Selama 14 tahun, dia telah mengajar bahasa Korea di Daechi, hingga menjadi instruktur top di Akademi Daechi Chase.
Selanjutnya, dia Jung Ryeo Won dengan percaya diri mengatakan bahwa jarang bisa menemukan lingkungan kerja yang hebat, rekan kerja yang menyenangkan, dan proyek yang menarik sekaligus.
Dia merasa senang dan bangga bisa bekerja dengan sutradara yang sangat dia kagumi.
"Mungkin karena semua aktor sudah akrab dengan sutradara, suasananya sangat nyaman, seperti bertemu teman lama," ujarnya.
Berlanjut ke Wi Ha Joon, lawan main Jung Ryeo Won yang akan berperan sebagai Lee Joon Ho. Dia adalah pria dengan penuh percaya diri dan tumbuh besar di Daechi.
Dengan rasa keyakinan yang tinggi, dia meninggalkan pekerjaan menjanjikannya di sebuah perusahaan besar hanya untuk bersama Hye Jin, mantan gurunya, dan mereka mulai bekerja bersama.
Menurut Wi Ha Joon, mereka tidak hanya akan menampilkan chemistry yang kuat dalam drama sebagai pasangan yang saling belajar satu sama lain, tapi juga selalu tertawa bersama di balik layar.
Load more