LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Usai Raih Gelar Keempat untuk Timnas Indonesia, Indra Sjafri jadi Bahan Perbincangan Netizen.
Sumber :
  • Kolase tvOnenews / PSSI / ANTARA FOTO/Rizal Hanafi.

Usai Raih Gelar Keempat untuk Timnas Indonesia, Indra Sjafri jadi Bahan Perbincangan Netizen, Singgung Shin Tae-yong...

Ramai perbincangkan, Indra Sjafri sukses bawa timnas Indonesia U-19 jadi juara Piala AFF U-19 2024, dan ini merupakan gelar keempatnya selama menukangi Garuda.

Kamis, 1 Agustus 2024 - 11:05 WIB

tvOnenews.com - Pelatih bertangan dingin, Indra Sjafri sukses mengantarkan timnas Indonesia U-19 menjadi juara Piala AFF U-19 2024, nama Shin Tae-yong disebut-sebut dalam kesuksesan menukangi Garuda.

Sempat diragukan, Indra Sjafri akhirnya kembali menorehkan prestasi dalam karier kepelatihannya menukangi timnas Indonesia kelompok umur.

Pelatih yang juga sebagai Direktuk Teknik PSSI itu berhasil mempersembahkan trofi keempat untuk skuad merah setelah baru-baru ini menjuarai Piala AFF U-19 2024.

Timnas Indonesia

Baca Juga :

Timnas Indonesia U-19 berhasil menyabet gelar juara di turnamen Piala AFF U-19 2024.

Tim Garuda yang diperkuat oleh Jens Raven, Arkhan Kaka dan Welber Jardim itu sukses menundukkan Thailand di partai final dengan skor 1-0.

Dalam laga final yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jens Raven berhasil mencetak gol satu-satunya kemenangan bagi Indonesia pada menit ke-17.

Berawal dari tendangan sepak pojok dari Kafiatur yang disundul oleh Kadek Arel di dalam kotak penalti,

Bola itu terbebas dari penjagaan bek Thailand, yang kemudian disodok dengan mudah oleh Jens Raven hingga akhirnya menjebol gawang Thailand.

Kemenangan 1-0 Indonesia bertahan hingga wasit asal Arab Saudi meniup peluit panjang.

Setelah pertandingan, Indra Sjafri menyampaikan pernyataan rasa bangganya dan bersyukur bisa mempersembahkan gelar keempatnya untuk timnas Indonesia.

"Kami mengucapkan puji syukur dan terima kasih banyak pada semua pemain dan para staff. Dan untuk saya terima kasih buat PSSI mensupport tim ini, luar biasa, dan ini adalah gelar keempat saya," ungka Indra Sjafri pasca pertandingan.

Ia pun meyakini bahwa Indonesia bisa mencapai target-target yang lebih tinggi dari ini, karena sejatinya Piala AFF U-19 bikan menjadi target utamanya.

Lebih jauh, target utama timnas Indonesia U-19 adalah lolos ke Piala Dunia U-20 2025.

"Ketua Umum PSSI Erick Thohir menargetkan kami lolos dari kualifikasi Piala Asia 2025 dan lolos kualifikasi Piala Dunia, dan hal itu nggak mustahil, kita akan lakukan dengan kerja keras, saling bersatu dan saling menguatkan," terang dia untuk timnas Indonesia.

Dia mengaku sudah mencobanya sampai tahap 8 besar Piala Asia,"Satu langkah lagi lolos Piala Dunia, dan saya yakin bisa mengantarkan itu," paparnya.

Gelar keempat Indra Sjafri itu di antaranya membawa timnas Indonesia menjadi juara Piala AFF U-19 2013, kemudian juara Piala AFF U-22 2019, dan menyabet medali emas SEA Games 2023 di Kamboja.

Terbaru saat mengalahkan Thailand di babak final dan menjadi juara Piala AFF U-19 2024.

Setelah mendapat gelar keempat, nama Indra Sjafri makin melambung tinggi semakin membuktikan dirinya pantas disebut sebagai pelatih terbaik Timnas Indonesia.

Ramai netizen Indonesia yang memberikan apresiasi atas pencapaian luar biasa dari Indra Sjafri.

Netizen menyebut bahwa Coach Indra Sjafri mendapatkan apa yang seperti diberikan oleh Shin Tae-yong.

Ada juga netizen yang menyamakan gaya Indra Sjafri dengan pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti.

Hal ini karena Carlo Ancelotti miskin takik sama halnya dengan Indra Sjafri, tapi mampu membuktikan dengan membawa timnya gemilang bahkan menjadi juara.

"Beliau harus mendapatkan hadiah serupa dengan Bapak Shin Tae-yong," beber netizen.

Indra Sjafri dan Shin Tae-yong
Indra Sjafri dan Shin Tae-yong. 

"Saya berharap bukan trofi (ke Shin Tae-yong), tapi berharap bisa masuk Piala Dunia, itu saja yang saya mau, amiin" harapan netizen.

"Sudah lah jangan beda-bedakan yang sedang berjuang di timnas, seperti kata Indra Sjafri bersatu. Indra Sjafri dapat trofi, Shin Tae-yong naikin level mereka sama-sama berjuang, jadi stop yang namanya membanding-bandingkan," ucap netizen.

"Coach satu ini berhasil sekali mendapatkan hal yang Wow, seperti Shin Tae-yong. Karena beliau salah satu putra bangsa yang berprestasi," ujar netizen.

"Pelatih yang tidak banyak omong, selalu rendah hati, good Job Coach," ucap netizen.

"Terima kasih Coach, 4 kali bukan kebetulan," paparnya.

"Carlo Ancelotti nya Indonesia nih," komen netizen.

"Kata utama 'Puji Syukur' respect," ungkap netizen.

Pelatih kelahiran Lubuk Nyiur Sumatera Barat 2 Februari 1963 itu juga pernah mempersembahkan medali perak bagi Timnas di SEA Games, jadi terhitung Indra Sjafri telah meraih 1 emas dan 1 perak di ajang SEA Games.

Indra Sjafri penakluk dominasi Thailand

Indra Sjafri telah memenuhi derajatnya sebagai pelatih terbaik Timnas Indonesia melalui rekor saat menghadapi Thailand. 

Semua orang tahu tim berjuluk Gajah Perang ini adalah lawan paling sulit bagi Skuad Merah Putih. 

Tercatat dalam 3 final yang dibawa oleh Indra Sjafri selalu menang melawan Thailand. 

Pelatih kelahiran Lubuk Nyiur Sumatera Barat 2 Februari 1963 itu juga pernah mempersembahkan medali perak bagi Timnas di SEA Games, jadi terhitung Indra Sjafri telah meraih 1 emas dan 1 perak di ajang SEA Games. (ind)
 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Ancang-ancang Persiapan Haji 2025, Kemenag Batam Lakukan Seleksi Petugas

Ancang-ancang Persiapan Haji 2025, Kemenag Batam Lakukan Seleksi Petugas

Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Batam, Zulkarnain Umar mengatakan pihaknya mulai melakukan proses seleksi petugas sebagai persiapan Haji 2025.
2 Pemain yang Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia untuk TC Jelang Piala AFF 2024 Diberi Pesan Penting oleh Pelatih Bali United

2 Pemain yang Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia untuk TC Jelang Piala AFF 2024 Diberi Pesan Penting oleh Pelatih Bali United

Sebanyak dua pemain yang dipanggil pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong untuk pemusatan latihan (TC) jelang Piala AFF 2024 diberi pesang penting oleh pelatih Bali United, Stefano Cugurra.
Pelaku Polisi Tembak Polisi AKP Dadang Iskandar Tak Diborgol dan Bebas Merokok, Kompolnas Buka Suara: Itu Agar...

Pelaku Polisi Tembak Polisi AKP Dadang Iskandar Tak Diborgol dan Bebas Merokok, Kompolnas Buka Suara: Itu Agar...

Sempat viral AKP Dadang Iskandar santai merokok dan tidak diborgol usai jadi pelaku polisi tembak polisi AKP Ulil Ryanto, Kompolnas akhirnya beri tanggapan.
Menteri PKP Maruarar Sirait: Tapera Seharusnya Sukarela, Bukan Wajib

Menteri PKP Maruarar Sirait: Tapera Seharusnya Sukarela, Bukan Wajib

“Posisi saya kalau tabungan, ya tabungan. Nama harus menyesuaikan dengan fungsinya (Tapera). Kalau mau wajib jangan pakai nama tabungan,” ujar Maruarar Sirait.
Polresta Pati Gelar Apel Pergeseran Ribuan Personel Keamanan ke 2.015 TPS

Polresta Pati Gelar Apel Pergeseran Ribuan Personel Keamanan ke 2.015 TPS

Polresta Pati, Jawa Tengah menggelar apel pergeseran pasukan untuk pengamanan TPS pada pemungutan dan penghitungan suara pada Pilkada serentak 2024.
Pantau Pilkada Serentak 2024, KPU Jatim Luncurkan Data Center

Pantau Pilkada Serentak 2024, KPU Jatim Luncurkan Data Center

Jelang pemungutan suara pilkada serentak 2024, KPU Provinsi Jawa Timur meluncurkan layanan pusat data yang berada di salah satu hotel di Surabaya
Trending
Calvin Verdonk Bicara Jujur soal Suporter Timnas Indonesia kepada Media Belanda: Saya Tidak Bisa Berkeliaran di Jalan di Sana

Calvin Verdonk Bicara Jujur soal Suporter Timnas Indonesia kepada Media Belanda: Saya Tidak Bisa Berkeliaran di Jalan di Sana

Pemain Timnas Indonesia, Calvin Verdonk, berbicara kepada media Belanda perihal betapa gilanya dukungan dari masyarakat Indonesia yang menggemari sepak bola.
Sopir Truk Penyulut Polisi Tembak Polisi di Sumbar Buka Suara, Dugaan Hubungan Oknum Polisi dengan Bisnis Galian Ilegal Terjawab? Ternyata..

Sopir Truk Penyulut Polisi Tembak Polisi di Sumbar Buka Suara, Dugaan Hubungan Oknum Polisi dengan Bisnis Galian Ilegal Terjawab? Ternyata..

Singkat cerita, kejadian polisi tembak polisi terjadi pada Jumat (22/11/2024) dini hari. AKP Ulil Ryanto tewas usai menerima tembakan dari AKP Dadang Iskandar.
Miliano Jonathans Susul Mees Hilgers Lebih Cepat, Vitesse Arnhem Konfirmasi Sedang Negosiasi dengan FC Twente

Miliano Jonathans Susul Mees Hilgers Lebih Cepat, Vitesse Arnhem Konfirmasi Sedang Negosiasi dengan FC Twente

Pemain Timnas Indonesia, Mees Hilgers, bisa segera main bersama pemain keturunan Indonesia lainnya, Miliano Jonathans, di FC Twente [adabursa transfer Januari.
Mana yang Lebih Afdhol? Shalat Hajat Dulu Apa Tahajud Dulu? Ternyata Kata Ustaz Abdul Somad Urutan Ibadah di Sepertiga Malam Terakhir Itu…

Mana yang Lebih Afdhol? Shalat Hajat Dulu Apa Tahajud Dulu? Ternyata Kata Ustaz Abdul Somad Urutan Ibadah di Sepertiga Malam Terakhir Itu…

Dalam salah satu ceramahnya, Ustaz Abdul Somad (UAS) jelaskan waktu terbaik untuk shalat hajat, tahajud dan amalan lain di waktu sepertiga malam terakhir.
Vietnam Semakin Panik, Timnas Indonesia Bisa Panggil Kiper Liga Yunani yang Sudah Jadi WNI Ini Jika Maarten Paes Tak Dibawa ke Piala AFF 2024

Vietnam Semakin Panik, Timnas Indonesia Bisa Panggil Kiper Liga Yunani yang Sudah Jadi WNI Ini Jika Maarten Paes Tak Dibawa ke Piala AFF 2024

Kiper Liga Yunani ini layak diberi kesempatan oleh Shin Tae-yong untuk mengisi pos penjaga gawang Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 yang ditinggal Maarten Paes
Timnas Indonesia Resmi Umumkan 33 Pemain untuk TC Piala AFF 2024: Ada 7 Pemain Abroad Termasuk Rafael Struick

Timnas Indonesia Resmi Umumkan 33 Pemain untuk TC Piala AFF 2024: Ada 7 Pemain Abroad Termasuk Rafael Struick

Akun resmi Timnas Indonesia telah merilis 33 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) jelang Piala AFF 2024, yang akan diselenggarakan pada bulan depan.
Jadi Kiper Andalan Timnas Indonesia, Ternyata Maarten Paes Sempat Menyerah Jadi Pemain Sepak Bola Karena Ini

Jadi Kiper Andalan Timnas Indonesia, Ternyata Maarten Paes Sempat Menyerah Jadi Pemain Sepak Bola Karena Ini

Maarten Paes kini menjadi kiper utama di Timnas Indonesia dan menjadi aktor utama dalam perkembangan Skuad Garuda sejak putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. 
Selengkapnya
Viral