LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Sarwendah dan Ruben Onsu
Sumber :
  • instagram/sarwendah29

Ruben Onsu Sepakat Bercerai dari sang Istri, Fantastisnya Nafkah Bulanan Sarwendah Selama ini, Sentuh Ratusan Juta!

Ruben Onsu dan Sarwendah akan diputus cerai tanggal 24 September mendatang. Sebelum bercerai, terungkap nafkah bulanan yang diberikan Ruben capai ratusan juta.

Minggu, 15 September 2024 - 23:46 WIB

tvOnenews.com - Ruben Onsu dan Sarwendah dikenal sebagai salah satu pasangan selebriti yang jauh dari gosip miring.

Kehidupan rumah tangga mereka selalu terlihat harmonis, terutama dengan kehadiran anak-anak mereka.

Termasuk Betrand Peto yang diangkat menjadi anak oleh pasangan ini.

Mereka sering menunjukkan kebersamaan keluarga melalui media sosial dan acara televisi, yang memperlihatkan betapa eratnya hubungan satu sama lain.

Baca Juga :

Meski jarang terdengar perselisihan di depan publik, belakangan ini kabar mengenai perceraian Ruben dan Sarwendah mencuat.

Beberapa sumber menyebutkan bahwa adanya perbedaan prinsip menjadi pemicu retaknya hubungan mereka.

Setelah berbagai spekulasi mengenai keretakan rumah tangga mereka, dipastikan bahwa sidang putusan cerai Ruben dan Sarwendah akan digelar pada 24 September 2024 mendatang.

Proses hukum perceraian ini kabarnya sudah berjalan selama beberapa bulan, dan berbagai dokumen serta kesepakatan telah disusun oleh kedua belah pihak.

Tidak sedikit pula penggemar yang merasa kecewa dengan keputusan ini, mengingat mereka adalah salah satu pasangan yang kerap dijadikan panutan dalam menjaga keharmonisan keluarga.

Namun, sumber dari pihak keluarga menyebutkan bahwa meski keputusan ini sulit, baik Ruben maupun Sarwendah telah sepakat untuk berpisah secara baik-baik.

Keduanya sepakat untuk tetap menjaga hubungan baik demi anak-anak mereka, terutama Betrand Peto yang selama ini begitu dekat dengan Ruben dan Sarwendah.

Dalam proses perceraian ini, salah satu hal yang menjadi perhatian publik adalah besaran nafkah bulanan yang akan diberikan Ruben Onsu kepada Sarwendah sebelum cerai.

Terungkap bahwa selama ini Ruben telah memberikan nafkah bulanan yang jumlahnya mencapai ratusan juta rupiah kepada Sarwendah untuk kebutuhan rumah tangga dan anak-anak.

Dalam suatu kesempatan, Ruben Onsu mengungkap memberikan sekitar Rp200 juta setiap bulan hanya untuk Sarwendah.

"Honor lu udah tinggi banget katanya ke istri uang bulanannya Rp40 juta? Orang-orang bilang, cuma Rp40 juta?" tanya Irfan Hakim saat berbincang dengan Ruben Onsu di kanal YouTube deHakims Story.

Ruben lantas mengambil ponselnya dan menunjukan bukti transfernya ke Irfan Hakim.

"Rp 210.980.127," kata Irfan Hakim yang membaca bukti nominal uang bulanan dari Ruben ke Sarwendah.

Jumlah ini belum mencakup biaya kebutuhan sehari-hari, pendidikan anak-anak, serta berbagai kebutuhan rumah tangga lainnya.

"Ini di luar biaya sekolah dan lain-lain," tanya Irfan yang penasaran.

"Di luar. Jadi (uang bulanan) itu di luar listrik. Listrik Rp55 juta sebulan, kalau ada pesta 60," lanjut Ruben Onsu.

Bahkan, biaya sekolah Thalia, Thania, dan Betrand Peto belum termasuk dalam pengeluaran tersebut.

“Sekolah berapa?” tanya Irfan Hakim lagi.

“Sekolah lumayan, tus tus tus tus hitungannya,” sahut Ruben.

“Ratusan juta sebulan?” kata Irfan menegaskan.

“Oh nggak, kan hitungannya uang pangkal, kalau sebulan gue lupa 65 (juta) atau berapa gitu satu anak, belum Onyo,” terang Ruben.

Perihal kabar yang simpang siur, angka Rp40 juta untuk Sarwendah rupanya termasuk di dalam uang bulanan yang telah Ruben berikan.

“Rp40 (juta) ini beda, ada hitungannya. Memang khusus ada hitungan buat dia perawatan, mau nyalon, dia mau apapun itu,” tutur Ruben Onsu.

Meski angka ini terbilang fantastis, tidak mengejutkan mengingat Ruben Onsu merupakan seorang pengusaha sukses yang memiliki beberapa bisnis besar di bidang kuliner dan hiburan.

Perceraian Ruben dan Sarwendah tentunya membawa dampak yang besar, terutama bagi anak-anak mereka.

Namun, baik Ruben maupun Sarwendah telah sepakat untuk tetap menjaga kebahagiaan anak-anak mereka.

Ruben sendiri mengakui bahwa dirinya sering bertengkar karena perbedaan pendapat soal pola mendidik anak.

“Jadi gue sama Wendah itu sering ributnya gara-gara anak. Misalnya gue manjain, jarang untuk hal pribadi,” pungkas Ruben Onsu.

Meski kelak berpisah, keduanya berkomitmen untuk tetap memberikan perhatian penuh dan kasih sayang kepada anak-anak.

Mereka juga akan terus mendukung karier dan pendidikan anak-anak agar tidak terganggu oleh proses perceraian ini. (adk)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
BINUS Online Bisa Berperan Cetak SDM Unggul di Indonesia, Ini Buktinya

BINUS Online Bisa Berperan Cetak SDM Unggul di Indonesia, Ini Buktinya

BINUS Online hadir di kota Makassar untuk jawab tantangan ketimpangan kompetensi SDM di era kini, dan ikut berperan dalam ciptakan SDM yang unggul di Indonesia.
Anda Yakin Salam dalam Shalat pakai wa barakatu Sudah Benar? Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Hukum dalam Islam

Anda Yakin Salam dalam Shalat pakai wa barakatu Sudah Benar? Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Hukum dalam Islam

Sebagaimana dipahami, dalam melaksanakan shalat, tentu harus mengikut apa yang sudah diatur dalam agama Islam. Kata Ustaz Adi Hidayat agar shalat menjadi sah ..
Kementrian Komunikasi dan Digital RI, Pemprov Kaltara dan IJTI Dorong Pemberdayaan KIM di Kaltara

Kementrian Komunikasi dan Digital RI, Pemprov Kaltara dan IJTI Dorong Pemberdayaan KIM di Kaltara

Komdigi RI, DISKOMINFO Kaltara dan IJTI PENGDA Kaltara, Gelar Diskusi dan sosialisasi Pentingnya Pengembangan dan Pemberdayaan Komunitas Informasi Masyarakat.
Baim Wong Kenalkan Brand Fashion Wanita Buatan Malaysia di Jakarta

Baim Wong Kenalkan Brand Fashion Wanita Buatan Malaysia di Jakarta

Artis Baim Wong menunjukkan Baim perhatian dengan dukung peluncuran brand fashion wanita yang berasal dari Malaysia, di Hutan Kota Pelataran Senayan, Jakarta. 
Bacaan Doa Bangun Tidur Jadi Penyempurna Amalan Sebelum Istirahat, Ini Tulisan Arab, Latin, dan Artinya

Bacaan Doa Bangun Tidur Jadi Penyempurna Amalan Sebelum Istirahat, Ini Tulisan Arab, Latin, dan Artinya

Bacaan doa bangun tidur menjadi bentuk penyempurna amalan-amalan dilakukan sebelum istirahat sekaligus membuka pintu keberkahan dan perlindungan dari Allah SWT.
Ahli Sebut BPKP Tidak Punya Dasar Hukum Penghitungan Kerugian Negara di Kasus Timah

Ahli Sebut BPKP Tidak Punya Dasar Hukum Penghitungan Kerugian Negara di Kasus Timah

Prof Romli Atmasasmita menilai penghitungan kerugian negara seharusnya hanya dilakukan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), sesuai dengan amanat Undang-Undang Dasar (UUD) 1945.
Trending
Baim Wong Kenalkan Brand Fashion Wanita Buatan Malaysia di Jakarta

Baim Wong Kenalkan Brand Fashion Wanita Buatan Malaysia di Jakarta

Artis Baim Wong menunjukkan Baim perhatian dengan dukung peluncuran brand fashion wanita yang berasal dari Malaysia, di Hutan Kota Pelataran Senayan, Jakarta. 
Bacaan Doa Bangun Tidur Jadi Penyempurna Amalan Sebelum Istirahat, Ini Tulisan Arab, Latin, dan Artinya

Bacaan Doa Bangun Tidur Jadi Penyempurna Amalan Sebelum Istirahat, Ini Tulisan Arab, Latin, dan Artinya

Bacaan doa bangun tidur menjadi bentuk penyempurna amalan-amalan dilakukan sebelum istirahat sekaligus membuka pintu keberkahan dan perlindungan dari Allah SWT.
Kementrian Komunikasi dan Digital RI, Pemprov Kaltara dan IJTI Dorong Pemberdayaan KIM di Kaltara

Kementrian Komunikasi dan Digital RI, Pemprov Kaltara dan IJTI Dorong Pemberdayaan KIM di Kaltara

Komdigi RI, DISKOMINFO Kaltara dan IJTI PENGDA Kaltara, Gelar Diskusi dan sosialisasi Pentingnya Pengembangan dan Pemberdayaan Komunitas Informasi Masyarakat.
Calvin Verdonk Bicara Jujur soal Suporter Timnas Indonesia kepada Media Belanda: Saya Tidak Bisa Berkeliaran di Jalan di Sana

Calvin Verdonk Bicara Jujur soal Suporter Timnas Indonesia kepada Media Belanda: Saya Tidak Bisa Berkeliaran di Jalan di Sana

Pemain Timnas Indonesia, Calvin Verdonk, berbicara kepada media Belanda perihal betapa gilanya dukungan dari masyarakat Indonesia yang menggemari sepak bola.
Alwin Jabarti Kiemas, Keponakan Megawati Soekarnoputri jadi Tersangka Kasus Judi Online Komdigi

Alwin Jabarti Kiemas, Keponakan Megawati Soekarnoputri jadi Tersangka Kasus Judi Online Komdigi

Polisi benarkan Alwin Jabarti Kiemas jadi tersangka kasus mafia judi online yang libatkan pegawai dan staf ahli Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) RI.
Mana yang Lebih Afdhol? Shalat Hajat Dulu Apa Tahajud Dulu? Ternyata Kata Ustaz Abdul Somad Urutan Ibadah di Sepertiga Malam Terakhir Itu…

Mana yang Lebih Afdhol? Shalat Hajat Dulu Apa Tahajud Dulu? Ternyata Kata Ustaz Abdul Somad Urutan Ibadah di Sepertiga Malam Terakhir Itu…

Dalam salah satu ceramahnya, Ustaz Abdul Somad (UAS) jelaskan waktu terbaik untuk shalat hajat, tahajud dan amalan lain di waktu sepertiga malam terakhir.
Miliano Jonathans Susul Mees Hilgers Lebih Cepat, Vitesse Arnhem Konfirmasi Sedang Negosiasi dengan FC Twente

Miliano Jonathans Susul Mees Hilgers Lebih Cepat, Vitesse Arnhem Konfirmasi Sedang Negosiasi dengan FC Twente

Pemain Timnas Indonesia, Mees Hilgers, bisa segera main bersama pemain keturunan Indonesia lainnya, Miliano Jonathans, di FC Twente [adabursa transfer Januari.
Selengkapnya
Viral