampak tak terima dengan pernyataan Rhoma Irama soal habaib yang pasti masuk surga meski berbuat dosa. Seperti apa? Simak ulasannya.

Rabu, 19 Juni 2024 - 18:05 WIB

tvOnenews.com - Sosok Habib Bahar bin Smith lagi-lagi menjadi sorotan.

Dalam sebuah video yang beredar terlihat Habib Bahar bin Smith di hadapan para jemaahnya nampak berapi-api membahas soal Rhoma Irama.

Hal ini bermula dari polemik nasab habib yang disenggol sang Raja Dangdut.

Dalam satu podcast bersama KH Anas Kurdi, Rhoma Irama menyinggung soal sosok habib yang pernah ia temui.

Baca Juga :

Menurut sang Raja Dangdut, habib tersebut punya gaya ceramah yang nyeleneh.

"Habib ini berpidato, saya waktu itu sebagai penceramah kedua. Dia cerita, saya kaget-kaget ini di antara yang masih saya ingat,” kata Rhoma Irama.

“Hei itu kalau ada anak habib, walaupun dia mabuk-mabukan, walaupun dia pezina, pencuri, penjudi, jangan kata ape-ape,” sambungnya menirukan ucapan sang habib.

Berdasarkan ceramah yang ia dengar, sang habib berlogat Betawi dan menyebut keturunan Nabi sudah pasti ahli surga.

“Ini habib Betawi nih, dia itu keturunan nabi, jangan disakiti, jangan diomelin, biarin aja, dia itu ahli surga, gitu kan?" terangnya.

Rhoma Irama pun heran mengapa bisa seorang habib ceramah di depan jemaah mengajarkan maksiat dalam Islam tidak apa-apa. 

"Saya terhenyak, mendengar itu, apa begitu Islam? Dalam hati ya," ucapnya.

Tak hanya itu, Rhoma Irama juga pernah membahas soal nasab Ba'alawi di Indonesia yang selama ini dianggap sebagai keturunan Rasulullah SAW.

"Jadi dunia ini membahas masalah nasab. Menurut para ahli nasab di dunia sampai saat ini, ya ternyata lebih katakan lah berpihak kepada bahwa Ba'alawi ini bukan dzuriyah nabi, itu bukan urusan saya. Terserah para ahli sejarah dan nasab," kata Rhoma Irama.

Menurut dia, ternyata untuk bisa membuktikan Ba'alawi keturunan Rasulullah bisa dibuktikan dengan tes DNA. Hal itu karena hasil tes DNA bersifat final dan ilmiah.

Tanggapan Habib Bahar bin Smith soal Pernyataan Rhoma Irama ke Habaib

Mendengar pendapat Rhoma Irama, Habib Bahar bin Smith nampak gerah.

Habib Bahar membahas soal pernyataan keturunan habib bisa masuk surga, meski melakukan maksiat.

Dengan tegas Habib Bahar bin Smith meminta jemaahnya untuk tidak percaya dengan pernyataan Rhoma Irama.

"Pak ustad saya ngomong apa? Siapa pun yang berbuat dosa dan berbuat maksiat, tempatnya neraka. Gak peduli walaupun nasabnya mulia,” kata Habib Bahar bin Smith dikutip dari YouTube Dakwah Islam Modern.

“Nah Rhoma Irama mau bikin fitnah, apa fitnahnya? Doktrin Ba'Alawi, doktrin habaib, ada habib mabuk, berbuat dosa, judi itu masuk surga," sambungnya.

Habib Bahar bin Smith lantas ingin tahu siapa sosok yang dimaksud Rhoma Irama.

Ia juga mengajak jemaahnya untuk tidak percaya dengan sosok habib yang menyesatkan karena menganggap habib pasti masuk surga.

"Kalau memang ada habib yang ngomong begitu, saya yang bantai dia di depan Rhoma Irama. Makanya Rhoma Irama jangan asal fitnah, jaga kau punya mulut jaga kau punya bacot," ujarnya nampak berapi-api.

Habib Bahar bin Smith lalu menegaskan bahwa meski seseorang memiliki keturunan Nabi Muhammad pasti masuk neraka bila berdosa.

"Kami para habaib, kami para Ba'alawi tidak pernah diajarkan seperti itu, walaupun nasab kami mulia, walaupun kami anak cucu Nabi, tapi kalau berbuat dosa, kalau berbuat maksiat, tetap tempatnya neraka," pungkas Habib Bahar bin Smith.

Habib Bahar bin Smith merupakan sosok pendakwah yang kerap berapi-api saat ceramah. Ia bahkan harus berurusan dengan pihak kepolisian lantaran isi ceramahnya yang berani.

Habib Bahar bin Smith kerap menuai kontroversi, meski begitu ia masih memiliki keturunan Nabi Muhammad SAW.

Bahar bin Smith adalah seorang pendakwah muda yang namanya dikenal karena menjadi pendiri sekaligus pemimpin Majelis Pembela Rasulullah pada tahun 2007 silam.

Habib Bahar lahir di Manado, ia merupakan anak sulung dari tujuh bersaudara. Keluarganya merupakan keturunan Arab golongan Alawiyyin bermarga Aal bin Sumaith. Ayahnya bernama Sayyid Ali bin Alwi bin Smith, dan ibunya Isnawati Ali.

Silsilah keluarga Habib Bahar memang beberapa kali kerap disentil dan diragukan. Ia sendiri berani melakukan tes DNA soal garis keturunannya. (adk)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Pelatih Branko Ivankovic Diamuk Media China Jelang Lawan Timnas Indonesia Gara-gara Hal Ini: Dia Keras Kepala 

Pelatih Branko Ivankovic Diamuk Media China Jelang Lawan Timnas Indonesia Gara-gara Hal Ini: Dia Keras Kepala 

Pelatih Timnas China, Branko Ivankovic mendapatkan kritikan tajam dari media China jelang melawan Timnas Indonesia.
Jika Tiba-tiba Bertemu Orang Ini Tolong Beri Sedekah Terbaik, Rezeki Lancar Doa Terkabul, Kata Ustaz Adi Hidayat

Jika Tiba-tiba Bertemu Orang Ini Tolong Beri Sedekah Terbaik, Rezeki Lancar Doa Terkabul, Kata Ustaz Adi Hidayat

Berikanlah sedekah terbaik untuk orang ini, maka Allah akan buka pintu rezeki dan doa terkabul, Ustaz Adi Hidayat jelaskan tentang keutamaan sedekah terbaik.
Pilgub DKI Jakarta, Survei Instrat: Ridwan Kamil-Suswono Unggul dengan Dukungan

Pilgub DKI Jakarta, Survei Instrat: Ridwan Kamil-Suswono Unggul dengan Dukungan "Anak Abah"

Survei Indonesia Strategic Institute (Instrat) Ridwan Kamil-Suswono (RIDO) memiliki elektabilitas yang lebih unggul dengan adanya pergeseran pendukung setia Anies Baswedan atau "Anak Abah".
Polres Banjar Ungkap Kasus Begal Lukai Korban dengan Senjata Tajam

Polres Banjar Ungkap Kasus Begal Lukai Korban dengan Senjata Tajam

Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Banjar, Polda Kalimantan Selatan, mengungkap kasus pencurian dengan kekerasan atau begal di daerah itu.
Watak Asli Betrand Peto Sudah Pernah Diterawang Mbak You, Kaget Ruben Onsu dan Sarwendah kok Mau Adopsi Onyo, Padahal Punya Sifat...

Watak Asli Betrand Peto Sudah Pernah Diterawang Mbak You, Kaget Ruben Onsu dan Sarwendah kok Mau Adopsi Onyo, Padahal Punya Sifat...

Jauh sebelum bercerai, ternyata Mbak You sempat menerawang sosok Betrand Peto di tengah keluarga Ruben Onsu dan Sarwendah. Seperti apa? Simak informasinya.
Hasil MotoGP Jepang 2024: Menang Balapan, Francesco Bagnaia Samai Rekor Milik Valentino Rossi dan Marc Marquez

Hasil MotoGP Jepang 2024: Menang Balapan, Francesco Bagnaia Samai Rekor Milik Valentino Rossi dan Marc Marquez

Hasil MotoGP Jepang 2024, di mana Francesco Bagnaia berhasil menangi balapan dan sukses menyamai rekor mentereng milik Valentino Rossi hingga Marc Marquez.
Trending
Shin Tae-yong Bicara Jujur soal Alasan Coret Ramadhan Sananta, Sang Striker Timnas Indonesia Harus Terima Kenyataan Pahit Ini

Shin Tae-yong Bicara Jujur soal Alasan Coret Ramadhan Sananta, Sang Striker Timnas Indonesia Harus Terima Kenyataan Pahit Ini

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, berbicara jujur tentang alasan mencoret Ramadhan Sananta untuk laga kontra Bahrain dan China pada Oktober 2024 ini.
Omongan Jujur Media Vietnam, Kesal Bukan Main dengan Sikap Timnas Indonesia, Katanya Skuad Shin Tae-yong...

Omongan Jujur Media Vietnam, Kesal Bukan Main dengan Sikap Timnas Indonesia, Katanya Skuad Shin Tae-yong...

Media Vietnam bicara soal Timnas Indonesia, ada hal yang membuat kesal media Vietnam dari Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong, ada apa dengan Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Akhirnya Bongkar Kondisi Sebenarnya Maarten Paes, Sampaikan Kabar Baik soal sang Kiper Timnas Indonesia

Shin Tae-yong Akhirnya Bongkar Kondisi Sebenarnya Maarten Paes, Sampaikan Kabar Baik soal sang Kiper Timnas Indonesia

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memastikan Maarten Paes tetap berada dalam skuad Garuda dalam lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Shin Tae-yong Ucapkan Terima Kasih Usai PSSI Sediakan Pesawat Carter untuk Timnas Indonesia Jalani 2 Laga Away Kontra Bahrain dan China: Sistem Semakin Lebih Baik

Shin Tae-yong Ucapkan Terima Kasih Usai PSSI Sediakan Pesawat Carter untuk Timnas Indonesia Jalani 2 Laga Away Kontra Bahrain dan China: Sistem Semakin Lebih Baik

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong bersyukur PSSI membantu skuad Garuda dalam menyediakan pesawat carter untuk dua laga away kontra Bahrain dan China di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Tanpa Bertele-tele, Coach Justin Jawab Kritikan Rocky Gerung soal Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Berani Bongkar Ini ...

Tanpa Bertele-tele, Coach Justin Jawab Kritikan Rocky Gerung soal Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Berani Bongkar Ini ...

Dengan geram, Coach Justin buka suara atas kritikan yang dilontarkan Rocky Gerung tentang pemain naturalisasi di skuad timnas Indonesia, sampai bongkar fakta.
Hasil Pertandingan Timnas Indonesia Abroad: Sandy Walsh dan Shayne Pattynama Semringah, Calvin Verdonk Merana Sebelum Terbang ke Bahrain

Hasil Pertandingan Timnas Indonesia Abroad: Sandy Walsh dan Shayne Pattynama Semringah, Calvin Verdonk Merana Sebelum Terbang ke Bahrain

Sejumlah pemain Timnas Indonesia abroad telah melakoni pertandingan bersama klubnya tadi malam, di antaranya ada Sandy Walsh, Shayne Pattynama, dan Calvin Verdonk.
Fans Vietnam Menyalahkan Kehadiran Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Kenapa?

Fans Vietnam Menyalahkan Kehadiran Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Kenapa?

Fans sepak bola Vietnam menyalahkan kehadiran Shin Tae-yong di timnas Indonesia, terutama menyadari banyaknya pemain naturalisasi di skuad Garuda Merah Putih.
Selengkapnya