LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Ilustrasi Instagram
Sumber :
  • Unsplash/Katka Pavlickova

Ada Kabar Buruk, Fitur Ini akan Dihapus dari Instagram, Pengguna Bisa Jadikan Pakai Cara untuk Simpan Foto dan Video Kenangan

Berikut langkah-langkah yang bisa Anda lakukan untuk mengamankan foto atau video yang pernah diunggah ke Instagram Stories, sebelum fitur ini resmi dihapus.

Kamis, 26 September 2024 - 22:34 WIB

tvOnenews.com - Ada kabar buruk untuk Anda pengguna media sosial Instagram. Pasalnya, akan ada fitur di aplikasi tersebut yang akan dihapus dalam update terbarunya.

Fitur tersebut adalah Archive atau Arsip yang hadir sebagai tempat untuk menyimpan unggahan di Instagram Story yang sudah kadaluwarsa, setelah 24 jam, secara otomatis.

Fitur tersebut mempermudah penggunanya untuk menyimpan foto atau video kenangan-kenangan mereka, tanpa harus menyimpannya secara manual. Bahkan, jika itu ada foto atau video dari beberapa tahun lalu.

 

Baca Juga :

Anda bisa membuka fitur Archive atau Arsip tadi saat ingin mengingat kembali kenangan-kenangan yang pernah diunggah beberapa waktu lalu. Hal itu juga memudahkan Anda untuk menjaga dokumentasi momen-momen penting.

Bahkan, kenangan dari beberapa tahun lalu juga bisa dibagikan lagi sebagai highlight atau bisa untuk disimpan ke gawai sendiri.


Ilustrasi pengguna sedang membuat Instagram Stories. Sumber: Unsplash/Battenhall.

 

Jika fitur Archive atau Arsip benar-benar dihapus, maka unggahan-unggahan lama yang sempat tersimpan di sana juga akan ikut lenyap.

Namun, sebagai pengguna Instagram, Anda tidak perlu khawatir. Beberapa cara di bawah ini bisa dicoba, agar arsip foto atau video beberapa tahun lalu yang diunggah ke Instagram masih bisa 'diselamatkan'.

 

Mengunduhnya secara manual

Anda bisa melakukan cara ini untuk lebih memastikan, bahwa setiap foto atau video di Archive sudah terunduh semua. Namun, Anda harus melakukan ini secara manual alias satu-satu!

Anda bisa menggunakan cara ini jika ingin mengunduh beberapa unggahan saja. Cara ini tidak disarankan, tapi jika Anda ingin mencobanya, berikut langkah-langkah yang bisa dilakukan:

  1. Buka aplikasi Instagram dan masuk ke profil atau profile
  2. Klik ikon garis tiga di sudut kanan atas layar
  3. Pilih opsi Your Activity dan lanjutkan ke Archive
  4. Pilih salah satu atau beberapa foto atau video yang ingin Anda unduh. Lalu, tekan ikon titik tiga di pojok kanan bawah foto atau video tersebut.
  5. Pilih menu Save Photo/Video untuk mengunduh foto atau video ke galeri handphone Anda
  6. Ulangi langkah-langkah tadi untuk menyimpan foto atau video lainnya yang diinginkannya.

 

Mengunduh banyak foto atau video sekaligus ke Google Drive

Cara satu ini lebih disarankan, apalagi jika Anda yang tidak mau ribet. Menggunakan cara-cara berikut ini akan lebih memudahkan Anda untuk mengunduh dan mentransfer foto atau video langsung ke Google Drive.

Alhasil, ruang penyimpanan di handphone Anda tidak akan berkurang dan Anda tidak perlu capek-capek memilih satu-satu foto atau video yang ingin diunduh dari Archive atau Arsip. Berikut langkah-langkah yang bisa Anda gunakan:

  1. Masuk ke profil Instagram Anda.
  2. Pilih opsi Edit Profile.
  3. Klik Personal Information Settings.
  4. Klik Your Information and Permissions.
  5. Klik Download Your Information.
  6. Pilih All Available Information.
  7. Selanjutnya, tentukan lokasi penyimpanan di menu Destination dan pilih Google Drive.
  8. Hubungkan Instagram dengan akun Google Drive Anda.
  9. Berikan izin kepada Meta untuk mengakses akun Google Drive Anda.
  10. Tunggu hingga proses pengunduhan selesai.
  11. Dengan begitu, Archive Instagram Story akan otomatis tersimpan di Google Drive.

 

Mentransfer sekaligus dengan Dropbox atau Google Photos

Cara satu ini juga bisa Anda coba untuk mentransfer foto atau video sekaligus. Kali ini tempat penyimpanannya berbeda, yakni Dropbox atau Google Photos. Berikut langkah-langkah yang bisa Anda lakukan:

  1. Masuk ke profil Instagram Anda.
  2. Klik Personal Information Settings
  3. Klik Your Informations and Permission
  4. Klik Transfer a Copy of Your Information
  5. Pilih media pemindahan di Dropbox ataupun Google Photos

 

Itulah tadi cara-cara yang bisa Anda lakukan untuk mengamankan foto atau video yang pernah diunggah ke Instagram Story beberapa waktu lalu, sebelum fitur Archive atau Arsip di Instagram sudah tidak bisa digunakan lagi. (ism)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Kadin Indonesia Akan Gelar Rapimnas, Ada Agenda Pengukuhan Kepengurusan Hingga Penyelarasan Asta Cita Prabowo

Kadin Indonesia Akan Gelar Rapimnas, Ada Agenda Pengukuhan Kepengurusan Hingga Penyelarasan Asta Cita Prabowo

Rencananya Rapimnas Kadin dilangsungkan pada tanggal 29 November hingga 1 Desember 2024 nanti. Rencananya, Rapimnas Kadin bakal digelar di wilayah Jabodetabek. 
Arab Saudi Tiba di Jakarta, Sempat Saksikan Timnas Indonesia Dipermalukan Jepang?

Arab Saudi Tiba di Jakarta, Sempat Saksikan Timnas Indonesia Dipermalukan Jepang?

Rombongan Arab Saudi tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang tepat ketika Timnas Indonesia dipermalukan oleh Jepang di Stadion Gelora Bung Karno
Justin Hubner Bikin Timnas Indonesia 2 Kali Ketiban Sial saat Lawan Jepang, Ternyata Ia Melakukan Ini yang Bikin Samurai Biru Menang

Justin Hubner Bikin Timnas Indonesia 2 Kali Ketiban Sial saat Lawan Jepang, Ternyata Ia Melakukan Ini yang Bikin Samurai Biru Menang

Timnas Indonesia dibuat dua kali ketiban sial saat melawan Jepang gara-gara kelakuan Justin Hubner yang lakukan ini hingga membuat Samurai Biru raih kemenangan.
Erick Thohir Langsung Evaluasi Shin Tae-yong usai Timnas Indonesia Dihajar 0-4 oleh Jepang di Stadion GBK: Malam Ini Juga Saya akan…

Erick Thohir Langsung Evaluasi Shin Tae-yong usai Timnas Indonesia Dihajar 0-4 oleh Jepang di Stadion GBK: Malam Ini Juga Saya akan…

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, akan langsung mengevaluasi Shin Tae-yong usai Timnas Indonesia dibabat habis Jepang dengan skor 4-0 di laga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Tabiat Asli Betrand Peto di Rumah Dibongkar Sarwendah, Tak Disangka Onyo Selama ini…

Tabiat Asli Betrand Peto di Rumah Dibongkar Sarwendah, Tak Disangka Onyo Selama ini…

Tabiat asli Betrand Peto alias Onyo di rumah dibongkar ibu angkatnya, Sarwendah. Lantas, seperti apa? Simak artikel selengkapnya berikut ini.
Pria Pecah Kaca Bus Transjakarta di Lenteng Agung Ditangkap, Polisi Bocorkan Motifnya

Pria Pecah Kaca Bus Transjakarta di Lenteng Agung Ditangkap, Polisi Bocorkan Motifnya

Seorang pria berinisial HE (49) berhasil diamankan polisi usai memecahkan kaca bus Transjakarta yang melintas di Jalan Raya Lenteng Agung Barat,
Trending
Peringkatnya Dilangkahi China di Klasemen Grup C, Mimpi Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026 Bisa Langsung Terkubur jika...

Peringkatnya Dilangkahi China di Klasemen Grup C, Mimpi Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026 Bisa Langsung Terkubur jika...

Timnas Indonesia jadi juru kunci klasemen Grup C dan sudah dilangkahi China yang berada di posisi keempat. Skuad Garuda tak bisa lolos Piala Dunia 2026 jika...
Singgung Timnas Indonesia, Pelatih Bahrain Naik Darah saat Ditanya Wartawan Seusai Timnya Kalah dari China: Saya Tekankan Sekali Lagi...

Singgung Timnas Indonesia, Pelatih Bahrain Naik Darah saat Ditanya Wartawan Seusai Timnya Kalah dari China: Saya Tekankan Sekali Lagi...

Pelatih Bahrain Dragan Talajic usai timnya dikalahkan China di Kualifikasi Piala Dunia. Ia justru menyenggol Timnas Indonesia atas hasil yang diraih skuadnya.
Profil Tim Geypens yang Resmi Jalani Proses Naturalisasi untuk Timnas Indonesia, Ternyata Adik Mees Hilgers di FC Twente

Profil Tim Geypens yang Resmi Jalani Proses Naturalisasi untuk Timnas Indonesia, Ternyata Adik Mees Hilgers di FC Twente

Intip profil Tim Geypens pemain keturunan yang resmi menjalani proses naturalisasi untuk bergabung dengan Timnas Indonesia. Ternyata jebolan akademi FC Twente.
Reaksi Ahmed Al Kaf usai Kembali Pimpin Laga yang Dimenangkan Tim Timur Tengah, Wasit Oman yang Rugikan Timnas Indonesia Itu Bangga Bukan Main

Reaksi Ahmed Al Kaf usai Kembali Pimpin Laga yang Dimenangkan Tim Timur Tengah, Wasit Oman yang Rugikan Timnas Indonesia Itu Bangga Bukan Main

Wasit asal Oman, Ahmed Al Kaf memberikan reaksi setelah kembali dipercaya AFC untuk memimpin pertandingan antara negara Timur Tengah yakni Uni Emirat Arab (UEA) melawan Kirgistan.
Kiper Jepang Kecewa Berat Usai Jajal Lapangan Stadion GBK Jelang Laga Kontra Timnas Indonesia, Pamer Pengalamannya di Eropa

Kiper Jepang Kecewa Berat Usai Jajal Lapangan Stadion GBK Jelang Laga Kontra Timnas Indonesia, Pamer Pengalamannya di Eropa

Kiper Jepang, Zion Suzuki mengungkapkan kekecewaannya usai menjajal lapangan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta jelang laga lawan Timnas Indonesia.
Kisah Mualaf Vendry Mofu, Mantan Pemain Timnas Indonesia Putuskan Masuk Islam Demi Dapatkan ini di Semen Padang

Kisah Mualaf Vendry Mofu, Mantan Pemain Timnas Indonesia Putuskan Masuk Islam Demi Dapatkan ini di Semen Padang

Mantan pemain Timnas Indonesia, Vendry Mofu mempunyai kisah perjalanan mualaf sejak kariernya semakin melesat di Semen Padang. Ia memeluk agama Islam pada 2010.
Media Belanda Tak Habis Pikir, Bisa-bisanya Mees Hilgers Minta Maaf karena Belum Bisa Gabung Timnas Indonesia, Padahal Kalau di Eropa...

Media Belanda Tak Habis Pikir, Bisa-bisanya Mees Hilgers Minta Maaf karena Belum Bisa Gabung Timnas Indonesia, Padahal Kalau di Eropa...

Menurut media Belanda, di Eropa mungkin tidak pernah ada pemain meminta maaf tak bisa bela negara karena cedera seperti Mees Hilgers dengan Timnas Indonesia.
Selengkapnya
Viral